Jumat, Mei 23, 2025
BerandaBerita TerbaruViar E Cross, Motor Listrik Offroad Performa Tangguh

Viar E Cross, Motor Listrik Offroad Performa Tangguh

Viar E Cross adalah kendaraan offroad listrik terbaru yang ada di Indonesia. Karena Viar menghadirkannya sebagai motor offroad, E Cross bisa libas segala medan jalan secara mudah. Spesifikasi motor Viar terbaru ini juga mampu memanjakan pecinta otomotif.

Viar E Cross dan Spesifikasi

Untuk mengetahui seperti apa detail spesifikasinya, Anda bisa cermati ulasan lengkap di bawah ini.

Desain

Motor listrik ini mengusung desain sporty dan memiliki kesan modern. Kesan tersebut muncul karena menghadirkan rangka dari aluminium.

Baca Juga: Motor Listrik Viar NX, Bawa Baterai Tanam Super Graphene

Dengan rangka tersebut, motor offroad ini memiliki panjang 1870 mm. Lalu beratnya 780 mm dengan ketinggian 1050 mm. Sementara untuk wheelbase berukuran 1260 mm.

Untuk bobotnya sendiri hanya 50 kg sehingga memudahkan pengguna ketika mengendalikannya. Secara keseluruhan, desain motor ini tampak kompak dan tampilannya mirip sepeda gunung.

Performa

Dengan desain sporty, performanya tidak main-main. Bahkan produsen sudah membekalinya dengan mesin elektrik. Mesin tersebut memungkinkan motor listrik Viar E Cross ini bisa lebih ramah lingkungan.

Masih berbicara mengenai performa, Viar membekalinya dengan power sebesar 3000 watt. Power tersebut sebanding dengan mesin motor berkapasitas 250 cc.

Kapasitas mesin ini sendiri mengingatkan kita dengan Kawasaki Ninja ZX 25RR 2024. Motor Kawasaki dengan mesin 4 silinder ini menyuguhkan performa gahar di kelasnya.

Bahkan motor dari Kawasaki ini bisa mengeluarkan torsi puncak mencapai 26 Nm. Karena hal itu, bisa kita bayangkan betapa tangguhnya motor Viar terbaru ini.

Kembali ke Viar, sektor mesin pada motor ini juga berbekal transmisi CVT dan multi stage coaxial transmission system. Di dalamnya juga sudah ada baterai lithium berkapasitas 60V/32AH.

Baca Juga: Motor Listrik Viar C2 Bawa Desain Modern-Minimalis, Mulai Rp 9 Jutaan!

Untuk mengisi baterai tersebut, penggunanya hanya membutuhkan waktu 3 jam. Saat baterainya terisi penuh, motor listrik ini bisa menempuh jarak hingga 100 km.

Pencahayaan

Beralih ke pencahayaan, motor Viar E Cross ini sudah berbekal lampu LED di bagian depan dan belakang. Lampu berbentuk bulat tersebut menawarkan sistem pencahayaan yang terang. Sistem penerangan ini bisa membantu pengguna ketika melewati jalanan yang minim pencahayaan.

Harga E Cross

Setelah tahu seperti apa spesifikasinya, sudah semestinya Anda juga memahami banderolan harga untuk memilikinya. Viar memperkenalkan motor listrik terbarunya dengan harga mulai dari Rp 17.950.000 per unit.

Dengan harga terjangkau ini, Viar meluncurkannya dalam sejumlah varian. Pengguna bisa memilihnya sesuai dengan kebutuhan.

Apabila meninjau dari segi harga, ada kemungkinan motor ini bersaing dengan motor matic Honda. Motor matic yang dimaksud tersebut ialah Honda Tapas baru.

Baca Juga: Viar Star NX, Motor Bebek Low End dengan Spesifikasi Unggul

Dengan harga Rp 17,8 jutaan per unit, motor Honda ini memiliki tampilan mirip Vespa. Bisa kita bilang bahwa Viar memang bersiap untuk bersaing dengan berbagai brand motor keluaran terbaru.

Kini Anda sudah tahu seperti apa spesifikasi dan harga Viar E Cross. Motor listrik ini memiliki performa tangguh, namun menawarkan harga terjangkau. (R10/HR-Online)

Gol Terbaik Liga 1

Dua Gol Persib Bandung Masuk Nominasi Gol Terbaik Liga 1 Musim 2024-2025

PT Liga Indonesia Baru (LIB) baru saja merilis daftar nominasi Best of The Best di Liga 1 2024-2025. Salah satu nominasi yang menarik perhatian...
Kronologi dan Data Korban Kecelakaan di Tol Cisumdawu Sumedang

Kronologi dan Data Korban Kecelakaan di Tol Cisumdawu Sumedang

harapanrakyat.com,- Sebanyak tujuh orang menjadi korban kecelakaan di Kilometer 171 Tol Cisumdawu, wilayah Kecamatan Rancakalong, Sumedang, Jawa Barat, pada Kamis, 22 Mei 2025 sekitar...
Kiper Timnas Indonesia

Adu Harga Tiga Kiper Timnas Indonesia, Siapa yang Paling Mahal?

PSSI sudah mengumumkan daftar 32 pemain yang nantinya akan melakoni dua laga tersisa di Grup C putaran 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia....
Pergerakan Tanah Ancam 14 Rumah Warga Tasikmalaya, Masyarakat Diimbau Meningkatkan Kewaspadaan

Pergerakan Tanah Ancam 14 Rumah Warga Tasikmalaya, Masyarakat Diimbau Meningkatkan Kewaspadaan

harapanrakyat.com,- Belasan rumah rusak dan dapur warga Tasikmalaya ambruk. Peristiwa yang terjadi di Kampung Anggaraja, Desa Cikunir, Kecamatan Singaparna, Kabupaten Tasikmalaya ini akibat curah...
Perbaikan Pelayanan Sampah

DLH Kota Banjar Ungkap Poin-Poin Perbaikan Pelayanan Sampah di TPS Kamisama

harapanrakyat.com,- Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Banjar, Jawa Barat, mengungkapkan sejumlah poin untuk perbaikan pelayanan sampah yang dikelola oleh pihak swasta, yaitu TPS Kawasan...
5 Rumah Warga di Tasikmalaya Terdampak Pergerakan Tanah, Penghuni Terpaksa Mengungsi Demi Keselamatan.

5 Rumah Warga di Tasikmalaya Terdampak Pergerakan Tanah, Penghuni Terpaksa Mengungsi Demi Keselamatan

harapanrakyat.com,- Akibat hujan deras, sejumlah rumah di Kampung Babakan Mekar, Kelurahan Sirnajaya, Kecamatan Sukaraja, Kabupaten Tasikmalaya terdampak pergerakan tanah. Akibatnya, beberapa rumah warga mengalami...