Sabtu, Mei 3, 2025
BerandaBerita CiamisObyek Wisata Riung Wangi di Kawali Ciamis Merana, Sepi Pengunjung

Obyek Wisata Riung Wangi di Kawali Ciamis Merana, Sepi Pengunjung

Berita Ciamis (harapanrakyat.com),- Obyek wisata Riung Wangi di Desa Talagasari, Kecamatan Kawali, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, sepi pengunjung. Kondisi tersebut terhitung sejak H +1 hingga H+6 libur Idul Fitri 1443 H. Geliat pariwisata pun belum terasa.

Lili, pengelola obyek wisata Riung Wangi Desa Talagasari, membenarkan sepinya pengunjung. Setiap harinya dari pagi sampai sore hanya sekitar 50 orang saja yang datang. Itu pun merupakan warga lokal.

“Obyek wisata Riung Wangi ini sebetulnya menawarkan suasana alam yang bisa membuat liburan Lebaran lebih terasa menyenangkan. Namun entah apa sebabnya, hingga H+6 Lebaran geliat pariwisata belum ada peningkatan. Tiap harinya lengang,” tutur Lili kepada HR Online, Sabtu (07/05/2022).

Baca Juga : Promosikan Wisata Ciamis, Galuh Travel Mart Digelar di Jakarta

Kondisi saat ini sama seperti tahun sebelumnya, yang mana wisata alam Riung Wangi tetap sepi. Terlebih pada tahun sebelumnya ada pandemi Covid-19.

Menurut Lili, sepinya pengunjung tidak hanya terjadi di wisata Riung Wangi, akan tetapi setiap tempat wisata alam pun mengalami hal serupa.

“Penyebabnya karena kalah bersaing dengan obyek wisata yang sudah lengkap dengan berbagai fasilitas untuk wahana bermain,” pungkasnya. (Dji/R3/HR-Online/Editor-Eva)

Situ Ciranca Majalengka

Situ Ciranca Majalengka, Tempat Healing Alami, Sejuk, dan Terjangkau

harapanrakyat.com,- Jika Anda sedang mencari tempat untuk menyegarkan pikiran, Situ Ciranca bisa jadi pilihan yang tepat. Situ Ciranca terletak di Desa Teja, Kecamatan Rajagaluh,...
Gubernur Kaltim Rudy Mas'ud

Sebut Dedi Mulyadi Gubernur Konten, Siapa Rudy Mas’ud? Ini Profilnya

Harapanrakyat.com - Nama Rudy Mas’ud kini tengah menjadi perbincangan publik usai dirinya melontarkan kalimat “Gubernur Konten” pada Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi saat Rapat...
Dedi Mulyadi luruskan makna Gubernur Konten

Dedi Mulyadi Luruskan Makna Gubernur Konten dari Rudy Mas’ud: Dia Itu Ingin Muji Saya

harapanrakyat.com,-  Pernyataan Gubernur Kalimantan Timur (Kaltim), Rudy Mas’ud, soal “Gubernur Konten” menjadi sorotan publik setelah potongan videonya beredar luas di media sosial. Dalam video...
Jonathan Frizzy Tersandung Kasus Hukum, Netizen Ramai Singgung Soal Karma

Jonathan Frizzy Tersandung Kasus Hukum, Netizen Ramai Singgung Soal Karma

Nama Jonathan Frizzy mendadak jadi hot topic. Hal tersebut bermula ketika rumor Jonathan Frizzy tersandung kasus hukum mencuat ke permukaan. Pesinetron Indonesia itu disinyalir...
Selamat, Harris Vriza Resmi Menikah dengan Haviza Devi Setelah 5 Tahun Berpacaran

Selamat, Harris Vriza Resmi Menikah dengan Haviza Devi Setelah 5 Tahun Berpacaran

Kabar bahagia kembali datang dari selebriti tanah air. Harris Vriza resmi menikah dengan kekasihnya, Haviza Devi Anjani pada Jumat (2/5/2025) kemarin di Bali. Pasangan...
Tanggapi Keluhan Buruh, Wakil Wali Kota Banjar Dorong Pengusaha Patuhi Aturan Ketenagakerjaan

Tanggapi Keluhan Buruh, Wakil Wali Kota Banjar Dorong Pengusaha Patuhi Aturan Ketenagakerjaan

harapanrakyat.com,- Wakil Wali Kota Banjar, Jawa Barat, Supriana, akan mendorong para pengusaha untuk mematuhi aturan ketenagakerjaan. Hal tersebut menanggapi adanya keluhan dari kaum buruh...