HP Vivo terbaru seri V17 Pro hari ini, Senin (23/9/2019), resmi melenggang di Indonesia. HP Vivo terbaru ini membawa spek yang mumpuni.
Sebelum kehadiran V17 Pro, vendor ponsel pintar dari China ini terlebih dulu memasarkan produk ke pasar Indonesia untuk seri Z1 Pro serta S1.
Sementara keunggulan dari HP Vivo terbaru V17 Pro ini, seperti diberitakan HR Online sebelumnya, smartphone ini dibekali dengan 6 kamera sekaligus. 2 kamera untuk selfie, dan 4 untuk kamera ditaruh di bodi belakang.
Senior Brand Director Vivo Mobile Indonesia, Edy Kusuma, seperti dikutip dari Tempo mengatakan, dengan diluncurnya HP Vivo terbaru ini merupakan komitmen pihaknya untuk memenuhi kebutuhan konsumen Indonesia.
Menurutnya, dengan adanya suport dari konsumen itulah yang memicu pihaknya untuk terus melakukan inovasi, dengan menawarkan fitur yang paling baik serta kekinian.
“Kami selalu menghadirkan inovasi paling baru, salahsatunya adalah ponsel pintar yang berteknologi 5G,” ucapnya saat peluncuran HP Vivo terbaru V17 Pro di Jakarta, Senin (23/9/2019).
Spesifikasi HP Vivo Terbaru V17 Pro
Keunggulan dari smartphone Vivo ini adalah dari sisi kameranya. Untuk bagian depan dipasang dual lensa beresolusi tinggi, masing-masing 32 MP sebagai lensa utama dan 8 MP sebagai super wide angle.
Product Manager Vivo Indonesa, Ricky Bunardi mengatakan, kamera depan HP Vivo terbamenggunakan sistem dual pop-up camera. Dengan kamera utama di sebelah kiri, dan kedua dipasang di kanan.
“Dengan resolusinya yang tinggi tersebut maka dipastikan hasilnya sangat detail serta jernih. Selain itu, untuk lensa keduanya ini dapat mengambil objek foto yang luas sampai 105 derajat,” ujarnya.
Sementara untuk quad camera yang dipasang di belakang, masing-masing 48 MP memiliki sensor dari Sony IMX582, 13 MP sebagai telefoto, 8 MP (wide) serta terakhir 2 MP depth sensor dan mode potret.
HP Vivo terbaru V17 Pro ini memiliki layar dengan ukuran 6,44 inci berpanel Super AMOLED. Resolusinya mencapai 1080 x 2400 piksel dengan aspek rasio 20:9. Pelindung dari layar supaya anti-gores diberi lapisan Corning Gorilla Glass 6.
Dapur pacu HP Vivo ini memakai chipset Snapdragon 675, dan ditopang RAM berkapasitas besar yakni 8 GB serta penyimpanan internal 128 GB.
Kemampuan dari RAM HP Vivo V17 Pro yang besar tersebut, maka smartphone ini sanggup mengoperasikan aplikasi sebanyak 20 sekaligus atau secara bersamaan. Sedangkan untuk ROM-nya, bisa menyimpan sekitar 38 ribu foto.
Sektor tenaga dari HP Vivo ini dipasang baterai berkapasitas 4.100 mAh, serta dibekali juga fitur charger cepat 18W dan USB tupe C.
Sensor pemindai sidik jari menjadi pelengkap untuk sektor keamanan smartphone Vivo ini, yang kunci layarnya bisa dibuka hanya dalam waktu tidak lebih dari 1 detik. Sedangkan untuk warnanya tersedia satin black serta silk white.
HP Vivo terbaru V17 Pro ini bisa dipesan mulai 23-30 September 2019, via toko online atau offline di gerai resmi vendor asal China ini yang ada di Indonesia. Sedangkan harga jual resminya akan dipatok seharga Rp 5.699.000. (Adi/R5/HR-Online)