harapanrakyat.com,- Dalam rangka memperingati Hari Bumi ke-55, siswa Madrasah Aliyah Negeri 2 Pangandaran, Jawa Barat, melakukan penanaman pohon matoa di sekitar kampus MAN 2 Pangandaran, Selasa (22/4/2025).
Kepala MAN 2 Pangandaran, Dadah Jubaedah mengatakan, penanaman pohon matoa ini dilakukan dalam rangka pelestarian lingkungan hidup. Juga sebagai pelaksanaan ekoteologi yang bertujuan meningkatkan kesadaran ekologis berbasis nilai-nilai agama, dan menciptakan lingkungan hidup yang lebih hijau.
Dalam peringatan Hari Bumi ke-55, penanaman pohon matoa di kawasan kampus MAN 2 Pangandaran merupakan tindak lanjut dari gerakan penanaman 1 juta pohon matoa yang dicanangkan oleh Kementerian Agama (Kemenag) RI, sebagai implementasi dari Asta Cita Presiden dan Wakil Presiden Indonesia ke-8.
Baca Juga: Miris Lihat Hutan Gundul, Warga Cigugur Pangandaran Lakukan Penanaman Pohon
Selain itu, juga sesuai dengan SE Sekjen Nomor 182 Tahun 2025 tentang Gerakan Penanaman Satu Juta Pohon Matoa.
“Menanam pohon memiliki banyak manfaat, diantaranya lingkungan menjadi hijau, tempat berteduh, dan juga sebagai tempat resapan air,” kata Dadah.
Ia menambahkan, gerakan penanaman 1 juta pohon matoa ini serentak dilaksanakan pada hari Selasa, tanggal 22 April 2025. Kegiatan tersebut dipimpin oleh Menteri Agama, Menteri Dalam Negeri. Serta Menteri Lingkungan Hidup dari kampus Universitas Islam Internasional Indonesia (UII) Depok, Jawa Barat. (Ceng/R3/HR-Online/Editor: Eva)