Berita Banjar (harapanrakyat.com),- Masyarakat Kota Banjar, Jawa Barat, digegerkan dengan adanya orang hanyut di aliran sungai Citanduy, Selasa (28/6/2022).
Informasi kejadian tersebut diterima oleh petugas Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Banjar, sekitar pukul 12.00 WIB.
“Tadi sekitar jam 12 siang kita mendapat informasi adanya orang hanyut di sungai Citanduy,” kata Kalak BPBD Kota Banjar Kusnadi kepada wartawan, Selasa (28/6/2022).
Menindaklanjuti informasi tersebut, sampai saat ini petugas gabungan masih melakukan pencarian korban yang diduga hanyut.
“Kita bersama petugas dari PMI, Tagana, Jabar Bergerak, juga RAPI, terus berusaha melakukan pencarian korban. Kita juga masih mengumpulkan informasi penyebabnya,” terangnya.
Ia menjelaskan, identitas dan jenis kelamin korban yang hanyut di sungai Citanduy sampai sekarang belum ada kejelasan.
Baca Juga : Terpeleset di Aliran Irigasi, Pemuda di Kota Banjar Ditemukan Tak Bernyawa
“Adapun identitas belum diketahui. Karena tadi menurut informasi, ada yang melihat korban sempat meminta tolong di belakang pasar, dan hanya kelihatan tangannya saja,” jelasnya.
Menurutnya, karena arus sungai Citanduy sedang dalam kondisi deras, sehingga masyarakat tidak ada yang berani untuk turun.
“Seperti yang kita lihat bahwa arus sungai Citanduy ini sangat deras, sehingga korban tidak sempat tertolong,” pungkasnya. (Sandi/R5/HR-Online/Editor-Adi)