Minggu, Mei 4, 2025
BerandaBerita PangandaranWarga Berharap Hutan Produksi di Dua Wilayah Pangandaran Jadi Hutan Lindung

Warga Berharap Hutan Produksi di Dua Wilayah Pangandaran Jadi Hutan Lindung

Berita Pangandaran, (harapanrakyat.com),- Keberadaan hutan produksi di wilayah Cigugur dan Langkaplancar, Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat, diharapkan menjadi kawasan hutan lindung.

Hal itu melihat kondisi masyarakat di kawasan hutan yang kini mengalami kesulitan air bersih akibat banyak hutan yang gundul. Seperti dikatakan Enjang Kurnia, salah seorang tokoh masyarakat Kecamatan Cigugur, kepada HR Online, Senin (03/08/2018).

“Saya berharap ke depannya hutan peoduksi di wilayah Kecamatan Cigugur dan Kecamatan Langkaplancar menjadi kawasan hutan lindung,” katanya.

Selain itu, lanjut Enjang, seharusnya pihak Perum Perhutani lebih mengacu pada UUPA Nomor 5 Tahun 1960, bahwa Perhutani harus lebih memperhatikan penebangan yang menyangkut kemiringan di atas 45 persen, dan harusnya tidak menerbitkan SPK penebangan. Karena, sangat penting hutan produksi di dua wilayah tersebut menjadi kawasan hutan lindung.

“Jika dulu kemarau selama 9 bulan pun masyarakat masih gampang untuk mendapatkan air bersih, itu karena hutannya yang masih bagus. Jadi sangat wajar jika sekarang kemarau sebentar saja masyarakat kesusahan air, karena kondisi hutannya juga sudah rusak,” tandasnya. (Cenk/R3/HR-Online)

Mengenal Fenomena Hujan Meteor Eta Aquarids yang Terjadi Setiap Bulan Mei

Mengenal Fenomena Hujan Meteor Eta Aquarids yang Terjadi Setiap Bulan Mei

Hujan meteor adalah salah satu fenomena astronomi memukau dan layak menjadi momen istimewa yang dinantikan semua orang. Salah satu fenomena yang bakal hadir sebentar...
Ribuan Warga Tumpah Ruah Ramaikan Jalan Santai Sumedang Sehat

Ribuan Warga Tumpah Ruah Ramaikan Jalan Santai Sumedang Sehat

harapanrakyat.com,- Ribuan warga kompak mengikuti kegiatan jalan santai Sumedang Sehat. Jalan santai kolaborasi dengan komunitas "Sumedang Walkers" ini, mulai dari kawasan Lapangan Pusat Pemerintahan...
Bukan Kirim ke Barak TNI, Ini Cara Bupati Pangandaran Atasi Siswa Bermasalah

Bukan Kirim ke Barak TNI, Ini Cara Bupati Pangandaran Atasi Siswa Bermasalah

harapanrakyat.com,- Bupati Pangandaran, Jawa Barat, Citra Pitriyami, memiliki pendekatan tersendiri untuk mengatasi siswa yang bermasalah. Bukan mengirim ke barak militer atau TNI, namun pihaknya...
Duta Besar Belanda

Duta Besar Belanda Berharap Timnas Indonesia Lolos Piala Dunia 2026

Dukungan untuk Timnas Indonesia lolos ke Piala Dunia 2026 tak hanya datang dari masyarakat Indonesia saja, tapi juga dari Duta Besar Belanda, Marc Gerritsen....
Pedagang Pasar Subuh Ciamis Keluhkan Kondisi Jalan dan Trotoar yang Rusak, Pemerintah Diminta Segera Turun Tangan

Pedagang Pasar Subuh Ciamis Keluhkan Kondisi Jalan dan Trotoar yang Rusak, Pemerintah Diminta Segera Turun Tangan

harapanrakyat.com,- Sejumlah pedagang Pasar Manis Ciamis Blok Pasar Subuh, mengeluh kondisi jalan yang rusak dan berlubang. Kerusakan jalan maupun trotoar di Pasar Manis Ciamis,...
Bupati Sumedang

Dukung Pembinaan Siswa Nakal di Barak Militer, Bupati Sumedang: Solusi Solutif dari Gubernur Jabar

harapanrakyat.com,- Bupati Sumedang, Dony Ahmad Munir menyatakan dukungannya terhadap kebijakan Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi yang mengarahkan siswa bermasalah atau nakal untuk mendapatkan pembinaan...