Senin, Mei 5, 2025
BerandaBerita TerbaruCara Cek Lama Pemakaian HP Android, Para Pemula Wajib Tahu

Cara Cek Lama Pemakaian HP Android, Para Pemula Wajib Tahu

Cara cek lama pemakaian HP Android merupakan hal yang tidak semua orang bisa melakukannya, padahal ini cukup penting dan bermanfaat.

Bahkan sebagian dari kita pasti juga tidak sadar bahwa telah menghabiskan waktu yang lama dengan ponsel tersebut.

Seperti yang sudah kita tahu, bahwa kini tingkat penggunaan HP juga semakin tinggi.

Terkadang Anda hanya merasa menggunakan ponsel sebentar, tapi kenyataannya sudah menghabiskan waktu lama. Lantas bagaimana supaya bisa mengontrol waktu bermain HP?

Baca Juga: Cara Google Dark Mode Android Termudah, Ini Sejumlah Manfaatnya!

Cara Cek Lama Pemakaian HP Android yang Tergolong Praktis

Perangkat genggam alias smartphone kini telah menjadi salah satu barang elektronik yang banyak digunakan oleh semua orang. Baik itu untuk melakukan komunikasi, bekerja, belajar, sampai dengan berbelanja dan bermain game.

Akan tetapi, menghabiskan waktu yang sangat lama di hadapan ponsel ternyata juga bisa menyebabkan sejumlah dampak buruk. Mulai dari gangguan kesehatan, sampai yang parah adalah lupa waktu dan menyebabkan aktivitas lain menjadi terganggu.

Sehingga cara cek lama pemakaian HP Android merupakan hal yang cukup penting untuk Anda lakukan agar dapat mengelola penggunaan ponsel.

Namun tips pertama yang harus Anda lakukan adalah dengan mengetahui berapa jam penggunaan HP yang sering Anda gunakan.

Jadi Anda bisa mengelola penggunaan, misalnya seperti membatasi aplikasi yang mungkin saja banyak menyita waktu. Bagi Anda yang masih penasaran dan bingung, maka bisa menyimak uraian artikel ini sampai selesai.

Baca Juga: Cara Pin Chat WA di Android Agar Pesan Penting Berada di Posisi Atas

Tips Cek Lama Penggunaan Ponsel

Cara cek lama pemakaian HP Android untuk tips yang satu ini adalah dengan membuka menu telepon pada ponsel Anda. Jadi Anda tidak membutuhkan bantuan dari aplikasi pihak ketiga, karena cukup kode USSD ini saja.

Sebenarnya ini merupakan cara yang hampir sama saat Anda akan mengecek kebenaran tentang alamat IMEI pada HP Anda.

Jadi untuk tips yang pertama Anda lihat papan panggilan alias Dial Pad pada smartphone Anda.

Selanjutnya ketikkan *#12580*369# dan secara otomatis akan langsung muncul sebuah dialog. Jangan lupa untuk memperhatikan pada bagian RFCall dan di sampingnya ada tanggal kapan HP itu Anda aktifkan.

Nah, dengan mengetahui tanggal kapan HP itu mulai aktif, maka Anda kini bisa mengkalkulasikan waktunya saja.

Tips Mengetahui Berapa Lama Main HP

Cara cek lama pemakaian HP Android untuk langkah ini juga sangat mudah, bahkan ada beberapa HP yang bisa melakukannya. Mulai dari Vivo, Oppo, Realme, Samsung, Xiaomi, dan ponsel lain yang berbasis Android.

Jadi langkah yang pertama Anda bisa membuka menu Setting atau Pengaturan pada smartphone Anda. Selanjutnya gulir saja ke bawah sampai Anda menemukan opsi Kesehatan Digital & Kontrol Orangtua.

Nah, pada bagian menu itu Anda bisa langsung ketuk opsi Tampilkan Data Anda. Nantinya akan langsung muncul sebuah diagram tentang penggunaan HP hari ini.

