Jumat, Maret 28, 2025
BerandaBerita PangandaranGali Potensi Desa, PHBN di Pangandaran Dirayakan dengan Pentas Seni

Gali Potensi Desa, PHBN di Pangandaran Dirayakan dengan Pentas Seni

Berita Pangandaran (harapanrakyat.com),– Peringatan Hari Besar Nasional (PHBN) HUT RI ke-74 di wilayah Kecamatan Padaherang, Kabupaten Pangandaran dirayakan dengan cara berbeda dibanding tahun-tahun sebelumnya, yakni dengan pagelaran pentas seni.

 “Wilayah yang luas di Kecamatan Padaherang ini membuat jajaran panitia dan Muspika sengaja menggelar pentas seni di hari kemerdekaan, tujuannya tiada lain untuk menggali segala potensi seni yang ada di masing masing desa di lingkungan Kecamatan Padaherang,” ujar Endang Mulyono, selaku Ketua Panitia PHBN Kecamatan Padaherang, Kamis (14/8/2019).

Sebelumnya, kata Endang, pihak panitia sudah menyampaikan rencana pentas seni tersebut ke desa-desa jauh jauh hari, maksudnya agar membawakan seni khas desanya masing-masing.

“Dipastikan pentas seni setiap desa berbeda, mengingat masing-masing desa memiliki karakteristik yang berbeda pula, salah satunya adalah Desa Panyutran yang identik dengan Ronggeng Gunung asli,” terang Endang.

Endang menjamin kemeriahan dalam menyambut hari kemerdekaan di Kecamatan Padaherang bakal mengalahkan kegiatan di tingkat kabupaten.

“Pentas seni di Kecamatan Padaherang ini bakal berlangsung selama tiga hari tiga malam,” katanya.

Hal senada juga disampaikan oleh Endis, salah seorang panitia PHBN Kecamatan Padaherang lainnya.

“Peserta dari masing-masing desa dibebaskan untuk mementaskan seni, yang terpenting tiap desa mengirimkan perwakilannya,” kata Endis yang menjabat sebagai panitia PHBN di bidang seni.

Endis menambahkan, penampilan seni dari masing-masing desa akan dinilai oleh juri yang transparan dan merupakan ahli di bidangnya.

Dari pantauan HR Online di lapangan, kegiatan pentas seni di lingkup Kecamatan Padaherang disaksikan oleh warga yang hadir menonton secara langsung.

Sementara peserta yang terpilih menjadi penampil terbaik, pihak panitia memberikan tanda penghargaan. Pagelaran pentas seni di Kecamatan Padaherang diakhiri dengan Pesta Ronggeng Amen yang diikuti oleh seluruh warga Padaherang yang hadir. (Entang/R7/HR-Online)

Sang Manajer Ungkap Kabar Kondisi Titiek Puspa Terkini

Sang Manajer Ungkap Kabar Kondisi Titiek Puspa Terkini

Titiek Puspa kabarnya sedang menjalani perawatan di rumah sakit sejak hari Rabu, 26 Maret 2025. Sang manajer, Mia mengonfirmasi kabar tersebut. Mia memastikan bahwa...
Profil Justin Hubner, Bek Timnas yang Dikabarkan Dekat dengan Jennifer Coppen

Profil Justin Hubner, Bek Timnas yang Dikabarkan Dekat dengan Jennifer Coppen

Profil Justin Hubner mendadak jadi hot topic. Namun, kali ini tidak ada kaitannya dengan performa Hubner di lapangan hijau. Melainkan karena sosoknya muncul dalam...
Menkes Budi Gunadi

Musim Mudik, Ini Pesan Menkes Budi Gunadi yang Harus Diperhatikan Pemudik!

harapanrakyat.com,- Menteri Kesehatan (Menkes) Budi Gunadi Sadikin, mengimbau kepada masyarakat yang hendak melakukan perjalanan mudik Lebaran tahun ini agar tetap menjaga kondisi kesehatan. Menurut Budi,...
Pelaku Pemalakan PKL

Dua Orang Terduga Pelaku Pemalakan PKL di Sumedang Diciduk Polisi

harapanrakyat.com,- Tim Kujang Polres Sumedang, Polda Jabar, berhasil menangkap beberapa orang yang diduga pelaku pemalakan para PKL (pedagang kaki lima) yang berjualan di Alun-alun...
Mudik Minim Sampah

Jelang Idulfitri, Begini Cara Pemda Ciamis Sukseskan Mudik Minim Sampah

harapanrakyat.com,- Sukseskan Mudik Minim Sampah, Pemerintah Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, mengeluarkan Surat Edaran Bupati Ciamis Nomor:100.3.4.2/646-DPRKPLH.03/2025 tentang Pengendalian Sampah menjelang Idulfitri 1446 Hijriah.  Kepala Dinas...
Raffi Ahmad Dapat Teguran

Gara-gara Candaan Kurang Pantas, Raffi Ahmad Dapat Teguran MUI

Utusan Khusus Presiden Bidang Ekonomi Kreatif, Raffi Ahmad dapat teguran MUI (Majelis Ulama Indonesia). Pasalnya, ia membuat candaan kurang pantas dalam sebuah acara televisi. Saat...