Jumat, Mei 9, 2025
BerandaBerita CiamisPSGC Ciamis: Menang di Laga Perdana Sangat Berarti untuk Muluskan Tiket ke...

PSGC Ciamis: Menang di Laga Perdana Sangat Berarti untuk Muluskan Tiket ke Liga 2

Berita Ciamis, (harapanrakyat.com),- Asisten Pelatih PSGC Ciamis, Dicky Aditya atau yang akrab disapa Dicky Jong menyatakan bersyukur timnya berhasil meraih kemenangan atas Bogor FC dengan skor 3-1 pada laga perdana babak 8 besar Liga 3 Nasional, di Stadion Galuh Ciamis, Minggu (16/12/2018) sore. Menurutnya, raihan tiga poin pada laga perdana sangat berarti untuk memuluskan langkah PSGC mendapat tiket promosi ke Liga 2 Nasional.

“Kemenangan ini tak hanya membuat kami bersyukur, tetapi juga semakin bersemangat untuk memenangkan dua laga sisa. Target kami yang ingin promosi kembali ke Liga 2 semoga terwujud. Mohon doa dan dukungannya dari seluruh masyarakat Ciamis,” ujarnya, saat menggelar konferensi pers, usai laga.

Berita Terkait: Tekuk Bogor FC 3-1, PSGC Ciamis Buka Peluang Promosi ke Liga 2

Dicky pun mengaku tidak mudah mengalahkan Bogor FC. Apalagi, menurutnya, PSGC sebelumnya sempat mengalami kekalahan lawan Bogor FC pada babak penyisihan Liga 3. “Laga tadi cukup berat. Kedua tim menampilkan permainan terbaiknya. Namun, dewi fortuna lebih memihak kepada kami,” ujarnya.

Dalam kesempatan itu, Dicky pun memuji penampilan anak-anak asuhannya yang bermain dengan semangat juang serta tak kenal lelah untuk mendapat kemenangan pada laga ini. “Dengan semangat juang pemain kami, alhamdulilah bisa meredam beberapa serangan tim Bogor FC yang dikenal dengan kekompakannya. Namun begitu, pada laga tadi pun pemain kami masih ada yang melakukan kesalahan. Dan itu akan jadi bahan evaluasi kami untuk persiapan laga selanjutnya,” ujarnya.

“Seperti prediksi kami Bogor FC lawan yang berat. Tapi dengan kekompakan dan daya juang pemain yang tinggi kami bisa unggul. Kami akan terus evaluasi untuk pertandingan berikutnya, semoga terus mendapat hasil positif,” pungkasnya.

Di tempat yang sama, Pelatih Bogor FC, Jon Bonardin Saragih, mengaku kecewa dengan penampilan anak-anak asuhannya hingga menelan kekalahan pada laga perdana. Menurutnya, pemainnya banyak melakukan kesalahan. Dan pemain PSGC berhasil memanfaatkan kesalahan pemainnya. “Penampilan tim kami pada laga ini tidak seperti bermain biasanya. Ada penurunan performa, dan itu akan menjadi bahan evaluasi kami untuk perbaikan di laga selanjutnya,” ujarnya. (Her2/R2/HR-Online)

Doa Masuk Rumah Kosong Sesuai Sunnah dan Adabnya dalam Islam

Doa Masuk Rumah Kosong Sesuai Sunnah dan Adabnya dalam Islam

Doa masuk rumah kosong menjadi salah satu amalan yang penting dalam ajaran Islam. Setiap langkah yang seorang muslim lakukan selalu dianjurkan untuk diawali dengan...
Juara Liga 1 2024-2025

Jadi Juara Liga 1 2024-2025, Ternyata Persib Pernah Dikalahkan 3 Klub Ini

Persib Bandung berhasil membawa gelar juara Liga 1 2024-2025, bahkan saat kompetisi baru memasuki pekan ke-31. Dengan 64 poin yang Persib dapatkan membuat pesaingnya...
Pelanggan Non Aktif PDAM

Pelanggan Non Aktif PDAM Tirta Anom Kota Banjar Capai 3.500 Dapat Relaksasi, Begini Ketentuannya!

harapanrakyat.com,- Pelanggan non aktif PDAM Tirta Anom Kota Banjar, Jawa Barat, mendapatkan relaksasi berupa penghapusan tagihan pembayaran dan denda, serta biaya pemasangan kembali. Hal itu...
Isa ZegaTerima Vonis Penjara 3,5 Tahun Akibat Hina Shandy Purnamasari

Isa ZegaTerima Vonis Penjara 3,5 Tahun Akibat Hina Shandy Purnamasari

Isa Zega terima vonis penjara atas kasusnya dengan Bos MS Glow.  Kasus yang melibatkan kedua pihak ini sempat menarik perhatian publik. Terutama karena Isa...
Gubernur Jabar Beri Hadiah Seekor Kuda kepada Siswa di Barak Pembinaan Kodim 0610 Sumedang, Ini Alasannya!

Gubernur Jabar Beri Hadiah Seekor Kuda kepada Siswa di Barak Pembinaan Kodim 0610 Sumedang, Ini Alasannya!

harapanrakyat.com,- Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi, akan memberikan seekor kuda kepada salah seorang siswa yang tengah menjalani pembinaan di barak militer Kodim 0610 Sumedang...
Program Pembinaan Karakter di Sumedang Beri Solusi bagi Remaja Bermasalah

Program Pembinaan Karakter di Sumedang Beri Solusi bagi Remaja Bermasalah

harapanrakyat.com,- Bupati Sumedang, Dony Ahmad Munir, mengunjungi kegiatan program pembinaan karakter dan wawasan kebangsaan untuk anak remaja. Program tersebut berpusat di Kodim 0610 Sumedang,...