Senin, Mei 12, 2025
BerandaBerita PangandaranTanggapi Kekecewaan Ogimi Jepang, Sekda Pangandaran Gelar Jumpa Pers

Tanggapi Kekecewaan Ogimi Jepang, Sekda Pangandaran Gelar Jumpa Pers

Berita Pangandaran, (harapanrakyat.com),- Menanggapi pemberitaan terkait kekecewaan pihak Ogimi Jepang saat membahas soal kerjasama bidang peternakan dan pertanian dengan pihak Pemerintah Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat, beberapa hari lalu, Sekretaris Daerah (Sekda) Pangandaran, Mahmud, menggelar jumpa pers di Aula Rapat Setda Kabupaten Pangandaran, Rabu (02/05/2018) siang kemarin.

Menurut Mahmud, pemberitaan yang berkembang terkait kekecewaan pihak Ogimi Jepang dipicu dari pertanyaan dan pernyataan eselon II, itu merupakan kesalahpahaman atau mispersepsi karena tidak memahami secara utuh bahasa dalam berkomunikasi.

“Pertemuan awalnya berjalan normatif. Karena ada kesalahan persepsi dalam mencerna bahasa, maka terkesan ngawur,” terang Mahmud, saat jumpa pers dengan awak media.

Dia juga menegaskan, Pemda Pangandaran sangat menyambut baik tawaran kerjasama apapun, asalkan tidak melanggar aturan dan ketentuan berlaku. Karena, bentuk kerjasama dengan daerah lain, apalagi luar negeri, tentunya banyak regulasi yang nantinya perlu disepakati bersama.

“Setelah dikaji dan komunikasi lebih lanjut, mengingat tujuan serta kebutuhan masyarakat untuk kemajuan Kabupaten Pangandaran lebih besar, jadi saat ini sedang mengkonsep bentuk notulen catatan yang ditandatangani oleh pemerintah daerah, untuk kemudian dijadikan dasar dalam menindaklanjuti rencana kerjasama tersebut,” jelasnya.

Mahmud berharap, dengan adanya rencana kerjasama antara Pemda Kabupaten Pangandaran dengan salah satu kota yang ada di negara Jepang itu, tidak lagi terjadi salah paham. Namun demkian, hal ini menjadi pengalaman bersama untuk kemajuan Pangandaran, supaya bisa mempromosikan Kabupaten Pangandaran di mata dunia. (Madlani/R3-HR-Online)

Berita Terkait:

ThinkPad X1 2-in-1 Gen 10, Laptop Canggih Bisa Jadi Tablet

ThinkPad X1 2-in-1 Gen 10, Laptop Canggih Bisa Jadi Tablet

ThinkPad X1 2-in-1 Gen 10 kembali mencuri perhatian para pecinta teknologi. Perangkat keluaran Lenovo ini membawa angin segar bagi pengguna yang menginginkan laptop premium...
Nokia G300 Max Resmi Meluncur di 2025, Tawarkan Baterai 6.000 mAh dan Harga Terjangkau

Nokia G300 Max Resmi Meluncur di 2025, Tawarkan Baterai 6.000 mAh dan Harga Terjangkau

Di tengah maraknya ponsel canggih dengan harga mahal, Nokia justru menghadirkan ponsel terjangkau melalui produk terbarunya yaitu Nokia G300 Max di tahun 2025 ini....
Wisatawan Serbu Objek Wisata di Pangandaran, Masih Jadi Primadona Libur Panjang Waisak

Masih Jadi Primadona Libur Panjang Waisak, Wisatawan Serbu Objek Wisata di Pangandaran

harapanrakyat.com,- Libur panjang Hari Raya Waisak dari pekan ini hingga tanggal 13 Mei mendatang, wisatawan sudah menyerbu sejumlah objek wisata Pangandaran, Jawa Barat. Bahkan...
Liburan Asik di Ciamis, Ini 9 Rekomendasi Tempat Wisata untuk Long Weekend

Liburan Asik di Ciamis, Ini 9 Rekomendasi Tempat Wisata untuk Long Weekend

harapanrakyat.com,- Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, terdapat banyak destinasi wisata yang menarik untuk mengisi long weekend atau libur panjang. Ada 9 rekomendasi tempat wisata di...
Chery Tiggo 8 CSH, SUV Plug-In Hybrid Canggih yang Siap Guncang Pasar Indonesia

Chery Tiggo 8 CSH, SUV Plug-In Hybrid Canggih yang Siap Guncang Pasar Indonesia

PT Chery Sales Indonesia (CSI) bersiap meluncurkan mobil Plug-in Hybrid Electric Vehicle (PHEV) pertamanya. Rupanya mobil tersebut ialah Chery Tiggo 8 CSH (Chery Super...
Kisah Baiat Ridwan di Bawah Pohon, Bukti Kesetiaan Sahabat kepada Rasulullah

Kisah Baiat Ridwan di Bawah Pohon, Bukti Kesetiaan Sahabat kepada Rasulullah

Kisah Baiat Ridwan adalah salah satu peristiwa paling menggugah dalam sejarah Islam yang menunjukkan kesetiaan tanpa syarat para sahabat kepada Rasulullah SAW. Peristiwa ini...