Sabtu, Mei 10, 2025
BerandaTeknologiAplikasiPencet Tombol Snooze buat Kamu yang Sebal dengan Unggahan Teman di Facebook

Pencet Tombol Snooze buat Kamu yang Sebal dengan Unggahan Teman di Facebook

Photo: Ilustrasi-net/Ist

Berita Teknologi, (harapanrakyat.com),-

Apakah kamu pernah terganggu dengan adanya unggahan menyebalkan dari seorang teman di Facebook? Nah, untuk mengatasi hal itu, Facebook merilis sebuah fitur baru. Seperti dilansir Tekno Liputan6.com, Minggu (17/12/2017), bahwa fitur yang dimaksud adalah Snooze.

Sebelumnya fitur tersebut sudah diuji coba di sejumlah akun pengguna Facebook pada September 2017 lalu, dan kini tombol Snooze hadir buat seluruh pengguna Facebook.

Dengan memijit tombol Snooze memungkinkan kamu untuk membungkam akun teman yang sering mem-posting unggahan menyebalkan, page atau grup selama 30 hari. Sehingga, kamu tidak akan melihat unggahan apapun dari teman yang sudah dibungkam di News Feed. Meski begitu, setelah lewat dari 30 hari unggahan menyebalkan dari teman, grup atau page yang kamu bungkam bakal kembali terlihat di News Feed.

Perlu diketahui pula bahwa cara kerja tombol Snooze sebenarnya sama dengan tombol “Unfollow” atau “Hide.” Cuma bedanya kedua tombol itu memungkinkan kamu membungkam teman yang menyebalkan selama-lamanya. Sedangkan, tombol Snooze membungkamnya hanya dalam waktu 30 hari, tanpa menghapus pertemanan.

Fitur Snooze ini kemungkinan akan segera bisa dinikmati seluruh pengguna di seluruh dunia. Sebelum dirilis untuk seluruh pengguna, pada September 2017 Facebook terlebih dahulu mengujicobakan fitur Snooze bagi pengguna di Amerika Serikat.

Seperti dikutip dari Daily Mail, tombol Snooze pertama diketahui oleh seorang pengguna Facebook bernama Media by Dre. Lalu, dia mencuit sebuah screenshot mengenai Snooze dengan menuliskan keterangan “Sadar dengan opsi #SNOOZE di Facebook? Kadang kamu ingin membuat seorang teman seperti tidur.”

Dalam uji cobanya itu, fitur Snooze memungkinkan pengguna untuk meng-unfollow teman, pages atau groups selama 24 jam, tujuh hari, atau 30 hari. Untuk men-Snooze seseorang, pengguna cukup mengklik panah ke bawah yang ada di sisi kanan atas posting-an seseorang, dan di situ akan ada opsi Unfollow atau Snooze.

Ketika kamu memutuskan untuk membungkam pengguna tersebut, maka akan ada opsi yang bisa kamu dipilih, yakni membungkamnya seharian, seminggu, sebulan, atau selamanya.

“Kami sedang menguji coba cara baru, tujuannya untuk memberi kontrol lebih bagi pengguna terkait News Feed mereka, sehingga pengguna bisa tetap terhubung dengan unggahan yang relevan,” kata seorang juru bicara Facebook waktu itu. (Eva/R3/HR-Online)

Microsoft Surface Laptop 13 dengan Chip Qualcomm Snapdragon X Plus

Microsoft Surface Laptop 13 dengan Chip Qualcomm Snapdragon X Plus

Microsoft Surface Laptop 13 hadir dengan versi lebih kecil dari generasi sebelumnya. Perangkat ini memiliki sudut yang lebih tumpul dengan sejumlah pilihan warna baru...
Polres Ciamis Buka Pengaduan Asusila Lindungi Anak, Putus Mata Rantai Kejahatan

Polres Ciamis Buka Pengaduan Asusila: Lindungi Anak, Putus Mata Rantai Kejahatan

harapanrakyat.com,- Polres Ciamis, Jawa Barat, konsen terhadap kasus-kasus asusila, apalagi terkait dengan korbannya anak di bawah umur. Maka dari itu, Polres Ciamis membuka pengaduan...
Polisi Ciduk 8 Pelaku Kejahatan di Sumedang Selama Operasi Pekat II Lodaya 2025

Polisi Ciduk 8 Pelaku Kejahatan di Sumedang Selama Operasi Pekat II Lodaya 2025

harapanrakyat.com,- Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polres Sumedang, Jawa Barat, berhasil mengungkap jaringan pelaku kejahatan yang meresahkan masyarakat. Mereka terjaring dalam Operasi Penyakit Masyarakat (Pekat)...
Operasi Pekat Lodaya 2025 Pria Asal Ciamis Ditangkap atas Kasus Penganiayaan

Operasi Pekat Lodaya 2025: Pria Asal Ciamis Ditangkap atas Kasus Dugaan Penganiayaan

harapanrakyat.com,- Polres Ciamis berhasil mengamankan seorang pria yang inisial JS, warga Kecamatan Ciamis, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, terduga pelaku yang terlibat dalam kasus tindak...
Bocoran Spesifikasi Vivo X200 FE Muncul, Sekilas Mirip dengan X200 Pro Mini

Bocoran Spesifikasi Vivo X200 FE Muncul, Sekilas Mirip dengan X200 Pro Mini

Kabarnya, Vivo sedang menyiapkan smartphone terbaru yaitu Vivo X200 FE. Perangkat ini sekilas mirip dengan X200 Pro mini yang sebelumnya sudah rilis terlebih dahulu...
Penyebab Layar Flickering di HP Lengkap dengan Solusinya

Penyebab Layar Flickering di HP Lengkap dengan Solusinya

Penyebab layar flickering perlu diketahui dengan baik. Dengan mengetahui penyebabnya, maka bisa lebih mudah untuk mengatasinya. Sebenarnya masalah pada layar HP ini bisa diatasi...