Kamis, Mei 1, 2025
BerandaBerita TerbaruTablet Xiaomi Pad 6 Pro Bawa Baterai 8600 mAh, Desain Stylish

Tablet Xiaomi Pad 6 Pro Bawa Baterai 8600 mAh, Desain Stylish

Tablet Xiaomi Pad 6 Pro bisa jadi andalan untuk memenuhi berbagai keperluan. Tablet terbaru dari vendor Xiaomi yang mengusung nama Pad 6 Pro ini membawa spesifikasi gahar di kelasnya. Apabila Anda selama ini mengikuti perjalanan Xiaomi, pastinya penasaran dengan spesifikasi tablet terbaru ini bukan?

Tablet Xiaomi Pad 6 Pro Bawa Spesifikasi Berkelas

Di bawah ini adalah detail spesifikasi yang ada pada Xiaomi Pad 6 Pro. Pastikan Anda menyimaknya sampai selesai.

Desain

Desain tablet Xiaomi ini tampak stylish karena berukuran 254 x 165.2 x 6.5 mm. Selain stylish, bobotnya juga terbilang ringan karena hanya 490 gram saja.

Baca Juga: Tablet Xiaomi Redmi Pad Bawa Baterai Jumbo, Performa Unggulan

Sementara untuk materialnya, Xiaomi Pad 6 Pro terbuat dari aluminium di bagian frame dan belakangnya. Ada juga dukungan Gorilla Glass 3 di bagian depannya.

Layar

Xiaomi Pad 6 Pro juga berbekal layar berkualitas karena bertipe IPS LCD dengan ukuran 11 inci. Hamparan layar tersebut memiliki refresh rate 144 Hz dengan dukungan HDR10 dan Dolby Vision.

Sementara untuk resolusinya, Xiaomi mantap dengan menghadirkan ukuran 1800 x 2880 pixels dan kepadatan ~309 ppi density. Spesifikasi ini memperlihatkan layar Xiaomi Pad 6 Pro memang luas dan jernih.

Performa

Kinerja tablet Xiaomi Pad 6 Pro dipersenjatai oleh sistem pengepresan Android versi 13 dengan antarmuka MIUI 14. Selain itu, juga ada dukungan chipset Qualcomm SM8475 Snapdragon 8 Plus Gen 1 yang memiliki ukuran 4 nm.

Baca Juga: Xiaomi Pad 5 11 Inch, Tablet Gahar Qualcomm Snapdragon 860

Xiaomi Pad 6 Pro juga berbekal CPU Octa-core yang terdiri dari 1×3.19 GHz Cortex-X2, 3×2.75 GHz Cortex-A710, dan 4×1.80 GHz Cortex-A510. Lalu juga ada pengolah grafis berupa GPU Adreno 730.

Penyimpanan

Xiaomi Pad 6 Pro telah mengantongi penyimpanan dengan kapasitas besar mencapai 128 GB, 512 GB, dan 256 GB. Penyimpanan dengan kapasitas besar tersebut berpadu RAM sebesar 8 GB dan 12 GB.

Fotografi

Untuk urusan kamera, pengguna bisa menemukan dua kamera sekaligus di bagian belakang. Kamera belakang tersebut membawa resolusi 50 MP dan 2 MP. Semakin memanjakan pengguna karena kamera utamanya membawa fitur Panorama, HDR, dan LED Flash.

Beralih ke bagian depan, Anda bisa menemukan kamera selfie dengan resolusi 20 MP. Kamera ini mampu memberikan hasil jepretan foto yang memuaskan. Selain itu, juga bisa Anda gunakan untuk merekam video.

Baterai

Mengenai daya, Xiaomi Pad 6 Pro memiliki baterai dengan kapasitas 8600 mAh. Kapasitas baterai yang besar tersebut semakin berkualitas karena bertipe Li-Po yang jenisnya non-removable.

Baca Juga: Xiaomi Pad 5 Pro Resmi Dijual, Seperti Apa Spesifikasinya?

Sebagai tablet terbaru, Pad 6 Pro telah berbekal teknologi canggih berupa Charging 67W. Teknologi tersebut memungkinkan proses isi daya tablet bisa sampai 100% hanya dalam waktu 1 jam saja.

Karena proses dayanya berlangsung cepat, maka Anda tak perlu menunggu lama untuk bisa mengoperasikan kembali tablet Xiaomi ini. Bisa kita bilang bahwa hadirnya teknologi mutakhir tersebut membuat pengguna jadi merasa lebih praktis.

Review di atas harapannya bisa memudahkan Anda dalam mengenal lebih dekat seperti apa kualitas spesifikasi yang ada pada tablet Xiaomi Pad 6 Pro. (R10/HR-Online)

Hari Buruh Tanpa Unjuk Rasa, Polres Kota Banjar Inisiasi Kegiatan Sosial hingga Jalan Santai

Hari Buruh Tanpa Unjuk Rasa, Polres Kota Banjar Inisiasi Kegiatan Sosial hingga Jalan Santai

harapanrakyat.com,- Peringatan Hari Buruh Internasional atau May Day di Kota Banjar, Jawa Barat, kali ini berbeda. Biasanya peringatan ini identik dengan aksi unjuk rasa,...
Gerobak PKL di Langensari Kota Banjar Ludes Terbakar, Diduga Akibat Selang Kompor Gas Bocor

Gerobak PKL di Langensari Kota Banjar Ludes Terbakar, Diduga Akibat Selang Kompor Gas Bocor

harapanrakyat.com,- Sebuah gerobak milik pedagang kaki lima di samping Puskesmas Langensari 2, Kecamatan Langensari, Kota Banjar, Jawa Barat, ludes terbakar. Peristiwa itu pun membuat...
People Nearby Telegram Hilang, Ini Alasannya

People Nearby Telegram Hilang, Ini Alasannya

People Nearby Telegram hilang atau telah dihapus oleh pihak aplikasi sendiri untuk meningkatkan moderasi konten. Selain itu, juga untuk melindungi privasi pengguna serta mencegah...
Perwal Tunjangan Rumdin

Aktivis Sebut Janggal Perwal Tunjangan Rumdin DPRD Kota Banjar Malah Rugikan Negara, Singgung Mekanisme

harapanrakyat.com,- Aktivis sekaligus pengamat kebijakan publik Kota Banjar, Jawa Barat, Awal Muzaki, menilai janggal dengan terbitnya Perwal tunjangan rumdin dan transportasi pimpinan dan anggota...
Pelajar Diduga Keracunan MBG

Lagi-Lagi Pelajar Diduga Keracunan MBG di Tasikmalaya, Riska: Mungkin dari Sayur Labu Soalnya Sudah Basi

harapanrakyat.com,- Pengakuan salah seorang pelajar yang diduga keracunan MBG (Makan Bergizi Gratis) di SMP 1 Rajapolah, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat, sakit perut disertai mual....
Pelari Andal, Inilah Wujud Dinosaurus Tercepat di Dunia

Pelari Andal, Inilah Wujud Dinosaurus Tercepat di Dunia

Kecepatan adalah salah satu faktor penting di dalam kelangsungan hidup hewan, termasuk juga dinosaurus. Seperti halnya hewan di era modern ini, ada beberapa dinosaurus...