Minggu, Mei 4, 2025
BerandaBerita TerbaruIndra Sjafri Tidak Panggil Ji Da Bin ke Timnas Indonesia U-20, Kenapa?

Indra Sjafri Tidak Panggil Ji Da Bin ke Timnas Indonesia U-20, Kenapa?

Pelatih Timnas Indonesia U-20, Indra Sjafri menjelaskan alasannya tidak memanggil Ji Da Bin untuk kualifikasi Piala Asia U-20 2025.

Keputusan ini mengejutkan banyak orang, mengingat Ji Da Bin adalah salah satu pemain kunci dalam beberapa pertandingan terakhir.

Ji Da Bin, gelandang muda berbakat dengan latar belakang keturunan Korea Selatan, telah menunjukkan performa impresif dengan tim.

Indra Sjafri menyatakan, bahwa Ji Da Bin tidak bisa dipanggil ke timnas Indonesia, karena masih dalam proses pemulihan dari cedera.

“Dia (Ji Da Bin) cedera. Saat ini masih dalam pemulihan setelah cedera ACL dan baru saja menjalani perawatan,” kata Indra Sjafri, Rabu (18/9/2024).

Cedera Ji Da Bin terjadi saat mengikuti Seoul Earth on Us Cup 2024 di Korea Selatan, di mana ia terpaksa ditarik keluar.

Baca Juga: Sudah Dapat Izin dari Klub-nya, Welber Jardim Batal Masuk Timnas Indonesia U-20, Kenapa?

Cedera ini terjadi beberapa minggu sebelum pengumuman skuad untuk kualifikasi Piala Asia U-20 2025.

Setelah kembali dari Korea Selatan, ia menjalani operasi, dan pemulihannya diperkirakan akan memakan waktu lama.

Hal ini menjadi pertimbangan penting bagi Indra Sjafri. Kualifikasi Piala Asia U-20 2025 dijadwalkan di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta.

Pertandingan berlangsung pada 25-29 September 2024, dengan Timnas Indonesia U-20 berada di Grup F bersama Yaman, Timor Leste, dan Maladewa.

Indra Sjafri menegaskan, bahwa kesehatan dan pemulihan pemain adalah prioritas utama.

“Cedera-nya butuh waktu yang lebih lama. Kita tidak ingin mengambil risiko dengan memaksanya bermain saat dia masih dalam proses pemulihan,” tambahnya.

Indra Sjafri Tidak Memanggil Ji Da Bin ke Timnas Indonesia U-20, Ini Alternatifnya

Sebagai alternatif, Indra Sjafri telah memanggil delapan gelandang lain untuk mengisi posisi Ji Da Bin.

Lima di antaranya adalah Welber Jardim, Tony Firmansyah, Jehan Pahlevi, Maouri Ananda, dan Figo Dennis.

Baca Juga: PSSI Undang Mauro Zijlstra ke Indonesia, Ada Apa Nih?

Dengan komposisi pemain yang ada, Indra Sjafri percaya bahwa Timnas Indonesia U-20 dapat tampil maksimal dalam kualifikasi mendatang.

Meskipun kehilangan Ji Da Bin, pelatih timnas Indonesia U-20 telah menyiapkan pemain pengganti, yang diharapkan mampu membantu tim meraih hasil terbaik di kualifikasi Piala Asia U-20 2025. (Revi/R5/HR-Online/Editor: Adi Karyanto)

Diduga Faktor Ekonomi, Warga Bojongkantong Banjar Nekat Akhiri Hidup Bikin Geger, Tinggalkan 2 Anak yang Masih Kecil 

Diduga Faktor Ekonomi, Warga Bojongkantong Banjar Nekat Akhiri Hidup Bikin Geger, Tinggalkan 2 Anak yang Masih Kecil 

harapanrakyat.com,- Warga di Kelurahan Bojongkantong, Kecamatan Langensari, Kota Banjar, Jawa Barat geger adanya seorang perempuan yang diduga nekat mengakhiri hidup di rumahnya. Peristiwa yang...
Mengenal Fenomena Hujan Meteor Eta Aquarids yang Terjadi Setiap Bulan Mei

Mengenal Fenomena Hujan Meteor Eta Aquarids yang Terjadi Setiap Bulan Mei

Hujan meteor adalah salah satu fenomena astronomi memukau dan layak menjadi momen istimewa yang dinantikan semua orang. Salah satu fenomena yang bakal hadir sebentar...
Ribuan Warga Tumpah Ruah Ramaikan Jalan Santai Sumedang Sehat

Ribuan Warga Tumpah Ruah Ramaikan Jalan Santai Sumedang Sehat

harapanrakyat.com,- Ribuan warga kompak mengikuti kegiatan jalan santai Sumedang Sehat. Jalan santai kolaborasi dengan komunitas "Sumedang Walkers" ini, mulai dari kawasan Lapangan Pusat Pemerintahan...
Bukan Kirim ke Barak TNI, Ini Cara Bupati Pangandaran Atasi Siswa Bermasalah

Bukan Kirim ke Barak TNI, Ini Cara Bupati Pangandaran Atasi Siswa Bermasalah

harapanrakyat.com,- Bupati Pangandaran, Jawa Barat, Citra Pitriyami, memiliki pendekatan tersendiri untuk mengatasi siswa yang bermasalah. Bukan mengirim ke barak militer atau TNI, namun pihaknya...
Duta Besar Belanda

Duta Besar Belanda Berharap Timnas Indonesia Lolos Piala Dunia 2026

Dukungan untuk Timnas Indonesia lolos ke Piala Dunia 2026 tak hanya datang dari masyarakat Indonesia saja, tapi juga dari Duta Besar Belanda, Marc Gerritsen....
Pedagang Pasar Subuh Ciamis Keluhkan Kondisi Jalan dan Trotoar yang Rusak, Pemerintah Diminta Segera Turun Tangan

Pedagang Pasar Subuh Ciamis Keluhkan Kondisi Jalan dan Trotoar yang Rusak, Pemerintah Diminta Segera Turun Tangan

harapanrakyat.com,- Sejumlah pedagang Pasar Manis Ciamis Blok Pasar Subuh, mengeluh kondisi jalan yang rusak dan berlubang. Kerusakan jalan maupun trotoar di Pasar Manis Ciamis,...