Jumat, Mei 2, 2025
BerandaBerita Pangandaran2 Tersangka Kasus Korupsi Penjualan Aset Elektronik di SMP Pangandaran Dieksekusi

2 Tersangka Kasus Korupsi Penjualan Aset Elektronik di SMP Pangandaran Dieksekusi

harapanrakyat.com,- Kejaksaan Negri (Kejari) Ciamis melakukan eksekusi 2 tersangka dugaan tindak pidana korupsi kasus penjualan aset elektronik milik Pemerintah Kabupaten Pangandaran, Senin (11/09/2023).

Kepala Kejari Ciamis Soimah menjelaskan, Tim Penyidik Polres Ciamis melakukan penyerahan tersangka dan barang bukti ke Jaksa Penuntut Umum Kejaksaan Negeri Ciamis setelah P-21.

Dalam kasus korupsi tersebut ada dua orang tersangka berinisial AR selaku PNS dan juga tersangka inisial GS merupakan pihak swasta.

“Tindak pidana korupsi di SMPN 2 Parigi Pangandaran. Modus AR selaku PNS menjual barang milik daerah berupa alat-alat elektronik milik sekolah kepada GS. Dengan alasan bahwa barang elektronik milik sekolah tersebut akan diganti dengan spek yang lebih bagus,” ungkapnya.

Baca Juga: Macan Tutul Turun Gunung, Mangsa Anjing dan Ayam di Cikupa Ciamis

Dua tersangka kasus korupsi penjualan aset elektronik tersebut dijerat Pasal 5 Ayat (2) huruf C Peraturan Pemerintah Nomor 27 Tahun 2014. Dalam pasal tersebut disebutkan barang yang dibeli dari APBD atau APBN sah merupakan barang bilik negara. Sehingga harus dipelihara dan juga mengamankannya.

“Para tersangka menjual barang-barang milik SMPN 2 Parigi. Tujuannya untuk memperkaya diri sendiri atau orang lain tersebut negara telah mengalami kerugian,” ungkapnya.

Berdasarkan basil audit dari Inspektorat Kabupaten Pangandaran, total kerugian negara sebesar Rp.237.070.460,58. (Fahmi/R9/HR-Online/Editor-Dadang)

Ketentuan Jarak Pasar Modern

Ketentuan Jarak Pasar Modern di Kota Banjar Bakal Diatur Dalam Perwal

harapanrakyat.com,- Dinas KUKMP (Koperasi Usaha Kecil Menengah dan Perdagangan) Kota Banjar, Jawa Barat, bakal mengatur ketentuan jarak pasar modern. Termasuk mengatur jam operasionalnya. Hal itu...
Pemain Terbaik BRI Liga

4 Pemain Ini Layak Jadi Pemain Terbaik BRI Liga 1 2024/2025, 3 Diantaranya dari Persib

Memiliki performa impresif, 4 pemain yang layak menjadi pemain terbaik BRI Liga 1 2024/2025, 3 pemain diantaranya dari Persib Bandung. Kompetisi BRI Liga 1 2024...
Gelar Juara Liga 1

Selangkah Lagi Raih Gelar Juara Liga 1, Hadiah Fantastis Menanti Persib Bandung!

Persib Bandung memiliki peluang besar untuk meraih gelar juara Liga 1 di musim kali ini. Tim dengan julukan Maung Bandung ini bahkan masih memimpin...
Gara-gara Ngantuk, Polres Sumedang Tetapkan Sopir Travel Jadi Tersangka Kecelakaan Maut di Tol Cisumdawu 

Gara-gara Ngantuk, Polres Sumedang Tetapkan Sopir Travel Jadi Tersangka Kecelakaan Maut di Tol Cisumdawu 

harapanrakyat.com,- Polres Sumedang tetapkan sopir travel bernomor polisi D-7838-AV, Imat Hendrawan (41), yang terlibat kecelakaan dengan Truk Wing Box bernomor polisi B-9652-TEZ di jalan...
pengedar ganja

Polres Cimahi Bekuk Dua Pengedar Ganja, Salah Satunya Kurir Jasa Ekspedisi

harapanrakyat.com – Polres Cimahi, Jawa Barat, berhasil mengamankan dua pengedar ganja berinisial WFP dan AF. Polisi telah menetapkan WFP dan AF sebagai tersangka. Polisi...
Tunggu Hasil Lab, Dapur MBG Rajapolah Tasikmalaya Ditutup Sementara Waktu Akibat Ada Kasus Dugaan Keracunan Massal

Tunggu Hasil Lab, Dapur MBG Rajapolah Tasikmalaya Ditutup Sementara Waktu Akibat Ada Kasus Dugaan Keracunan Massal

harapanrakyat.com,- Akibat adanya ratusan siswa yang diduga keracunan makanan, dapur MBG Kecamatan Rajapolah, Kabupaten Tasikmalaya untuk sementara berhenti beroperasi. Hal itu untuk menunggu hasil...