Senin, Mei 5, 2025
BerandaBerita CiamisDisdik Ciamis Sebut Bulan April Nanti Banyak Kekosongan Jabatan Kepsek

Disdik Ciamis Sebut Bulan April Nanti Banyak Kekosongan Jabatan Kepsek

harapanrakyat.com,- Dinas Pendidikan Kabupaten Ciamis menyebut bahwa sampai bulan April 2024 nanti ada puluhan kepala sekolah SD dan SMP di Kabupaten Ciamis yang pensiun, hal itu membuat akan banyak kekosongan untuk jabatan kepala sekolah.

Plt. Kepala Dinas Pendidikan Ciamis H. Wasdi Ijudin membenarkan, berdasarkan data sampai bulan April 2024 nanti ada sebanyak 60 kepala sekolah SD dan 8 kepala sekolah SMP yang kosong. 

Baca juga: Disdik Ciamis Sebut, Tahun 2024 Banyak Guru PNS Pensiun

“Kekosongan itu karena nanti banyak yang pensiun. Maka dari itu, agar aktifitas kegiatan belajar mengajar di sekolah tidak terhambat, akan ada Plt Kepala sekolah untuk mengisi kekosongan sementara,” katanya, Kamis (14/3/2024).

Isi Kekosongan Jabatan Kepesek

Wasdi menjelaskan, dengan banyaknya kepala sekolah baik SD dan SMP yang akan pensiun, pihaknya telah melakukan seleksi untuk Kepala Sekolah beberapa hari yang lalu.

“Kita juga sudah melakukan seleksi kepala sekolah yang definitif, untuk tim seleksi sendiri itu dari Pengawas SD dan SMP dan juga dari kami,” jelasnya.

Menurutnya, adapun peserta yang mendaftar pada seleksi pengisian kepala sekolah itu sebanyak 64 orang, dengan rincian 40 orang daftar di jenjang SD dan 24 orang daftar jenjang SMP. 

Baca juga: Masih Banyak Sekolah SD Rusak, Disdik Ciamis Janjikan Perbaikan Tahun Ini

“Kalau untuk SMP itu lebih antara pendaftar dan kekosongan, jadi yang kosong itu 8 sekolah tapi yang daftarnya 24 orang. Sedangkan untuk SD memang yang kosong itu 60 sekolah, tapi yang daftar hanya 40 orang,” tuturnya.

Kenapa pendaftar untuk kepala sekolah SD sedikit, kata Wasdi, karena memang sumber daya manusia (SDM) saat ini semakin berkurang. Maka dari itu, Dinas Pendidikan Ciamis akan buka calon kepala sekolah dari Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK).

“Tapi kata Permendikbud no 40 tahun 2010, yaitu intinya PPPK itu boleh jadi kepala sekolah akan tetapi harus sudah jadi guru penggerak. Lalu fungsionalnya guru ahli Pratama, kemudian 2 tahun berturut-turut berkinerja baik. Antara lain itu kriterianya,” ucapnya.

Wasdi menyebut bahwa guru penggerak dari PPPK di Kabupaten Ciamis itu saat ini ada sebanyak 29 orang dari tiga angkatan. Tiga tersebut, angkatan 4, 7 dan 8 itu jenjang sekolah dasar.

“Kalau untuk kepala sekolah jenjang SMP itu tidak masalah karena yang daftarnya juga lebih dari yang kosong,” ucapnya.

Wasdi berharap dengan setelah seleksi dan terpilih sebagai kepala sekolah dapat bekerja lebih optimal lagi. Kemudian, kepala sekolah itu pada intinya tetap seorang guru. Akan tetapi, guru yang mendapat tugas tambahan jadi kepala sekolah. (Feri/R6/HR-Online/Editor: Muhafid)

Pemkab Ciamis Hapus Sanksi Administrasi Piutang PBB-P2

Pemkab Ciamis Hapus Sanksi Administrasi Piutang PBB-P2, Sampai Kapan?

harapanrakyat.com,- Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ciamis, Jawa Barat, menggulirkan kebijakan untuk mengoptimalkan Pendapatan Asli Daerah (PAD). Kebijakan tersebut yaitu menghapus sanksi administrasi piutang Pajak Bumi...
Polisi Ringkus Penyebar Video Tak Senonoh Kekasihnya di Tasikmalaya, Pelaku Tertangkap di Bekasi

Polisi Ringkus Penyebar Video Tak Senonoh Kekasihnya di Tasikmalaya, Pelaku Tertangkap di Bekasi

harapanrakyat.com,- Pihak kepolisian berhasil mengamankan pria berinisial DSK (24), warga Kecamatan Cikalong, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat, yang menyebarkan video tak senonoh kekasihnya. Polisi meringkus...
Asus Gaming K16, Laptop Ringan dengan Berbagai Fitur Canggih

Asus Gaming K16, Laptop Ringan dengan Berbagai Fitur Canggih

Laptop Gaming Asus K16 hadir sebagai perangkat multifungsi. Laptop Asus ini hadir untuk memberikan pengalaman optimal, terutama bagi para gamer. Dengan spesifikasi yang tangguh,...
Penyebab Tidak Bisa Repost Story Instagram dan Begini Cara Atasinya

Penyebab Tidak Bisa Repost Story Instagram dan Begini Cara Atasinya

Di era masa kini, berbagi aktivitas melalui postingan Instagram story sudah menjadi bagian dari keseharian yang banyak orang lakukan. Akan tetapi, seringkali muncul masalah...
Bagaimana Suara Asli Dinosaurus, Simak Ulasannya!

Bagaimana Suara Asli Dinosaurus? Simak Ulasannya!

Pernahkah Anda berpikir untuk mengetahui bagaimana suara asli dinosaurus? Mungkin tidak ada satu orang pun di bumi ini yang pernah mendengar suara dinosaurus. Akan...
Longsor di Cisalak Sumedang

Pasca Longsor di Cisalak Sumedang, Warga Trauma hingga Darah Tinggi

Harapanrakyat.com,- Pasca dilanda bencana longsor yang memutus jalan Kabupaten serta permukiman di Dusun Sukaasih, Desa Cisalak, Kecamatan Cisarua, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, masih menyisakan...