Pasangan calon Walikota dan Wakil Walikota Banjar nomor urut 1, Hj. Ade Uu Sukaesih dan Nana Suryana saat kampanye di Desa Neglasari, Kecamatan Banjar, Kota Banjar. Foto: Hermanto/HR
Berita Banjar, (harapanrakyat.com),-
Memasuki hari ke empat kampanye Pilkada serentak, pasangan calon walikota dan wakil walikota Banjar nomor urut 1, Hj. Ade Uu Sukaesih dan Nana Suryana, Rabu (28/2/2018), menggelar kampanye di wilayah Desa Neglasari, Kecamatan Banjar, Kota Banjar.
Kali ini, Calon Walikota Banjar Ade Uu Sukaesih dari Asih Saenyana pasangan nomor urut 1 melakukan kampanye di setiap dusun di wilayah Desa Neglasari, seperti Dusun Warung Buah, Cilengkong, dan Dusun Cikapundung.
Kedatangan pasangan calon Asih Saenyana ini disambut hangat oleh para pendukungnya di setiap dusun yang didatangi. Tak sedikit dari mereka yang ingin berfoto bahkan memeluk haru dengan Hj. Ade Uu Sukaesih.
“Saya masih ingat jasanya, dan saya beserta keluarga pasti pilih Asih Saenyana,” ujar Nono, warga Cikapundung.
Ketua tim kampanye Asih Saenyana, Kusnadi, mengatakan, bahwa ia ingin seluruh masyarakat Kota Banjar dapat mendukung dan memenangkan pasangan Asih Saenyana dalam Pilkada nanti.
“Kami ingin seluruh warga Kota Banjar untuk mendukung dan memenangkan Asih Saenyana, kalau tidak seratus persen, ya sembilan puluh persen lah,” ujarnya.
Sementara itu, Calon Walikota Banjar, Ade Uu Sukaesih mengatakan, bahwa dirinya yakin menang dalam Pilkada nanti dengan catatan seluruh tim Asih Saenyana kompak dan solid.
“Insya Allah ini hasil kekompakan kita, semoga Pilkada nanti tidak menjadi Pilkada yang menyeramkan, namun Pilkada yang menyenangkan,” katanya.
Ia pun berharap Pilkada nanti Kota Banjar selalu kondusif, karena partisipasi masyarakat Kota Banjar menurutnya tinggi untuk datang ke TPS.
“Saya targetkan 90 persen, dan Asih Saenyana yakin menang,” tuturnya. (Hermanto/R6/HR-Online)