Senin, Mei 5, 2025
BerandaBerita CiamisAsosiasi Penjahit Galuh Ciamis Beri Bantuan Masker untuk Tenaga Medis

Asosiasi Penjahit Galuh Ciamis Beri Bantuan Masker untuk Tenaga Medis

Berita Ciamis, (harapanrakyat.com),- Element masyarakat Ciamis terus mendukung dan menyemangati para tenaga medis dalam penanganan Covid-19.  

Pasalnya, tenaga medis merupakan salah satu garda terdepan saat berperang melawan wabah Virus Corona atau Covid-19.

Dukungan itu diinsiasi oleh Asosiasi Penjahit Galuh Ciamis, dengan menyumbang 300 masker kain ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kabupaten Ciamis, Kamis (26/03/2020).  

Koordinator Asosiasi Penjahit Galuh Ciamis, Nanang Surya, mengatakan, gerakan dengan menyumbang 300 buah masker tersebut, spontan dilakukan oleh pihaknya.

Menurutnya, sumbangan masker itu terlebih dulu diberikan ke RSUD Ciamis. Karena dianggap tenaga medis di RSUD paling membutuhkan dan rentan terpapar Covid-19. 

“Kita ketahui untuk APD salah satunya masker sangat terbatas. Sehingga, kami menginisiasi ini dengan mengumpulkan para penjahit, untuk menyumbangkan masker kain setidaknya bisa sedikit membantu mereka,” ucapnya saat dikonfirmasi HR Online via sambungan telepon usai penyerahan masker. 

Nanang menambahkan, meski masker yang dibuat dan diberikan itu terbuat dari kain serta tidak standar medis, namun setidaknya bisa digunakan sementara sebagai pelindung diri para petugas medis. 

“InsyaAllah kami akan buat lagi untuk disumbangkan. Semoga saja apa yang diberikan oleh kami bisa digunakan untuk sementara, sebelum APD yang sesuai standar sudah mencukupi untuk para tenaga medis,” pungkasnya. (Fahmi/R5/HR-Online)

Gegara Tenggak Miras Hingga Mabuk, Pria Asal Garut Nekat Aniaya Teman Sendiri

Gegara Tenggak Miras Hingga Mabuk, Pria Asal Garut Nekat Aniaya Teman Sendiri

harapanrakyat.com,- Pria asal Kecamatan Karangpawitan, Garut, Jawa Barat, berinisial NIP (41), harus berurusan dengan polisi setelah nekat menganiaya teman sendiri. NIP sempat buron 2 pekan,...
Orang tua takut-takuti anak dengan barak militer di Jabar

Gubernur Jabar Dedi Mulyadi Tanggapi Orang Tua yang Takut-takuti Anak dengan Barak Militer

harapanrakyat.com,- Belakangan ini, beredar di media sosial potret sejumlah orang tua memposting kegiatan anaknya sembari menggunakan nama Dedi Mulyadi dan program barak militer sebagai...
Pendidikan siswa di barak militer Jabar

Dedi Mulyadi Tahan Tangis Saat Tunjukkan Momen Pendidikan Siswa di Barak Militer, Warganet Ikut Terharu

harapanrakyat.com,- Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi, membagikan momen haru saat mendampingi puluhan siswa SMP di Purwakarta menjalani pembinaan di barak militer. Ia tampak menahan...
Truk di Garut hantam rumah dan pohon sampai rungkad

Gegara Pengemudi Ngantuk, Truk di Garut Hantam Benteng Rumah dan Pohon sampai Rungkad

harapanrakyat.com,- Sebuah truk di Garut, Jawa Barat, Minggu (4/5/2025) mengalami kecelakaan tunggal. Truk tersebut menabrak sebuah benteng rumah hingga jebol hingga merobohkan pohon tua....
Ole Romeny

Jelang Laga Timnas Lawan China, Ole Romeny Minta Masyarakat Indonesia Nonton di GBK

Timnas akan berhadapan dengan China dalam laga kesembilan grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026. Penyerang Timnas Indonesia, Ole Romeny meminta dukungan penuh...
Status Tanggap Darurat Bencana

Pergerakan Tanah Ancam 13 Rumah, Pemda Sumedang Tetapkan Status Tanggap Darurat Bencana

harapanrakyat.com,- Pemerintah Kabupaten Sumedang, menetapkan status tanggap darurat bencana selama 7 hari kedepan, dalam penanganan pergerakan tanah yang mengakibatkan longsor di Dusun Sukaasih, Desa...