Sabtu, Mei 3, 2025
BerandaBerita TasikmalayaDikira Boneka, Penemuan Mayat Bayi di Sungai Cikunten Tasikmalaya gegerkan Warga

Dikira Boneka, Penemuan Mayat Bayi di Sungai Cikunten Tasikmalaya gegerkan Warga

harapanrakyat.com,- Geger penenemuan mayat bayi di Sungai Cikunten, Kecamatan Kawalu, Kota Tasikmalaya, Jawa Barat, Kamis (23/1/2025). Bayi pertama kali ditemukan oleh salah seorang warga yang hendak membersihkan saluran air di depan rumahnya.

Saat keluar rumah sempat melihat benda seperti boneka. Tapi ketika dicek ternyata benda tersebut mayat bayi yang masih lengkap dengan ari-ari masih menempel di pusar.

“Dikirain boneka pas dilihat pertama, dan kedua kalinya dilihatin kembali ternyata mayat bayi ditemukan,” kata saksi Rosli dilokasi, Kamis (23/1/2025).

Baca Juga: Kasus Geng Motor Bacok Warga, Ketua PN Tasikmalaya: Percayakan Majelis Hakim Bekerja

Menurut Rosli, memang rumahnya tidak jauh dari lokasi ditemukan mayat bayi tersebut.

“Saya mau bebersih dan memang rumah dekat Sungai Cikunten lokasi penemuan mayat bayi,” terangnya.

Tak hanya itu, setelah dipastikan lagi ke saudaranya ternyata benar mayat bayi. Ia pun langsung melaporkan penemuan mayat bayi tersebut ke RW setempat.

Saat ditemukan mayat bayi dalam keadaan telungkup dan kondisinya sudah membiru. Bayi juga tak dibungkus apapun dan masih ada ari-ari.

“Mungkin sekitar malam dibuangnya, dan gak ada yang lahiran warga di sini,” pungkasnya.

Polisi yang datang ke Tempat Kejadian Perkara (TKP) langsung memasang garis polisi, kini mayat bayi tersebut dievakuasi ke kamar mayat RSUD dr Soekardjo Kota Tasikmalaya. (Apip/R7/HR-Online/Editor-Ndu)

Jonathan Frizzy Tersandung Kasus Hukum, Netizen Ramai Singgung Soal Karma

Jonathan Frizzy Tersandung Kasus Hukum, Netizen Ramai Singgung Soal Karma

Nama Jonathan Frizzy mendadak jadi hot topic. Hal tersebut bermula ketika rumor Jonathan Frizzy tersandung kasus hukum mencuat ke permukaan. Pesinetron Indonesia itu disinyalir...
Selamat, Harris Vriza Resmi Menikah dengan Haviza Devi Setelah 5 Tahun Berpacaran

Selamat, Harris Vriza Resmi Menikah dengan Haviza Devi Setelah 5 Tahun Berpacaran

Kabar bahagia kembali datang dari selebriti tanah air. Harris Vriza resmi menikah dengan kekasihnya, Haviza Devi Anjani pada Jumat (2/5/2025) kemarin di Bali. Pasangan...
Tanggapi Keluhan Buruh, Wakil Wali Kota Banjar Dorong Pengusaha Patuhi Aturan Ketenagakerjaan

Tanggapi Keluhan Buruh, Wakil Wali Kota Banjar Dorong Pengusaha Patuhi Aturan Ketenagakerjaan

harapanrakyat.com,- Wakil Wali Kota Banjar, Jawa Barat, Supriana, akan mendorong para pengusaha untuk mematuhi aturan ketenagakerjaan. Hal tersebut menanggapi adanya keluhan dari kaum buruh...
Biar Kapok, Belasan Sepeda Motor Pelajar Berknalpot Brong Akhirnya Diangkut Tim Prabares Sat Sabhara Polres Banjar

Biar Kapok, Belasan Sepeda Motor Pelajar Berknalpot Brong Akhirnya Diangkut Tim Prabares Sat Sabhara Polres Banjar

harapanrakyat.com,- Petugas Patroli Raimas Backbone Presisi (Prabares) Sat Sabhara Polres Kota Banjar, Polda Jabar berhasil mengamankan belasan sepeda motor berknalpot brong dan tidak sesuai...
Suasana Haru Iringi Keberangkatan Jamaah Haji Sumedang Gelombang Pertama

Suasana Haru Iringi Keberangkatan Jamaah Haji Sumedang Gelombang Pertama

harapanrakyat.com,- Ribuan warga pengantar calon jamaah haji gelombang pertama memadati area Gedung Negara Sumedang, Jawa Barat. Mereka datang untuk mengantar dan mendoakan keluarga mereka...
Penyuluh Pertanian Ciamis Sabet Gelar Juara Umum Jambore Tingkat Jawa Barat

Penyuluh Pertanian Ciamis Sabet Gelar Juara Umum Jambore Tingkat Jawa Barat

harapanrakyat.com,- Sebuah kebanggaan menghampiri Kabupaten Ciamis! Dewan Pimpinan Daerah Perhimpunan Penyuluh Pertanian Indonesia (DPD Perhiptani) Kabupaten Ciamis baru saja mencatatkan namanya di puncak prestasi...