Minggu, Mei 4, 2025
BerandaBerita PangandaranPegiat Pariwisata Pangandaran Tahun 1980 Gagas Tourism Itinerary buat Wisman

Pegiat Pariwisata Pangandaran Tahun 1980 Gagas Tourism Itinerary buat Wisman

Team penyusun Tourism Itinerary tengah membahas mengenai rencana program yang mereka buat. Photo: Madlani/HR.

Berita Pangandaran, (harapanrakyat.com),-

Pegiat promosi wisata Pangandaran tahun 1980 kembali menggagas Tourism Itinerary. Konsep ini akan dijadikan bahan promosi wisata yang ada di Kabupaten Pangandaran kepada wisatawan mancanegara (wisman).

Salah satu team penyusun Tourism Itinerary, Asep Kartiwa, mengatakan, konsep tersebut merupakan pengaturan waktu dan tempat tujuan wisata bagi turis asing yang hendak berkunjung ke Kabupaten Pangandaran.

“Kami akan menyusun program tersebut secara rinci dengan seluruh fasilitas dan sarana yang dibutuhkan turis asing ketika mereka berkunjung ke Pangandaran,” terang Asep, Selasa (06/02/2018).

Team penyusun lainnya, Anton Atong Sugandi, mengatakan, penyusunan Tourism Itinerary yang mereka buat saat ini merupakan kelanjutan dari program promosi wisata yang pernah digagas tahun 1980.

“Pada tahun 1980, Pangandaran mulai dikenal di mata dunia dan itu berkat kerja keras para penggerak wisata,” ungkapnya.

Dalam Tourism Itinerary yang disusun kali ini menjabarkan rencana perjalanan tempat yang akan dikunjungi, sekaligus memberikan informasi mengenai jarak lokasi dari satu wisata ke lokasi wisata lainnya, dan juga mengenai harga kebutuhan selama turis asing berkunjung.

Adapun penyusun yang sekarang bergabung lagi diantaranya Anton Atong Sugandi, kemudian Yadi guru SMPN Kalipucang, Nanang Manager Hotel Sandaan, Beni S Nugroho, Gani, Kepala UPTD Disdikpora Dedi Asikin Wahyudi, dan Kasi Promosi yakni Asep Kartiwa.

“Jadi, tim penyusun merupakan tim lama yang telah berpengalaman di dunia promosi pariwisata, termasuk Adang Hadari yang kini menjabat Wakil Bupati Pangandaran,” pungkas Anton. (Mad2/R3/HR-Online)

Jari Tangan Bengkak karena Cincin Susah Dilepas, Warga Tasikmalaya Minta Pertolongan ke Damkar

Jari Tangan Bengkak karena Cincin Susah Dilepas, Warga Tasikmalaya Minta Pertolongan ke Damkar

harapanrakyat.com,- Seorang ibu datang mengendarai sepeda motor matic bersama anaknya ke Markas Damkar Kota Tasikmalaya di Kecamatan Bungursari. Ia sengaja meminta tolong lantaran jari...
Diduga Faktor Ekonomi, Warga Bojongkantong Banjar Nekat Akhiri Hidup Bikin Geger, Tinggalkan 2 Anak yang Masih Kecil 

Diduga Faktor Ekonomi, Warga Bojongkantong Banjar Nekat Akhiri Hidup Bikin Geger, Tinggalkan 2 Anak yang Masih Kecil 

harapanrakyat.com,- Warga di Kelurahan Bojongkantong, Kecamatan Langensari, Kota Banjar, Jawa Barat geger adanya seorang perempuan yang diduga nekat mengakhiri hidup di rumahnya. Peristiwa yang...
Mengenal Fenomena Hujan Meteor Eta Aquarids yang Terjadi Setiap Bulan Mei

Mengenal Fenomena Hujan Meteor Eta Aquarids yang Terjadi Setiap Bulan Mei

Hujan meteor adalah salah satu fenomena astronomi memukau dan layak menjadi momen istimewa yang dinantikan semua orang. Salah satu fenomena yang bakal hadir sebentar...
Ribuan Warga Tumpah Ruah Ramaikan Jalan Santai Sumedang Sehat

Ribuan Warga Tumpah Ruah Ramaikan Jalan Santai Sumedang Sehat

harapanrakyat.com,- Ribuan warga kompak mengikuti kegiatan jalan santai Sumedang Sehat. Jalan santai kolaborasi dengan komunitas "Sumedang Walkers" ini, mulai dari kawasan Lapangan Pusat Pemerintahan...
Bukan Kirim ke Barak TNI, Ini Cara Bupati Pangandaran Atasi Siswa Bermasalah

Bukan Kirim ke Barak TNI, Ini Cara Bupati Pangandaran Atasi Siswa Bermasalah

harapanrakyat.com,- Bupati Pangandaran, Jawa Barat, Citra Pitriyami, memiliki pendekatan tersendiri untuk mengatasi siswa yang bermasalah. Bukan mengirim ke barak militer atau TNI, namun pihaknya...
Duta Besar Belanda

Duta Besar Belanda Berharap Timnas Indonesia Lolos Piala Dunia 2026

Dukungan untuk Timnas Indonesia lolos ke Piala Dunia 2026 tak hanya datang dari masyarakat Indonesia saja, tapi juga dari Duta Besar Belanda, Marc Gerritsen....