Minggu, Mei 25, 2025
BerandaBerita NasionalSambut Kepulangan Prajurit Usai Latma di Hawaii, Pangdam I/BB Beri Pesan Ini

Sambut Kepulangan Prajurit Usai Latma di Hawaii, Pangdam I/BB Beri Pesan Ini

harapanrakyat.com,- Mayjen TNI Achmad Daniel Chardin, SE, Msi, Pangdam I Bukit Barisan, berharap prajurit yang telah mengikuti latihan bersama (Latma) dengan US Army, bisa berbagi pengalaman, pengetahuan dan keterampilan yang diraih selama berlatih di sana.

Hal itu Daniel sampaikan, saat acara penerimaan prajurit Kodam I/BB yang baru pulang dari latihan bersama dengan US Army, di Hawaii Jumat (18/11/2022).

“Saya harap pengalaman, pengetahuan dan keterampilan yang kalian dapatkan selama Latma di Hawaii, bisa dibagikan ke prajurit lain, sehingga bisa meningkatkan dan memajukan pengembangan latihan di Kodam I/BB,” ujar Pangdam.

Baca juga: Prajurit Yonif 123/Rajawali Berhasil Rebut Hati Rakyat Papua, Pangdam I Bukit Barisan Beri Apresiasi

Sementara itu, Kolonel Inf Rico J Siagian, Ssos, Kapendam I/BB, menyebut Latma JPMRC Rotation 23-01 ini dilakukan dalam rangka meningkatkan kerjasama militer antara TNI AD dengan US Army.

“Selain TNI AD, latma tersebut juga diikuti Royal Thai Armed Force, Philippine Army dengan observer dari Korea Selatan, Banglades, Jepang, Mongolia, Malaysia, Singapura dan Selandia Baru,” katanya. (R8/HR Online/Editor Jujang)

Disnaker Ciamis Cetak SDM Unggul Lewat Pelatihan Administrasi Perkantoran

Disnaker Ciamis Cetak SDM Unggul Lewat Pelatihan Administrasi Perkantoran

harapanrakyat.com,- Sebanyak 16 peserta berhasil menyelesaikan Program Pelatihan Berbasis Kompetensi (PBK) Mengelola Administrasi Perkantoran yang diselenggarakan oleh Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Ciamis. Pelatihan yang berlangsung...
Wali Kota Banjar Minta Perbaikan Jalan Amblas Dipercepat agar Arus Lalu Lintas Lancar

Wali Kota Banjar Minta Perbaikan Jalan Amblas Dipercepat agar Arus Lalu Lintas Lancar

harapanrakyat.com,- Pemkot Banjar meminta agar Pemprov Jabar segera memperbaiki jalan amblas yang berada di Blok Junti, Kelurahan Banjar, Kecamatan Banjar pada Jumat (23/5/25) kemarin....
Diduga Korsleting Listrik, Sebuah Warung di Kawali Ciamis Terbakar, Pemilik Merugi Puluhan Juta

Diduga Korsleting Listrik, Sebuah Warung di Kawali Ciamis Terbakar, Pemilik Merugi Puluhan Juta

harapanrakyat.com,- Diduga korsleting listrik, sebuah warung di Desa Linggapura, Kecamatan Kawali, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat kebakaran. Warung milik Asep Rosidik terbakar sekitar pukul 04.00...
Hujan Deras Terjang Ciamis, Sebabkan Atap Rumah Warga Ambruk dan Pohon Tumbang 

Hujan Deras Terjang Ciamis, Sebabkan Atap Rumah Warga Ambruk dan Pohon Tumbang 

harapanrakyat.com,- Hujan dengan intensitas tinggi yang melanda wilayah Ciamis dan sekitarnya menyebabkan atap rumah bagian depan milik warga di Lingkungan Cilame, Kelurahan Ciamis, Kecamatan...
Kemeriahan Bobotoh Nobar Persib di Pusat Pemerintahan Sumedang

Kemeriahan Bobotoh Nobar Persib di Pusat Pemerintahan Sumedang

harapanrakyat.com,- Ribuan pendukung fanatik Persib Bandung, atau yang akrab disapa Bobotoh, memenuhi Lapangan Pusat Pemerintahan Sumedang (PPS), Jawa Barat, Sabtu (24/5/2025). Para Bobotoh ini...
Disdukcapil Ciamis Berikan Layanan Khusus Perekaman e-KTP untuk Pelajar

Disdukcapil Ciamis Berikan Layanan Khusus Perekaman e-KTP untuk Pelajar

harapanrakyat.com,- Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, terus berupaya meningkatkan layanan kepada masyarakat. Salah satunya dengan memberikan layanan khusus perekaman...