Sabtu, Mei 10, 2025
BerandaBerita BanjarTukang Rekrut Penumpang Terminal Kota Banjar Positif Covid-19

Tukang Rekrut Penumpang Terminal Kota Banjar Positif Covid-19

Berita Banjar, (harapanrakyat.com),- Seorang warga yang berprofesi sebagai tukang rekrut penumpang terminal tipe A Kota Banjar, Jawa Barat, terkonfirmasi positif Covid-19. 

Menurut Juru Bicara Satgas Covid-19 Kota Banjar, Agus Nugraha, warga tersebut merupakan seorang laki-laki berusia 48 tahun asal Kelurahan/Kecamatan Purwaharja.

“Hari ini ada lagi satu orang positif,” kata Agus kepada HR Online, Rabu (21/10/20).

Ia menjelaskan, sebelumnya pasien tersebut mengeluhkan sakit dan sempat memeriksakan ke dokter pada tanggal 10 Oktober 2020 lalu.

Namun, setelah hampir satu minggu berobat sakitnya tak kunjung membaik.

Kemudian, 16 Oktober ia menjalani perawatan RSUD dan terdata sebagai pasien suspek hingga harus tes swab dengan hasil pertama negatif.

Kemudian setelah menjalani swab kedua yang keluar pada Rabu (21/10/2020) hasilnya positif.

“Saat ini juga sudah menjalani perawatan RS dan masuk kategori orang dengan gejala,” terangnya.

Dengan adanya tambahan satu orang yang merupakan tukang rekrut penumpang ini, jumlah positif Covid-19 Kota Banjar menjadi 45 orang.

Rinciannya, 5 orang menjalani isolasi RSUD, sembuh atau selesai sebanyak 39 dan meninggal dunia 1.

“Kasus ini berasal dari transmisi lokal. Untuk itu, kami mengimbau agar warga waspada serta mengikuti prokes,” ujar Agus Nugraha.

Baca juga: Ibu dan Anak Terkonfirmasi Positif, Kasus Covid-19 di Banjar Bertambah

43 Warga Menjalani Tes Swab

Sementara itu, pelaksana Satgas Covid-19 Dinkes Kota Banjar, Kholilurrohim, mengatakan, dari adanya kasus baru dalam 2 hari ini, pihaknya melakukan swab terhadap 43 orang yang pernah kontak dengan pasien.

Dari 43 ini, 38 orang merupakan warga yang sempat kontak dengan pasien terkonfirmasi positif asal Kelurahan Muktisari, Kecamatan Langensari yakni seorang ibu dan seorang anak penjual kelontongan.

Sementara untuk sisanya 5 orang itu, hasil tracking warga yang pernah melakukan kontak dengan pasien terkonfirmasi positif asal Kelurahan Purwaharja yang data penambahannya baru masuk pada hari ini.

“Jumlah semuanya ada 43 orang yang mengikuti swab. Kami masih akan terus melakukan tracking kepada warga yang pernah melakukan kontak dengan tukang rekrut penumpang itu maupun pasien lain untuk meminimalisir risiko penularan virus Corona ini,” katanya. (Muhlisin/R6/HR-Online)

Lisensi Klub Profesional

Raih Lisensi Klub Profesional, Persib Siap Berlaga di Kancah Internasional

Satu lagi penghargaan Persib Bandung yang membanggakan. Persib baru saja sukses mendapatkan Lisensi Klub Profesional tahun 2024-2025 yang statusnya tanpa catatan. Prestasi ini tercantum...
Live Bareng dan Inilah Cara On Cam di Tiktok Sebagai Tamu

Live Bareng dan Inilah Cara On Cam di Tiktok Sebagai Tamu

Cara berkolaborasi dalam siaran langsung di aplikasi TikTok bersama akun lain mirip dengan cara pengguna melakukan siaran langsung bersama di Instagram. Metode ini dikatakan...
Program Pemutihan Piutang Pelanggan

Warga Sambut Baik Program Pemutihan Piutang Pelanggan Non Aktif PDAM Tirta Anom Kota Banjar

harapanrakyat.com,- Warga menyambut baik program Pemutihan Piutang Pelanggan Non Aktif dari Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Tirta Anom Kota Banjar, Jawa Barat. Diketahui program pemutihan...
Klub Top Eropa

3 Pemain Timnas Indonesia Masuk Radar Klub Top Eropa, Ada yang Dilirik Inter Milan

Kiprah pemain Timnas Indonesia baik saat bermain di level klub maupun Timnas, tentu membuat para pemain ini dilirik sejumlah klub. Belakangan beredar kabar 3...
Doa Masuk Rumah Kosong Sesuai Sunnah dan Adabnya dalam Islam

Doa Masuk Rumah Kosong Sesuai Sunnah dan Adabnya dalam Islam

Doa masuk rumah kosong menjadi salah satu amalan yang penting dalam ajaran Islam. Setiap langkah yang seorang muslim lakukan selalu dianjurkan untuk diawali dengan...
Juara Liga 1 2024-2025

Jadi Juara Liga 1 2024-2025, Ternyata Persib Pernah Dikalahkan 3 Klub Ini

Persib Bandung berhasil membawa gelar juara Liga 1 2024-2025, bahkan saat kompetisi baru memasuki pekan ke-31. Dengan 64 poin yang Persib dapatkan membuat pesaingnya...