Kamis, Mei 1, 2025
BerandaBerita BanjarPeringatan Hari Jadi Desa Cibeureum Banjar Digelar Sederhana

Peringatan Hari Jadi Desa Cibeureum Banjar Digelar Sederhana

Berita Banjar (harapanrakyat.com).- Desa Cibeureum, Kecamatan Banjar, Kota Banjar, di tahun ini melaksanakan kegiatan hari jadi Desa Cibeureum dengan sangat sederhana. Karena, situasi dan kondisi saat ini masih dalam masa pandemi Covid-19.

Tasyakuran Hari Jadi Desa Cibeureum dilakukan secara sederhana dengan memotong tumpeng dan kumpul bersama seluruh jajaran perangkat desa.

Kepala Desa Cibeureum, Yayan Sukirlan, mengatakan, selain telah melaksanakan kegiatan tasyakuran Hari Jadi Desa Cibeureum, saat ini desanya juga ditunjuk untuk mewakili Kota Banjar dalam peringatan Hari Keluarga Berencana Nasional ke-27 tingkat Provinsi Jawa Barat.

“Sekarang ibu-ibu sedang melakukan persiapan latihan paduan suara, untuk menampilkan dua lagu yang akan dibawakan saat pentas. Pertama lagu wajib “Banjar Nu Urang”, dan lagu pilihan dengan judul “Berencana Itu Keren”, kata Yayan, kepada Koran HR, saat melihat langsung pembuatan video klip paduan suara ibu-ibu di Situ Leutik.

Yayan juga mengatakan, pihak BBPP menunjuk Desa Cibeureum untuk mewakili Kota Banjar tampil dengan video klip paduan suara ibu-ibu, yang lokasi shooting-nya di Situ Leutik, Desa Cibeureum.

Dalam pengambilan gambar dan video klip tersebut disaksikan dan dipantau langsung oleh BPPP beserta jajarannya, diantaranya Kabid. K3 BBPP, Hj. Dewi Kartika.

Dewi mengatakan, pengambilan video ini untuk persiapan lomba paduan suara dalam rangka memperingati Hari Keluarga Berencana Nasional (Harganas) di tingkat provinsi yang akan dilaksanakan tanggal 26 Juni 2020. (AM/Koran HR)

Waspada Demam Berdarah, 302 Kasus Tercatat di Ciamis hingga April 2025

Waspada Demam Berdarah, 302 Kasus Tercatat di Ciamis hingga April 2025

harapanrakyat.com,- Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Ciamis mencatat sebanyak 302 kasus Demam Berdarah Dengue (DBD) terjadi sepanjang Januari hingga April 2025. Dari jumlah tersebut, satu...
Infinix XBook B15 Resmi Rilis, Desain Stylish dan Sertifikasi Militer

Infinix XBook B15 Resmi Rilis, Desain Stylish dan Sertifikasi Militer

Infinix XBook B15 akhirnya resmi rilis. Kehadiran XBook B15 ini menambah pilihan untuk para konsumen. Kabarnya laptop Infinix ini membawa banyak kelebihan dari segi...
Isu Strategis Arah Pembangunan

Isu Strategis Arah Pembangunan Kota Banjar 2025-2029, Apa Saja Poin Pokoknya?

harapanrakyat.com,- Sejumlah poin isu strategis yang akan menjadi arah pembangunan Kota Banjar, Jawa Barat, disampaikan Wali Kota Banjar, Sudarsono saat rapat paripurna DPRD Kota...
Asah Kreativitas dan Kepercayaan Diri

Pentas PAI di Kota Banjar Asah Kreativitas dan Kepercayaan Diri Pelajar

harapanrakyat.com,- Pentas Pendidikan Agama Islam (PAI) di Kota Banjar, Jawa Barat, untuk mengasah kreativitas dan kepercayaan diri para pelajar. Kegiatan tersebut dilaksanakan di SDN...
Latihan Pengendalian Massa

Polres Tasikmalaya Latihan Pengendalian Massa Unjuk Rasa Peringatan May Day 2025

harapanrakyat.com,- Sebagai bentuk kesiapsiagaan dan antisipasi potensi unjuk rasa menjelang Hari Buruh Internasional atau May Day 2025, personel Polres Tasikmalaya Polda Jabar mengikuti latihan...
Pelatih Timnas Indonesia U-23

PSSI Tentukan Pelatih Timnas Indonesia U-23 untuk SEA Games 2025 di Rapat Exco

Wakil Ketua Umum PSSI, Yunus Nusi mengatakan bahwa penentuan pelatih Timnas Indonesia U-23 akan diumumkan dalam Rapat Exco, bukan melalui kongres. Hal itu Yunus ungkapkan...