Jumat, Mei 23, 2025
BerandaBerita BanjarJelang Akhir Tahun, Bantuan UMKM di Banjar Baru Cair 10 Persen

Jelang Akhir Tahun, Bantuan UMKM di Banjar Baru Cair 10 Persen

Berita Banjar (harapanrakyat.com).- Menjelang akhir tahun program bantuan Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN) tahap 2 untuk membantu pelaku usaha kecil menengah di Kota Banjar, Jawa Barat, baru sekitar 10 persen yang sudah melakukan proses pencairan.

Menurut Kepala Bidang UMKM Dinas KUKMP Kota Banjar, Tatang Nugraha, jumlah sepuluh persen tersebut baru sebagian dari jumlah pelaku usaha kecil yang diajukan oleh Dinas KUKMP kepada Kementerian pusat pada tahap 2 ini.

“Baru sekitar 2800 yang sudah menerima pencairan. Untuk yang lain masih menunggu proses antrian,” ujar Tatang kepada HR Online, Selasa (22/12/2020).

Tatang menyebut, berdasarkan data usulan yang sudah diverifikasi dan divalidasi oleh DKUKMP jumlahnya sekitar 28.800 pelaku usaha di Banjar yang sudah diajukan dan saat ini masih proses validasi di kementerian pusat.

Dari jumlah yang diajukan itu lanjutnya, tidak semua mendapatkan bantuan senilai Rp 2,4 juta.

Karena menurutnya meski sudah diusulkan namun untuk finalisasi data menyesuaikan dengan kebijakan dan verifikasi dari pusat.

Saat ini pihaknya juga masih menunggu rilis jumlah penerima yang sudah diverifikasi.

“Proses pencairan ini juga bertahap agar tidak terjadi kerumunan saat pengambilan” ujar Tatang.

Meski Akhir Tahun, Masyarakat Banjar Tak Perlu Khawatir

Ia menambahkan, mengingat saat ini sudah memasuki akhir tahun pihaknya menegaskan untuk para pelaku usaha yang sudah terdaftar tidak perlu khawatir tidak mendapatkan bantuan itu.

Hal itu, karena bagi yang sudah memenuhi syarat dan dinyatakan lolos verifikasi oleh pusat dipastikan nantinya tetap akan mendapatkan bantuan program pemulihan ekonomi pelaku usaha kecil itu.

“Kalau yang sudah dinyatakan lolos verifikasi oleh pusat berarti berarti sudah terdata sebagai penerima bantuan. Jadi ditunggu saja,” katanya.

Terpisah, salah seorang pelaku usaha kecil Edin Diana mengaku sudah hampir tiga bulan mendaftar.

Saat ini ia masih menunggu proses pencairan bantuan untuk pemulihan ekonomi tersebut.

Namun, kata Diana, hingga saat ini ia belum menerima verifikasi sebagai penerima bantuan. Selain itu, ia juga belum pernah menerima bantuan dari program PEN tahap pertama.

“Sudah tiga bulan yang lalu ikut daftar cuma belum dapat. Semoga aja bulan ini ada pencairan,” pungkasnya. (Muhlisin/R8/HR Online)

Editor: Jujang

Posan Tobing Gugat Cella Kotak Soal HAKI, Kasasi Jadi Upaya Terakhir

Posan Tobing Gugat Cella Kotak Soal HAKI, Kasasi Jadi Upaya Terakhir

Kisruh antara Posan Tobing dan Cella Kotak akhirnya memasuki era baru. Perebutan hak milik nama band menjadi alasan utama Posan Tobing menggugat Cella Kotak....
Ratusan Ekor Ternak Ayam

Air Saluran Irigasi Meluap, Ratusan Ekor Ternak Ayam Milik Warga Kota Banjar Mati Terendam

harapanrakyat.com,- Ratusan ekor ternak ayam milik warga mati terendam air dari luapan saluran irigasi di Lingkungan Awiluar, RT 12 RT 4, Kelurahan Situbatu, Kecamatan...
Batu Besar Menghantam Rumah

Batu Besar Menghantam Rumah Janda di Padaherang Pangandaran, Begini Kondisinya

harapanrakyat.com,- Batu besar menghantam rumah Isah (58), seorang janda di Dusun Panyutran, RT 06 RW 02, Desa Panyutran, Kecamatan Padaherang, Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat,...
Kantor ESDM Wilayah VI

Sampaikan Sejumlah Tuntutan, Ribuan Penambang Demo di Kantor ESDM Wilayah VI Tasikmalaya

harapanrakyat.com,- Ribuan warga yang tergabung dalam Asosiasi Penambang Rakyat Indonesia (APRI) demo di Kantor ESDM (Energi dan Sumber Daya Mineral) Wilayah VI Tasikmalaya, Jalan...
Infinix XPad GT Rilis 21 Mei, Tablet Gaming dengan Chipset Snapdragon 888

Infinix XPad GT Rilis 21 Mei, Tablet Gaming dengan Chipset Snapdragon 888

Infinix kembali menggebrak pasar tablet dengan mengumumkan peluncuran produk terbaru pada tanggal 21 Mei 2025 di Malaysia dan memperkenalkan Infinix XPad GT. Sebelumnya, mereka...
Bencana Alam Tanah Longsor

BPBD Ciamis Terima 22 Laporan Bencana Alam Tanah Longsor hingga Banjir

harapanrakyat.com,- BPBD Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, terima 22 laporan bencana alam tanah longsor, pergerakan tanah hingga banjir akibat hujan dengan intensitas tinggi yang terjadi...