Sabtu, Mei 3, 2025
BerandaBerita CiamisDua Pengendara Sepeda Motor Terlibat Tabrakan di Jalan Raya Banjarsari

Dua Pengendara Sepeda Motor Terlibat Tabrakan di Jalan Raya Banjarsari

Berita Ciamis (harapanrakyat.com).- Kecelakaan lalulintas kembali terjadi di Jalan Raya Banjarsari, tepatnya di Dusun Neglasari, Desa/Kecamatan Banjarsari, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat Senin (11/05/2020) pagi. Dua pengendara sepeda motor terlibat tabrakan.

Dari informasi yang berhasil dihimpun HR Online, kecelakaan tersebut membuat seorang pengendara sepeda motor mengalami luka parah di bagian kepala.

Panit Lantas Polsek Banjarsari, Aiptu Suryana membenarkan adanya kecelakaan lalulintas tersebut. Kata dia, tabrakan yang melibatkan dua pengendara sepeda motor mengalami luka-luka dan dilarikan ke Puskesmas Banjarsari.

“Betul, kejadiannya tadi pagi sekitar pukul 09.00 WIB. Pengendara yang terlibat tabrakan bernama Supriyadi (24) warga Dusun Sukahurip RT 06 RW 02, Desa Sukasari, Kecamatan Banjarsari  dan satunya lagi Lilis warga  Dusun Karangsari RT 03 RW 01 Desa Cikas, Kecamatan Banjaranyar,” ujar Suryana.

Suryana menjelaskan, tabrakan tersebut bermula saat  pengendara sepeda motor honda Revo Nopol B-6544-FUR yang dikendarai oleh Supriyadi datang dari arah Cikohkol menuju ke arah Banjarsari.

Sesampainya di TKP atau jalan Raya Banjarsari, didepannya ada pengendara sepeda motor Honda Beat yang dikendarai oleh Lilis. Di lokasi kejadian, Lilis  pengendara sepeda motor Honda Beat eat tiba-tiba berbelok ke arah kanan secara tiba-tiba.

Karena jarak terlalu dekat, pengendara Revo pun tak bisa menghindari tabrakan hingga menyenggol bagian belakang motor beat.

“Saat itu pengendara sepeda motor Revo oleng dan akhrinya jatuh tersungkur ke aspal. Karena pengendara Revo ini tidak menggunakan helm, dirinya mengalami luka parah dibagian kepalanya,” jelasnya.

Lanjut Suryana, akibat luka yang dialami Supriadi terlalu parah, setelah dibawa ke Puskesmas Banjarsari, Supriadi terpaksa harus dirujuk ke RSUD Purwokerto.

“Sementara pengendara sepeda motor Honda Beat hanya mengalami luka ringan dan sudah bisa pulang, sementara kedua unit kendaraan yang terlibat tabrakan kini diamankan di Polsek Banjarsari,” katanya. (Suherman/R8/HR Online)

Suasana Haru Iringi Keberangkatan Jamaah Haji Sumedang Gelombang Pertama

Suasana Haru Iringi Keberangkatan Jamaah Haji Sumedang Gelombang Pertama

harapanrakyat.com,- Ribuan warga pengantar calon jamaah haji gelombang pertama memadati area Gedung Negara Sumedang, Jawa Barat. Mereka datang untuk mengantar dan mendoakan keluarga mereka...
Penyuluh Pertanian Ciamis Sabet Gelar Juara Umum Jambore Tingkat Jawa Barat

Penyuluh Pertanian Ciamis Sabet Gelar Juara Umum Jambore Tingkat Jawa Barat

harapanrakyat.com,- Sebuah kebanggaan menghampiri Kabupaten Ciamis! Dewan Pimpinan Daerah Perhimpunan Penyuluh Pertanian Indonesia (DPD Perhiptani) Kabupaten Ciamis baru saja mencatatkan namanya di puncak prestasi...
Itel City 100 Segera Rilis di Indonesia, HP Murah 1 Jutaan yang Tahan Air

Itel City 100 Segera Rilis di Indonesia, HP Murah 1 Jutaan yang Tahan Air

Itel City 100 akan segera hadir di Indonesia pada awal Mei mendatang. Smartphone yang berasal dari China ini kabarnya mengusung harga yang relatif terjangkau...
Ketentuan Jarak Pasar Modern

Ketentuan Jarak Pasar Modern di Kota Banjar Bakal Diatur Dalam Perwal

harapanrakyat.com,- Dinas KUKMP (Koperasi Usaha Kecil Menengah dan Perdagangan) Kota Banjar, Jawa Barat, bakal mengatur ketentuan jarak pasar modern. Termasuk mengatur jam operasionalnya. Hal itu...
Pemain Terbaik BRI Liga

4 Pemain Ini Layak Jadi Pemain Terbaik BRI Liga 1 2024/2025, 3 Diantaranya dari Persib

Memiliki performa impresif, 4 pemain yang layak menjadi pemain terbaik BRI Liga 1 2024/2025, 3 pemain diantaranya dari Persib Bandung. Kompetisi BRI Liga 1 2024...
Gelar Juara Liga 1

Selangkah Lagi Raih Gelar Juara Liga 1, Hadiah Fantastis Menanti Persib Bandung!

Persib Bandung memiliki peluang besar untuk meraih gelar juara Liga 1 di musim kali ini. Tim dengan julukan Maung Bandung ini bahkan masih memimpin...