Sabtu, Mei 17, 2025
BerandaBerita PangandaranAtlet Terjun Payung Uji Coba Pendaratan di Lapang Parigi Pangandaran

Atlet Terjun Payung Uji Coba Pendaratan di Lapang Parigi Pangandaran

Salah seorang atlet PON cabor terjun payung asal Bandung, Jawa Barat, tengah melakukan uji coba pendaratan di Lapangan Parigi, Kabupaten Pangandaran. Photo: Entang SR/HR.

Berita Pangandaran, (harapanrakyat.com),-

Tiga atlet PON cabang olahraga (cabor) terjun payung asal Bandung, Jawa Barat, melakukan uji coba pendaratan di Lapang Parigi, Kabupaten Pangandaran, Selasa (30/08/2016). Ketiga atlet tersebut berhasil melakukan pendaratan dengan sempurna.

Dalam uji coba pendaratan atlet terjun payung asal Jawa Barat itu dihadiri oleh Bupati dan Wakil Bupati Pangandaran, berserta jajaran SKPD yang ada di lingkup Pemkab Pangandaran.

Bupati Pangandaran, Jeje Wiradinata, didampingi wakilnya, H. Adang Hadari, mengatakan, apa yang dilakukan oleh para atlet PON terjun payung asal Jawa Barat itu cukup bagus, dan pendaratan yang dilakukan ketiganya pun sangat sempurna. Dirinya juga berharap, pada waktunya nanti para atlet terjun payung bisa meraih medali yang sempurna dan membawa nama harum Jawa Barat.

“Sebagai pihak Pemkab Pangandaran, saya sangat mendukung dan mendo’akan para delegasi atlet PON, semoga semua yang akan berlaga di Kabupaten Pangandaran, termasuk pacuan kuda, bisa meraih hasil maksimal yang tentunya meraih emas di PON 2016,” kata Jeje, kepada HR Online.

Sementara itu, salah seorang atlet PON cabor terjun payung yang akan berlaga di Nusawiru nanti, Triwidodo (44), mengatakan, dirinya bersama dua rekannya akan berusaha memberikan yang terbaik bagi Jawa Barat.

“Tadi sebelum terjun lompat dari pesawat dan sebelum melakukan take off, cuaca cukup mendukung, termasuk angin di seputaran lokasi, semoga saja pada waktunya nanti cuacanya bertahan sesuai harapan,” harapnya. (Ntang/R3/HR-Online)

Elkan Baggott Datang ke Bali

Elkan Baggott Datang ke Bali, Liburan atau Ikut TC Timnas?

Elkan Baggott terlihat datang ke Bali, banyak penggemar yang penasaran. Tak sedikit juga yang berharap kehadirannya bukan hanya sekedar liburan, tetapi pertanda bahwa Elkan...
Rumah Warga Rusak Berat

Tembok Penahan Tanah Ambruk di Sumedang, Dua Rumah Warga Rusak Berat

harapanrakyat.com,- Diguyur hujan deras mengguyur wilayah Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, selama berjam-jam membuat tembok penahan tanah (TPT) sepanjang 20 meter dengan tinggi 4 meter...
TC Timnas Indonesia

Jelang TC Timnas Indonesia untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026, Tiga Pemain Abroad Tiba di Bali

Jelang pemusatan latihan (TC) Timnas Indonesia untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026, para pemain mulai bersiap. Sejumlah pemain Timnas yang berkarier di luar negeri pun...
Pohon Kesambi Berukuran Besar

Pohon Kesambi Berukuran Besar Tumbang Tutup Jalan di Sumedang, Proses Evakuasi hingga 4 Jam

harapanrakyat.com,- Hujan deras disertai angin kencang, mengakibatkan pohon Kesambi berukuran besar tumbang hingga menutup Jalan Hariang-Cisumur di Desa Hariang, Kecamatan Buahdua, Kabupaten Sumedang, Jawa...
Ahli Waris Korban Ledakan

Karangan Bunga Belasungkawa di Cimerak Garut, Ahli Waris Korban Ledakan Amunisi Terima Santunan

harapanrakyat.com,- Kampung Cimerak, Desa Sagara, Kecamatan Cibalong, Kabupaten Garut, Jawa Barat, dipenuhi karangan bunga belasungkawa pasca meninggalnya warga sipil akibat ledakan amunisi kadaluarsa. Ahli...
Pemain Kunci Persib

Laga Kontra Persita Tangerang, Empat Pemain Kunci Persib Bandung Absen

Laga kontra Persita Tangerang, empat pemain kunci Persib Bandung absen. Pertandingan Persib dengan Persita Tangerang berlangsung di Stadion Indomilk Arena pada Jumat 16 Mei...