harapanrakyat.com,- Sebuah mobil truk mengalami kecelakaan tunggal terjatuh ke selokan di Jalan Raya Ciamis-Banjar. Kejadian kecelakaan yang membuat truk terperosok ke selokan tersebut, tepatnya di Desa Karangkamulyan, Kecamatan Cijeungjing, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, Selasa (6/5/2025).
Baca Juga: Diduga Terpengaruh Alkohol, Sebuah Mobil di Banjarsari Ciamis Terjun ke Sungai
Kepala Desa Karangkamulyan, Uus Uswandi, membenarkan adanya kejadian kecelakaan tunggal di Jalan Raya Ciamis-Banjar, yakni satu unit kendaraan truk.
“Iya kejadiannya berdasarkan informasi itu tadi dini hari. Truk tersebut diduga oleng dan masuk selokan di pinggir jalan,” katanya.
Uus menjelaskan, truk yang mengalami kecelakaan tunggal tersebut awalnya datang dari arah Barat atau Ciamis menuju arah Selatan atau Banjar. Namun, sesampainya di lokasi kejadian, diduga kendaraan tersebut oleng dan tergelincir. Kemudian, menabrak jembatan dan masuk selokan.
“Kejadiannya itu dini hari, saat kondisi hujan. Diduga jalanan licin lalu kendaraan tersebut tergelincir, dan menabrak jembatan setelah itu masuk selokan,” jelasnya.
Menurutnya, tidak ada korban jiwa maupun luka dalam kejadian tersebut. Hanya saja, kendaraan truk yang mengalami kecelakaan tunggal tersebut harus dievakuasi menggunakan alat berat.
“Saat ini belum dievakuasi, karena itu harus menggunakan semacam derek atau alat berat lainnya agar bisa dievakuasi,” ujarnya.
Baca Juga: Tiga Kendaraan Tergelincir di Tanjakan Cibeka Ciamis
Lanjut Uus menambahkan, untuk arus lalu lintas tetap berjalan normal pasca kejadian truk yang mengalami kecelakaan tunggal masuk ke selokan. Namun kepada pengendara, ia menyarankan untuk berhati-hati saat melintasi daerah tersebut apalagi jika cuaca sedang hujan.
“Tetap berhati-hati karena kontur jalannya ada belokan tajam serta tanjakan,” pungkasnya. (Ferry/R5/HR-Online/Editor: Adi Karyanto)