Senin, Mei 5, 2025
BerandaBerita CiamisUrus Administrasi di Tingkat Desa di Ciamis Gratis

Urus Administrasi di Tingkat Desa di Ciamis Gratis

Berita Ciamis (harapanrakyat.com),- Sejumlah kepela desa di Kabupaten Ciamis menegaskan bahwa pelayanan publik di tingkat desa tidak dipungut biaya alias gratis. Seperti halnya pembuatan rekomendasi, surat pindah, surat tanah dan lain sebagainya.

Kepala Desa Karangkamulya, Kecamatan Cijeungjing, M. Abdul Haris, ketika ditemui Koran HR, Selasa (13/03/2018), meminta masyarakat segera melapor ketika ada pegawainya melakukan pungutan saat memberikan pelayanan administrasi kependudukan.

“Ada masyarakat yang mengeluh lantaran pembuatan surat pelayanan publik mahal dan ribet. Padahal jika mengurus dengan benar dan sesuai aturan, tanpa calo, mengurus surat-surat itu sangat murah bahkan gratis. Semua pelayanan di kantor desa kami tidak satupun yang dipungut biaya,” katanya.

Menurut Haris, pelayanan administrasi secara gratis menjadi standar pelayanan di Kantor Desa Karangkamulyan. Menurut dia, selain sebagai tugas, kebijakan itu merupakan bentuk peningkatan pelayanan terhadap masyarakat. 

Senada dengan itu, Kepala Desa Rancah, Aman, membenarkan, pelayanan publik di kantornya tidak menerapkan tidak menerapkan pungutan ataupun biaya. Namun pihaknya juga tidak mempersoalkan jika ada masyarakat yang meminta bantuan kemudian memberikan tip sebagai bentuk pengganti jasa transpotasi.

“Yang terpenting tidak melakukan dan menetapkan biaya. Karena kami murni aparat desa sebagai pembantu masyarakat dan juga merupakan bentuk pekerjaan yakni pelayanan publik,” katanya.

Kasi Pemerintahan Desa Cilengsir, Kecamatan Rancah, Tori Abdurohman, mengatakan semua pelayanan publik di kantornya tidak dikenai tarif. Urusan pelayanan terhadap masyarakat sudah ditanggung oleh dana desa.  

“Kami sudah lama menerapkan pelayanan gratis kepada masyarakat. Untuk itu, masyarakat yang butuh pelayanan administrasi, harus datang sendiri ke kantor desa pada jam oeprasional kantor,” katanya. 

Tori menegaskan, keharusan datang secara pribadi ataupun tidak diwakilkan ditujukan agar ketika ada informasi yang dibutuhkan, petugas pelayanan bisa menanyakannya secara langsung kepada yang bersangkutan.  

Selain itu, kedatangan masyarakat yang membutuhkan pelayanan administrasi secara langsung akan menjadi sarana berinteraksi yang baik antara pemerintah desa dengan rakyatnya. (Heri/Koran HR)

Pemkab Ciamis Hapus Sanksi Administrasi Piutang PBB-P2

Pemkab Ciamis Hapus Sanksi Administrasi Piutang PBB-P2, Sampai Kapan?

harapanrakyat.com,- Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ciamis, Jawa Barat, menggulirkan kebijakan untuk mengoptimalkan Pendapatan Asli Daerah (PAD). Kebijakan tersebut yaitu menghapus sanksi administrasi piutang Pajak Bumi...
Polisi Ringkus Penyebar Video Tak Senonoh Kekasihnya di Tasikmalaya, Pelaku Tertangkap di Bekasi

Polisi Ringkus Penyebar Video Tak Senonoh Kekasihnya di Tasikmalaya, Pelaku Tertangkap di Bekasi

harapanrakyat.com,- Pihak kepolisian berhasil mengamankan pria berinisial DSK (24), warga Kecamatan Cikalong, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat, yang menyebarkan video tak senonoh kekasihnya. Polisi meringkus...
Asus Gaming K16, Laptop Ringan dengan Berbagai Fitur Canggih

Asus Gaming K16, Laptop Ringan dengan Berbagai Fitur Canggih

Laptop Gaming Asus K16 hadir sebagai perangkat multifungsi. Laptop Asus ini hadir untuk memberikan pengalaman optimal, terutama bagi para gamer. Dengan spesifikasi yang tangguh,...
Penyebab Tidak Bisa Repost Story Instagram dan Begini Cara Atasinya

Penyebab Tidak Bisa Repost Story Instagram dan Begini Cara Atasinya

Di era masa kini, berbagi aktivitas melalui postingan Instagram story sudah menjadi bagian dari keseharian yang banyak orang lakukan. Akan tetapi, seringkali muncul masalah...
Bagaimana Suara Asli Dinosaurus, Simak Ulasannya!

Bagaimana Suara Asli Dinosaurus? Simak Ulasannya!

Pernahkah Anda berpikir untuk mengetahui bagaimana suara asli dinosaurus? Mungkin tidak ada satu orang pun di bumi ini yang pernah mendengar suara dinosaurus. Akan...
Longsor di Cisalak Sumedang

Pasca Longsor di Cisalak Sumedang, Warga Trauma hingga Darah Tinggi

Harapanrakyat.com,- Pasca dilanda bencana longsor yang memutus jalan Kabupaten serta permukiman di Dusun Sukaasih, Desa Cisalak, Kecamatan Cisarua, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, masih menyisakan...