Dari sini Anda juga bisa melihat aplikasi apa saja yang sering Anda gunakan dan berapa banyak membuka kunci sampai jumlah notifikasi masuk. Selesai, mudah bukan?

Baca Juga: Cara Mengatur Sensitif Layar Android agar Bisa Kembali Normal

Cara Supaya Tidak Kecanduan HP

Tidak hanya mengetahui tentang bagaimana cara cek lama pemakaian HP Android saja, namun juga cara agar tak kecanduan HP.

Mengingat bahwa jika terlalu lama bermain HP juga akan menimbulkan dampak buruk yang tidak terduga.

Sebaiknya batasi waktu screen time maksimal selama 5 detik saja. Lalu kurangi aplikasi-aplikasi yang sifatnya bisa bikin candu, misalnya seperti aplikasi game.

Tidak hanya itu saja, gunakan juga aplikasi yang memunculkan waktu lebih lama penggunaan. Serta meletakkan HP pada area yang jauh dari tempat tidur ketika Anda akan tidur.

Seperti yang kita ketahui jika seseorang sudah kecanduan bermain HP maka kesehatan mereka juga terganggu. Tidak hanya itu saja, melainkan juga bisa merusak mata mereka.

Sudah pasti semua orang termasuk Anda tidak ingin hal itu terjadi bukan? Oleh karenanya batasi waktu penggunaan HP agar tidak terjadi hal-hal buruk.

Nah, setelah Anda sudah tahu beberapa cara cek lama pemakaian HP Android mungkin kini saatnya untuk menerapkannya. Karena langkah-langkah tersebut tergolong sangat mudah dan semua orang harusnya sudah bisa melakukannya. (R10/HR-Online)

Orang tua takut-takuti anak dengan barak militer di Jabar

Gubernur Jabar Dedi Mulyadi Tanggapi Orang Tua yang Takut-takuti Anak dengan Barak Militer

harapanrakyat.com,- Belakangan ini, beredar di media sosial potret sejumlah orang tua memposting kegiatan anaknya sembari menggunakan nama Dedi Mulyadi dan program barak militer sebagai...
Pendidikan siswa di barak militer Jabar

Dedi Mulyadi Tahan Tangis Saat Tunjukkan Momen Pendidikan Siswa di Barak Militer, Warganet Ikut Terharu

harapanrakyat.com,- Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi, membagikan momen haru saat mendampingi puluhan siswa SMP di Purwakarta menjalani pembinaan di barak militer. Ia tampak menahan...
Truk di Garut hantam rumah dan pohon sampai rungkad

Gegara Pengemudi Ngantuk, Truk di Garut Hantam Benteng Rumah dan Pohon sampai Rungkad

harapanrakyat.com,- Sebuah truk di Garut, Jawa Barat, Minggu (4/5/2025) mengalami kecelakaan tunggal. Truk tersebut menabrak sebuah benteng rumah hingga jebol hingga merobohkan pohon tua....
Ole Romeny

Jelang Laga Timnas Lawan China, Ole Romeny Minta Masyarakat Indonesia Nonton di GBK

Timnas akan berhadapan dengan China dalam laga kesembilan grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026. Penyerang Timnas Indonesia, Ole Romeny meminta dukungan penuh...
Status Tanggap Darurat Bencana

Pergerakan Tanah Ancam 13 Rumah, Pemda Sumedang Tetapkan Status Tanggap Darurat Bencana

harapanrakyat.com,- Pemerintah Kabupaten Sumedang, menetapkan status tanggap darurat bencana selama 7 hari kedepan, dalam penanganan pergerakan tanah yang mengakibatkan longsor di Dusun Sukaasih, Desa...
Bencana Pergerakan Tanah di Sumedang

Bencana Pergerakan Tanah di Sumedang, Jalan Kabupaten Terputus dan 13 Rumah Warga Terancam

harapanrakyat.com,- Bencana pergerakan tanah di Sumedang, Jawa Barat, terjadi saat hujan deras mengguyur sejak Sabtu (3/5/2025) petang hingga Minggu (4/5/2025) dinihari tadi. Akibat pergerakan...