Kamis, Mei 8, 2025
BerandaBerita CiamisWarga Ciamis Antusias Ikuti Pengobatan Gratis di Desa Kujang

Warga Ciamis Antusias Ikuti Pengobatan Gratis di Desa Kujang

Berita Ciamis, (harapanrakyat.com),– Sejumlah warga tampak antusias mengikuti pengobatan gratis di lingkungan pesantren Persis Dusun/Desa Kujang, Kecamatan Cikoneng, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, Jumat (21/6/2019) pagi.

Pengobatan gratis tersebut digelar Polres Ciamis dalam rangka Bakti Kesehatan HUT Bhayangkara ke-73 tahun 2019. Tampak hadir pada kesempatan tersebut Kapolsek Cikoneng, Kompol Widarjo dan Danramil Cikoneng Kapten Inf Sutamat. 

Kepala Desa Kujang Ivan Abdul Jalal menyatakan, terima kasih kepada Polres Ciamis yang telah menggelar pengobatan gratis di Desa Kujang.

“Tentunya kegiatan ini sangat bermanfaat bagi masyarakat, apalagi saat ini cuaca ekstrim banyak masyarakat yang sakit, dengan kegiatan ini tentu merasa terbantu,” ujarnya.

Kata dia, antusias masyarakat Kujang ikut kegiatan pengobatan gratis cukup tinggi. Terbilang ada sekitar 65 warga yang berobat kepada tim medis dari Polres Ciamis.

“Semoga sinergitas Pemerintah Desa dengan aparat Kepolisian ini bisa tetap terjalin, dalam upaya membantu masyarakat di berbagai bidang,” ucapnya.

Salah seorang warga yang ikut berobat Euis (40) merasa terbantu dengan adanya kegiatan pengobatan gratis ini. Ia mengaku mengalami sakit flu sejak cuaca Ciamis menjadi dingin dalam beberapa hari terakhir.

“Mudah-mudahan setelah berobat bisa secepatnya sembuh, terima kasih Polres dan pemerintah Desa Kujang,” tandasnya. (Jujang/R7/HR-Online)

Pengurus Koperasi Merah Putih

Cara Warga Banjar Menjadi Pengurus Koperasi Merah Putih, Bakal Dapat Gaji?

harapanrakyat.com,- Dinas Koperasi Usaha Kecil Menengah dan Perdagangan (KUKMP) Kota Banjar, Jawa Barat, mengungkapkan prosedur dan persyaratan menjadi anggota dan pengurus Koperasi Merah Putih. Lantas,...
Gubernur Jabar Dedi Mulyadi di Musrenbang 2025

Musrenbang Jabar 2025, Dedi Mulyadi: APBD untuk Infrastruktur dan Program Warga Kurang Mampu

harapanrakyat.com,- Gubernur Jawa Barat Dedi Mulyadi menegaskan, Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Jawa Barat akan difokuskan untuk pembangunan infrastruktur dan program untuk meningkatkan...
Mahar Maxime Bouttier untuk Luna Maya dan Makna di Baliknya

Mahar Maxime Bouttier untuk Luna Maya dan Makna di Baliknya

Mahar Maxime Bouttier untuk Luna Maya di hari bahagia pasangan artis Indonesia tersebut bikin netizen penasaran. Maxime Bouttier dan Luna Maya akhirnya resmi menikah....
Kuasa Hukum Keluarga Korban Tidak Puas dengan Hasil Rekonstruksi Pembunuhan Wanita Muda di Ciamis

Kuasa Hukum Keluarga Korban Tidak Puas dengan Hasil Rekonstruksi Pembunuhan Wanita Muda di Ciamis

harapanrakyat.com,- Kuasa hukum keluarga korban pembunuhan wanita muda di kamar kosan daerah Ciamis, Jawa Barat, Galih Hidayat, mengaku tidak puas dengan hasil rekonstruksi. Satreskrim...
Juara Pertama Liga 1

Raih Juara Pertama Liga 1 2024/2025, Bojan Hodak Berikan Tambahan Libur untuk Persib

Persib Bandung resmi menjadi juara pertama Liga 1 2024/2025. Kemenangan tersebut disambut bahagia oleh semua pihak, baik pemain, pelatih, pihak manajemen, hingga Bobotoh. Euforia tersebut...
Jeda Coffee and Eatery, Tempat nongkrong yang lagi hits di Cisayong Tasikmalaya

Tempat Nongkrong yang Lagi Hits di Cisayong Tasikmalaya, Punya View Pegunungan Hijau

harapanrakyat.com,- Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat, punya tempat nongkrong baru lagi yang sedang hits nih, terletak di Jalan Sukasetia, Kecamatan Cisayong, cafe ini menyuguhkan pemandangan...