Jumat, Mei 16, 2025
BerandaBerita CiamisPositif Covid-19 di Ciamis Naik, Polisi Edukasi 3M di Tempat Keramaian

Positif Covid-19 di Ciamis Naik, Polisi Edukasi 3M di Tempat Keramaian

Berita Ciamis (harapanrakyat.com),- Positif Covid-19 di Ciamis naik membuat jajaran kepolisian Polres Ciamis, Polda Jabar, melalui Polsek Ciamis terus gencar sosialisasikan 3M di tempat-tempat keramaian.

Kapolsek Ciamis, Kompol. Nia Kurnia, mengatakan, setiap hari pihaknya selalu melakukan edukasi 3M kepada masyarakat Kabupaten Ciamis.

“Untuk edukasi kali ini ada dua lokasi keramaian lingkup wilayah hukum Polsek Ciamis. Yaitu Jalan Rumah Sakit dan dan Jalan Jend. Sudirman,” terangnya, Rabu (14/10/2020).

Seiring dengan angka kasus positif Covid-19 di Ciamis naik, lanjut Kompol. Nia Kurnia, maka seluruh jajaran Polres Ciamis akan terus mensosialisasikan kepada masyarakat akan pentingnya menerapkan protokol kesehatan melalui 3M. Yaitu, mencuci tangan, memakai masker, dan menjaga jarak.

Hal itu sebagai upaya untuk mencegah semakin meluasnya penyebaran virus corona, mengingat pada bulan Oktober ini terus terjadi peningkatan kasus positif Covid-19.

“Kami akan selalu rutin melaksanakan kegiatan seperti ini, khususnya dalam wilayah hukum Polsek Ciamis dan Polres Ciamis Polda Jabar. Minimalnya masyarakat paham akan pentingnya penggunaan masker ketika mereka ke luar rumah untuk melakukan aktifitasnya,” katanya.

Baca Juga : Dukung Protokol Kesehatan di Ciamis, Desa Kutawaringin Bagikan Masker

Positif Covid-19 di Ciamis Naik

Sanksi Tegas Bagi Pelanggar Prokes

Tidak hanya memberikan edukasi, petugas kepolisian juga melakukan penegakan disiplin bagi pelanggar protokol kesehatan. Dengan tegas petugas akan menindak setiap orang yang tidak mematuhi aturan pemerintah dalam upaya mencegah penyebaran Covid-19.

“Personel kami juga melakukan Operasi Yustisi untuk mendisiplinkan warga menggunakan masker. Hal ini sesuai Instruksi Presiden Nomor 6 Tahun 2020, baik secara stasioner maupun mobile,” terang Kompol. Nia Kurnia.

3M Efektif Putus Penyebaran Covid-19

Pihaknya berharap, dengan semakin gencarnya melakukan sosialisasi tersebut maka akan tumbuh kesadaran masyarakat menjalankan protokol kesehatan. Terlebih saat ini angka kasus positif Covid-19 Ciamis naik.

Tentunya hal tersebut sebagai upaya pencegahan Covid-19 dengan cara yang sangat sederhana, yakni selalu menerapkan 3M dalam aktfitas sehari-hari.

“Memakai masker, mencuci tangan dengan sabun, menjaga jarak serta tidak berkerumun. Semua itu merupakan upaya yang sangat efektif untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19,” tandasnya. (Fahmi/R3/HR-Online)

Editor : Eva Latifah

Polisi Ringkus 2 Orang Penambang Emas Ilegal di Tasikmalaya

Polisi Ringkus 2 Orang Penambang Emas Ilegal di Tasikmalaya

harapanrakyat.com,- Polisi mengamankan 2 orang penambang emas ilegal tanpa izin (PETI) di Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat. Polres Tasikmalaya Kota meringkus keduanya, saat beroperasi melakukan...
Tidak Ada Hujan dan Angin, Dapur Rumah Warga di Kota Banjar Ambruk Rata dengan Tanah

Tidak Ada Hujan dan Angin, Dapur Rumah Warga di Kota Banjar Ambruk Rata dengan Tanah

harapanrakyat.com,- Dapur rumah milik Wiwik (56), warga Dusun Sindangmulya, RT 6/10, Desa Kujangsari, Kecamatan Langensari, Kota Banjar, Jawa Barat, tiba-tiba ambruk hingga rata dengan...
Penantian Panjang Terjawab, Ratusan Jemaah Haji Ciamis Kloter 32 Berangkat Menuju Makkah

Penantian Panjang Terjawab, Ratusan Jemaah Haji Ciamis Kloter 32 Berangkat Menuju Makkah

harapanrakyat.com,- Jemaah haji kloter 32 JKS asal Kabupaten Ciamis diberangkatkan menuju Asrama Haji Embarkasi Bekasi. Pemberangkatan tersebut secara langsung dilepas oleh Bupati Ciamis, Herdiat...
Pemburu Lokal Temukan Pendaki Hilang di Gunung Cikuray Garut dengan Selamat

Pemburu Lokal Temukan Pendaki Hilang di Gunung Cikuray Garut dengan Selamat

harapanrakyat.com,- Elang Guntur Pratama (16), pendaki muda asal Karawang yang hilang di Gunung Cikuray Garut, Jawa Barat, akhirnya berhasil ditemukan selamat meski mengalami luka...
Medan Terjal Tak Jadi Penghalang, Satgas TMMD dan Warga di Sumedang Kebut Pengecoran Jalan

Medan Terjal Tak Jadi Penghalang, Satgas TMMD dan Warga di Sumedang Kebut Pengecoran Jalan

harapanrakyat.com,- Medan yang berat dan cuaca yang tak bersahabat, tak menjadi penghalang semangat anggota Satgas TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-124 bersama warga Desa...
Ratusan Warga Murka Geruduk Tambang Pasir di Tasikmalaya, Ternyata Gegara Ini

Ratusan Warga Murka hingga Bakar Ban di Lokasi Tambang Pasir di Tasikmalaya, Ternyata Gegara Ini

harapanrakyat.com,- Ratusan warga menggeruduk lokasi tambang pasir yang diduga ilegal di Desa Cidadap, Kecamatan Karangnunggal, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat, Kamis (15/5/2025) malam. Video amarah...