Ribuan warga Kecamatan Kawali, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, menggelar kegiatan Istighotsah Qubro, di kawasan Islamic Center Kawali, Senin (06/11/2017). Fhoto : Eji Darsono/ HR
Berita Ciamis, (harapanrakyat.com),-
Menyikapi soal konflik relokasi pelaksanaan Mutsabaqoh Tilawatil Qur`an (MTQ) tingkat Kabupaten Ciamis tahun 2017, tokoh masyarakat Kecamatan Kawali, Daday Hendarman, menegaskan bahwa Kawali tetap akan mengirimkan kafilah/ peserta.
Namun, Daday menuturkan, pihaknya belum bisa memastikan dan menjamin kalau masyarakat Kawali akan mengikuti kegiatan pawai yang dilaksanakan dalam rangka memeriahkan even tersebut.
Terkait acara Istighostah Qubro, Daday menyebutkan, kegiatan tersebut diikuti sekitar 4000 orang. Masyarakat yang datang berasal dari perwakilan setiap desa di wilayah Kecamatan Kawali dan kecamatan tetangga.
Narasumber yang enggan disebutkan identitasnya mengatakan, acara Istighostah Qubro sengaja digelar sebagai wujud kekecewaan terhadap pemerintah, karena dalam waktu singkat memindahkan lokasi pelaksanaan MTQ. (Dji/R4/HR-Online)
Baca juga :
Dibalik Istighotsah Qubro Masyarakat Kawali Ciamis?
Relokasi Pelaksanaan MTQ Ciamis Tahun Ini Sarat Kepentingan Politik