Jumat, Mei 9, 2025
BerandaBerita BanjarPejuang Adipura di Kota Banjar Merana, Honor Telat Dibayar

Pejuang Adipura di Kota Banjar Merana, Honor Telat Dibayar

harapanrakyat.com,- Para pejuang adipura atau Tenaga Kerja Harian Lepas (TKHL) Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Banjar, Jawa Barat, mengeluhkan terlambatnya pembayaran upah honorer untuk para petugas kebersihan.

Terlambatnya pembayaran upah pejuang adipura tersebut pun membuat mereka hanya bisa pasrah meski tetap menjalankan tugasnya sebagai petugas kebersihan.

Salah seorang petugas kebersihan DN mengatakan, untuk pembayaran TKHL biasanya setiap tanggal 2 awal bulan. Namun, hingga memasuki tanggal 8 Juni ini honor tersebut belum turun.

Baca juga: Sampah di Kota Banjar Berkurang 21 Persen, Upah Pejuang Adipura Tak Naik

Menurutnya, para petugas kebersihan tidak mengetahui secara detail alasan terlambatnya pembayaran honorarium oleh pemerintah kota tersebut. 

“Iya belum. Biasanya pembayaran honor di awal bulan sudah cair. Tapi bulan ini sampai sekarang belum ada kepastian. Kami belum menerima upah,” katanya, Kamis (8/6/23).

Tenaga honorer yang belum mendapat bayaran tersebut, seperti petugas pesapon, pemilah sampah, penarik sampah dan petugas lainnya.

Keluhan Pejuang Adipura

Meski demikian, para petugas kebersihan tersebut tetap bekerja dan tidak ada libur. Sebab itu, pihaknya meminta agar hak upah untuk para petugas kebersihan tersebut bisa segera cair.

“Saya sama temen-temen cuma bisa mengeluh saja nggak berani apa-apa,” katanya.

“Tapi ya kalau belum ada kepastian juga sampai kapannya mungkin jangan salahkan kalau nanti ada mogok. Soalnya orang kerja mau nyari butuh, bukan cari senang,” ujarnya menambahkan.

Terpisah, Sekdis Lingkungan Hidup Kota Banjar Eri K Wardhana embenarkan adanya keterlambatan upah untuk TKHL tersebut.

Ia menjelaskan, biasanya untuk pembayaran di awal bulan. Namun pada bulan ini pembayaran sedikit terlambat karena awal bulan lalu bertepatan dengan agenda libur panjang atau long weekend.

“Awal bulan kemarin itu libur panjang cuti bersama. Jadi, itu memang ada sedikit kendala teknis. Biasanya pembayaran setiap awal bulan,” katanya.

Lanjutnya menyebutkan, untuk jumlah TKHL yang upahnya belum turun tersebut jumlahnya sekitar 250 orang.

Saat ini, kata Eri, pihaknya telah memproses pembayaran upah untuk TKHL tersebut dan menjadwalkan besok sudah mulai pembayaran upah.

“Sekarang sudah ke kas Daerah (BJB). Insya Allah besok sudah bisa dibayarkan,” katanya. (Muhlisin/R6/HR-Online/Editor: Muhafid)

Mesa Hira Dituding sebagai Anak Titipan, Keluarga Ikut Disorot

Mesa Hira Dituding sebagai Anak Titipan, Keluarga Ikut Disorot

Mesa Hira dituding sebagai anak titipan di ajang Indonesian Idol 2025 memicu perdebatan hangat di media sosial. Nama Mesa yang berhasil menembus Top 3,...
Buka Pelatihan Government Transformation Academy, Sekda Ciamis: Perkuat Kompetensi Digital ASN

Buka Pelatihan Government Transformation Academy, Sekda Ciamis: Perkuat Kompetensi Digital ASN

harapanrakyat.com,- Sekda Ciamis Andang Firman Triyadi menyebut pelatihan Government Transformation Academy (GTA) dapat memperkuat kompetensi digital ASN. Hal itu ia sampaikan saat pembukaan pelatihan...
Cara Membuat Acara di Facebook

Ketahui Cara Membuat Acara di Facebook

Facebook tidak hanya berfungsi sebagai platform media sosial untuk berbagi pembaruan status atau foto. Lebih dari itu, Facebook juga menyediakan berbagai fitur bermanfaat, salah...
Kandungan Surat At-Talaq Ayat 4, Pesan Tenang di Masa Iddah Wanita

Kandungan Surat At-Talaq Ayat 4, Pesan Tenang di Masa Iddah Wanita

Kandungan surat At-Talaq ayat 4 menyimpan kebijaksanaan mendalam yang menyentuh aspek kehidupan wanita, khususnya terkait masa iddah. Ayat dalam Al Quran ini memberikan pedoman...
Pohon Tumbang Timpa Garasi Mobil Milik Warga Tasikmalaya Saat Hujan dan Angin Kencang

Bruk… Pohon Tumbang Timpa Garasi Mobil Milik Warga Tasikmalaya Saat Hujan dan Angin Kencang

harapanrakyat.com,- Sebuah pohon duku tumbang dan menimpa garasi mobil milik warga di Kampung Cisaro RT 01/06, Desa Cipakat, Kecamatan Singaparna, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat,...
Lampiaskan Nafsu karena Istri Tidak Melayani, Ayah Mencabuli Anak Tirinya Berulangkali di Kota Banjar

Lampiaskan Nafsu Bejat, Ayah Tega Mencabuli Anak Tirinya Berulang Kali di Kota Banjar

harapanrakyat.com,- Seorang ayah di Kota Banjar, Jawa Barat, berinisial S (38) tega mencabuli anak tirinya. Dugaan pencabulan tersebut, karena diduga tidak dilayani oleh sang...