Sabtu, Mei 3, 2025
BerandaBerita CiamisKonsolidasi Internal, PDIP Siapkan Ribuan Saksi Kawal Pilkada Ciamis dan Jabar

Konsolidasi Internal, PDIP Siapkan Ribuan Saksi Kawal Pilkada Ciamis dan Jabar

harapanrakyat.com,- DPC PDI Perjuangan Kabupaten Ciamis menggelar pelatihan saksi TPS di Pilkada 2024. Mereka juga melakukan konsolidasi internal pemenangan calon Bupati dan Wakil Bupati Ciamis serta Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Barat. 

Kegiatan yang berlangsung di Gedung KH. Irfan Hielmy Komplek Islamic Center Ciamis, Jumat (22/11/2024) dihadiri langsung oleh Calon Bupati dan Wakil Bupati Ciamis, Herdiat Sunarya dan Yana D Putra serta ribuan saksi TPS dari PDIP. 

Ribuan Saksi Siap Kawal Pilkada

Ketua DPC PDI Perjuangan Ciamis Nanang Permana mengatakan, untuk saksi TPS itu ada sebanyak 2.138 orang. Itu untuk saksi Pilgub Jabar dan juga Pilbup Ciamis.

“Ini konsolidasi saksi terakhir, karena sudah tidak ada waktu lagi. Karena kita pada hari esok harus berpartisipasi ikut hadir dalam kampanye terakhir calon Bupati dan Wakil Bupati Ciamis, Herdiat-Yana,” katanya.

Baca juga: Paslon Nomor 2 Herdiat-Yana Matangkan Persiapan Saksi TPS Jelang Pilkada Ciamis 2024

Nanang menegaskan, kalau saksi itu bertugas mempertanggung jawabkan kemenangan di TPS. 

Selain itu juga menggiring masyarakat untuk datang ke TPS dan mengajak serta mengarahkan masyarakat untuk memilih nomor urut 2 untuk Pilgub dan juga Pilbup. 

“Jadi sebenarnya kampanye kita itu paling gampang, karena sama-sama nomor urut 2 baik itu untuk calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jabar yakni Jeje-Ronal. Maupun calon Bupati dan Wakil Bupati Ciamis, Herdiat-Yana,” tegasnya.

Nanang menyebut, jika nanti ada persoalan atau permasalahan saat perhitungan suara di TPS, para saksi harus segera lapor melalui WhatsApp. Nantinya akan ada bantuan hukum dan advokasi yang telah pihaknya siapkan. 

Selain itu, untuk saksi kemenangan pasangan Herdiat-Yana, kata Nanang, untuk PDIP Ciamis itu ada di 3 kecamatan yakni Kecamatan Banjaranyar, Sindangkasih dan Kecamatan Panumbangan.

“Ada di 3 kecamatan, namun nantinya kita juga akan laporkan seluruhnya,” ucapnya.

Sementara itu, Calon Bupati Ciamis, Herdiat Sunarya mengaku kalau pasangan Herdiat-Yana  bersama Jeje-Ronal calon Gubernur dan wakil Gubernur Jabar itu sama-sama nomor urut 2. Maka dari itu, Herdiat yakin akan menang di Pilkada serentak 2024 nanti.

“Saya pribadi sangat bahagia, karena di Pilkada 2024 ini bisa maju bersama PDI Perjuangan Ciamis. Dari dulu juga sebetulnya kami ingin bersama-sama dengan PDIP. Tapi Allah SWT mengizinkan kami maju bersama-sama di Pilkada 2024 ini,” katanya.

Dalam kesempatan tersebut, Herdiat juga memohon doa dan restu sertu dukungannya dari kader-kader PDI Perjuangan Ciamis, supaya nanti bisa memenangkan Pilkada tahun 2024. 

“Kami juga meminta bantuannya kepada kader PDIP untuk mengawal suara kami dari tingkat TPS, Desa, kecamatan hingga Kabupaten. Mari kawal sama-sama untuk memenangkan Pilkada serentak tahun 2024,” pungkasnya. (Feri/R6/HR-Online)

Ketentuan Jarak Pasar Modern

Ketentuan Jarak Pasar Modern di Kota Banjar Bakal Diatur Dalam Perwal

harapanrakyat.com,- Dinas KUKMP (Koperasi Usaha Kecil Menengah dan Perdagangan) Kota Banjar, Jawa Barat, bakal mengatur ketentuan jarak pasar modern. Termasuk mengatur jam operasionalnya. Hal itu...
Pemain Terbaik BRI Liga

4 Pemain Ini Layak Jadi Pemain Terbaik BRI Liga 1 2024/2025, 3 Diantaranya dari Persib

Memiliki performa impresif, 4 pemain yang layak menjadi pemain terbaik BRI Liga 1 2024/2025, 3 pemain diantaranya dari Persib Bandung. Kompetisi BRI Liga 1 2024...
Gelar Juara Liga 1

Selangkah Lagi Raih Gelar Juara Liga 1, Hadiah Fantastis Menanti Persib Bandung!

Persib Bandung memiliki peluang besar untuk meraih gelar juara Liga 1 di musim kali ini. Tim dengan julukan Maung Bandung ini bahkan masih memimpin...
Gara-gara Ngantuk, Polres Sumedang Tetapkan Sopir Travel Jadi Tersangka Kecelakaan Maut di Tol Cisumdawu 

Gara-gara Ngantuk, Polres Sumedang Tetapkan Sopir Travel Jadi Tersangka Kecelakaan Maut di Tol Cisumdawu 

harapanrakyat.com,- Polres Sumedang tetapkan sopir travel bernomor polisi D-7838-AV, Imat Hendrawan (41), yang terlibat kecelakaan dengan Truk Wing Box bernomor polisi B-9652-TEZ di jalan...
pengedar ganja

Polres Cimahi Bekuk Dua Pengedar Ganja, Salah Satunya Kurir Jasa Ekspedisi

harapanrakyat.com – Polres Cimahi, Jawa Barat, berhasil mengamankan dua pengedar ganja berinisial WFP dan AF. Polisi telah menetapkan WFP dan AF sebagai tersangka. Polisi...
Tunggu Hasil Lab, Dapur MBG Rajapolah Tasikmalaya Ditutup Sementara Waktu Akibat Ada Kasus Dugaan Keracunan Massal

Tunggu Hasil Lab, Dapur MBG Rajapolah Tasikmalaya Ditutup Sementara Waktu Akibat Ada Kasus Dugaan Keracunan Massal

harapanrakyat.com,- Akibat adanya ratusan siswa yang diduga keracunan makanan, dapur MBG Kecamatan Rajapolah, Kabupaten Tasikmalaya untuk sementara berhenti beroperasi. Hal itu untuk menunggu hasil...