Kamis, Mei 22, 2025
BerandaBerita CiamisCegah Klaster Perkantoran, Gedung DPRD Ciamis Disemprot Desinfektan

Cegah Klaster Perkantoran, Gedung DPRD Ciamis Disemprot Desinfektan

Berita Ciamis, (harapanrakyat.com),- Cegah klaster perkantoran, gedung DPRD Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, rutin dilakukan penyemprotan cairan desinfektan oleh tim petugas dari PMI.

Wakil Ketua DPRD Kabupaten Ciamis, Heri Rafni Kotari mengatakan, penyemprotan cairan desinfektan secara rutin ini tiada lain guna melakukan sterilisasi gedung DPRD.

“Gedung Kantor DPRD Ciamis menjadi lokasi rawan peredaran Covid-19, karena setiap harinya sering keluar masuk orang dari berbagai kalangan. Seperti ASN yang akan rapat, maupun warga masyarakat yang ingin bertemu dengan anggota dewan,” katanya, Selasa (29/06/2021).

Heri menyebutkan, penyebaran Covid-19 di Kabupaten Ciamis sekarang ini mengalami peningkatan. Bahkan klaster perkantoran terus terjadi, sehingga sebisa mungkin pihaknya terus melakukan pencegahan.

Sebab, pihaknya tidak tahu orang yang datang ke Kantor DPRD ini terpapar atau tidak. Makanya mengusulkan kepada pihak Sekretariat Dewan guna melakukan penyemprotan setiap ruang kantor DPRD.

Baca Juga : Wacana PTM, Bapemperda DPRD Ciamis Minta Semua Guru Divaksin

“Saat ini klaster perkantoran sangat dominan peredarannya, Sehingga kantor DPRD yang sering dijadikan rapat-rapat bersama ASN dinas perlu pembersihan secara rutin. Minimal seminggu dua kali penyemprotan desinfektan,” jelasnya

Bahkan bila perlu petugas jaga setiap hari memeriksa siapa saja yang masuk ke Kantor DPRD, seperti halnya anggota dewan saat masuk harus melalui pemeriksaan terlebih dahulu. Hal itu sebagai upaya pencegahan klaster perkantoran dalam penyebaran Covid-19.

Karena Heri sendiri pernah mengalami terpapar Covid-19, meski statusnya Orang Tanpa Gejala (OTG). Akan tetapi penting sekali untuk tetap menjaga protokol kesehatan saat pandemi seperti ini.

Jangan sampai terjadi lagi ada anggota DPRD Ciamis terpapar Covid-19. Sehingga, lingkungan kantor harus ditutup dari semua kegiatan. Walaupun, menurut Heri, penutupan itu bisa menghambat semua agenda kegiatan DPRD.

“Cegah klaster perkantoran, prokes merupakan cara dalam melakukan pencegahan. Sebab kita tidak tahu paparan Covid-19 itu seperti apa, dan bisa menimpa siapa saja. Makanya mari kita terus menjalankan prokes setiap hari,” pungkas Heri. (Es/R3/HR-Online)

Editor : Eva Latifah

Darius Sinathrya Berduka, Sang Ayah Meninggal Dunia

Darius Sinathrya Berduka, Sang Ayah Meninggal Dunia

Kabar duka kembali datang dari keluarga selebriti. Kali ini duka tersebut menimpa aktor film, Darius Sinathrya. Sang ayah, Pudjono Sugiardho Kartoprawiro, meninggal dunia pada...
Sinergi Disdukcapil dan PKK Ciamis Permudah Warga Urus Adminduk

Sinergi Disdukcapil dan PKK Ciamis Permudah Warga Urus Adminduk

harapanrakyat.com,- Disdukcapil Ciamis bersinergi dengan Tim Penggerak PKK Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, untuk memberikan edukasi dan mendekatkan layanan administrasi kependudukan (Adminduk). Komitmen tersebut dibuktikan...
Tebing Kolam Longsor

Tebing Kolam Longsor di Cipaku Ciamis, 1 Rumah Semi Permanen Rusak

harapanrakyat.com,- Tebing kolam longsor di Dusun Sindangjaya, Desa Ciakar, Kecamatan Cipaku, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, merusak bangunan rumah semi permanen. Longsornya tebing dipicu oleh...
Kapal Bermuatan Batubara

Diterjang Cuaca Buruk, Kapal Bermuatan Batubara Terpaksa Turunkan Jangkar di Perairan Garut Selatan

harapanrakyat.com,- Diterjang cuaca buruk, sebuah kapal bermuatan batubara dengan nama Premium Bahari dilaporkan lego jangkar di perairan Santolo, Kabupaten Garut, Jawa Barat. Tepatnya wilayah...
Pendaftaran Mahasiswa Baru Dibuka, UT Salut Permanadikusumah Ciamis Tawarkan Kuliah Fleksibel dan Biaya Terjangkau

Pendaftaran Mahasiswa Baru Dibuka, UT Salut Permanadikusumah Ciamis Tawarkan Kuliah Fleksibel dan Biaya Terjangkau

harapanrakyat.com,- Universitas Terbuka (UT) Sentra Layanan Universitas Terbuka (Salut) Permanadikusumah Ciamis, Jawa Barat, membuka pendaftaran mahasiswa baru. Pembukaan pendaftaran mahasiswa baru tersebut, mulai tanggal...
Rumah Warga Terancam Terendam

Air Sungai Citanduy di Kota Banjar Meluap, Beberapa Rumah Warga Terancam Terendam

harapanrakyat.com,- Dampak curah hujan yang cukup tinggi sejak malam, air Sungai Citanduy di wilayah Kota Banjar, Jawa Barat, mulai meluap, sejumlah rumah warga terancam...