Vincent dan Desta gelar Tepok Bulu 2023, menuai banyak perhatian. Setelah berhasil gelar Tepok Bulu 2022, kini Vincent dan Desta kembali merencanakan ajang pertandingan tersebut. Ajang Tepok Bulu edisi kedua yang diadakan oleh dua artis Indonesia tersebut, akan berlangsung pada 17 November 2023 mendatang.
Vincent dan Desta Gelar Tepok Bulu Edisi Kedua
Edisi kali ini, Vincent dan Desta akan memberikan konsep yang berbeda. Tepok Bulu 2023, merupakan pertandingan antara artis Indonesia dan Malaysia.
Baca Juga: Larissa Chou Hamil Kedua, Ungkap Ingin Anak Perempuan
Menariknya lagi, Duta Modjo atau lebih akrab kita sapa Duta Sheila On7, akan turut berpartisipasi. Duta akan berpasangan dengan Vincent. Sedangkan lawannya adalah Fazley Yaakob dan Imran Aqil, artis berkebangsaan Malaysia.
Tim lainnya, yakni Ziva Magnolya dan Arya Saloka yang akan berhadapan dengan tim Malaysia, Arifta Haris serta Atu Zero.
Perjuangan Vincent dan Desta Membujuk Duta Sheila On7
Ternyata, keterlibatan Duta pada Tepok Bulu 2023, tak lepas dari perjuangan Vincent dan Desta. Sebelumnya, keduanya gagal mengajak Duta untuk ikut berpartisipasi dalam Tepok Bulu 2022.
Bahkan, Desta sampai mendapatkan penolakan mentah-mentah dari Duta. Hal ini seperti yang telah Vincent sampaikan dalam konferensi pers Tepok Bulu 2023 pada Jumat, 10 November 2023, Kemang, Jakarta Selatan.
Baca Juga: Tips Diet Prilly Latuconsina, Tubuh Ideal dan Sehat
“Tepok Bulu pertama, Desta sudah pernah hubungi. Tetapi ditolak mentah-mentah,” ungkap Vincent.
Duta menolak ajakan tersebut karena memiliki alasannya sendiri. Pertama, ia lebih senang bermain bulu tangkis secara fun game.
Dengan kata lain, tidak untuk kompetisi maupun banyak penonton yang melihatnya. Selain itu, Duta mengaku jika ia sudah tidak lagi muda, sehingga fisiknya kurang kuat untuk bertanding layaknya seorang atlet.
Untungnya, pada kesempatan kali ini, Duta menyatakan keikutsertaannya. Lantaran ia pernah melihat kompetisi sebelumnya tetap berjalan dengan fun.
Alasan Vincent dan Desta Gelar Tepok Bulu dengan Mengajak Artis Malaysia
Keterlibatan artis Malaysia dalam Tepok Bulu 2023, bukan tanpa alasan. Menurut Desta, hal ini karena sejarah pertandingan badminton antara Malaysia dan Indonesia yang sudah terjalin sejak dulu.
Baca Juga: Netizen Menuding Felicya Angelista Pro Israel Bukan Palestina
Sementara itu, Vincent turut mengungkapkan jika awal mula dari ide ini karena kunjungan salah satu rekannya ke Malaysia untuk manggung. Waktu itu, Vincent juga mendapatkan undangan, tetapi ia tidak bisa datang.
“Kali ini ingin dengan dunia pelaku hiburan Malaysia. Ide ini muncul dari temen kita Dandy saat awal tahun. Bandnya ia main diundang ke Malaysia buat manggung. Waktu itu gue diundang kebetulan nggak bisa. Ketika balek ke sini, Acong bilang, “Cent” kemaren dicari anak-anak Malaysia. Banyak yang nontonin Vindes,” jelas Vincent.
Vincent dan Desta gelar Tepok Bulu 2023 membuat para penggemar semakin tidak sabar untuk menantikannya karena penasaran siapa yang akan jadi juaranya. (R10/HR-Online)