Rabu, Mei 7, 2025
BerandaBerita TerbaruIni Alasan Gosok Gigi Dilakukan Minimal 2 Menit

Ini Alasan Gosok Gigi Dilakukan Minimal 2 Menit

Berita Gaya Hidup, (harapanrakyat.com),- Umumnya orang menyikat gigi dilakukan dengan cepat atau dibawah waktu dua menit. Padahal, dokter gigi menyarankan agar waktu atau durasi menyikat gigi jangan terlalu cepat.

Memang jarang sekali yang tahu berapa waktu yang dibutuhkan untuk menggosok gigi baik pada pagi atau malam hari. Biasanya, orang menggosok gigi dengan cepat lantaran terburu-buru untuk bekerja atau sudah lelah sehingga ingin tidur.

Lantas berapa lama yanh dibutuhkan untuk menggosok gigi seperti yang disarankan oleh dokter?

Dirangkum HR Online dari berbagai sumber, idealnya waktu yang dibutuhkan untuk menggosok gigi pada pagi hari yaitu 2 sampai 3 menit. Masing-masing 1,5 menit gosok gigi pada bagian atas dan selebihnya untuk bagian bawah. Untuk malam hari juga sama seperti itu.

Seorang dokter gigi dari Washington DC, Amerika Serikat, Sally Cram mengatakan, bahwa ada manfaat dibalik menyikat gigi antara dua sampai tiga menit. Dijelaskannya, orang yang menyikat gigi minimal 2 menit setidaknya bisa menghindari plak lebih banyak ketimbang yang cuma 1 menit menggosok gigi.  

Sementara menurut International Journal of Dental Hygiene keluaran tahun 2012, mengungkapkan bahwa orang yang menyikat gigi maksimal 1 menit hanya mengurangi plak sebesar 27%, sedangkan minimal 2 menit gosok gigi bisa mengurangi plak sebanyak 41%.

Untuk yang tidak biasa menyikat gigi minimal dua menit pasti akan terasa lama dan membosankan. Sebagai solusinya supaya tidak terasa lama, maka bisa dengan sambil mendengarkan musik kesukaan.

Alasan lainnya kenapa menggosok gigi terlalu cepat tidak baik, yaitu orang yang biasa melakukan hal tersebut contohnya kurang dari 1 menit, maka ada di bagian gigi yang tidak seluruhnya bersih.

Jika itu dilakukan dalam waktu yang lama, maka sisa makanan atau plak bakal nempel di gigi dan kemudian membentuk karang.

Nah, jika gigi sudah berkarang maka akan menyebabkan terkena radang gusi, bau mulut dan penyakit gigi lainnya. Apabila Anda tidak mau terkena penyakit seperti itu, maka sebaiknya mulai dari sekarang gosok gigi-lah minimal 2 menit, baik itu pada pagi atau malam hari. (Adi/R5/HR-Online)

Kuasa Hukum Keluarga Korban Tidak Puas dengan Hasil Rekonstruksi Pembunuhan Wanita Muda di Ciamis

Kuasa Hukum Keluarga Korban Tidak Puas dengan Hasil Rekonstruksi Pembunuhan Wanita Muda di Ciamis

harapanrakyat.com,- Kuasa hukum keluarga korban pembunuhan wanita muda di kamar kosan daerah Ciamis, Jawa Barat, Galih Hidayat, mengaku tidak puas dengan hasil rekonstruksi. Satreskrim...
Juara Pertama Liga 1

Raih Juara Pertama Liga 1 2024/2025, Bojan Hodak Berikan Tambahan Libur untuk Persib

Persib Bandung resmi menjadi juara pertama Liga 1 2024/2025. Kemenangan tersebut disambut bahagia oleh semua pihak, baik pemain, pelatih, pihak manajemen, hingga Bobotoh. Euforia tersebut...
Jeda Coffee and Eatery, Tempat nongkrong yang lagi hits di Cisayong Tasikmalaya

Tempat Nongkrong yang Lagi Hits di Cisayong Tasikmalaya, Punya View Pegunungan Hijau

harapanrakyat.com,- Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat, punya tempat nongkrong baru lagi yang sedang hits nih, terletak di Jalan Sukasetia, Kecamatan Cisayong, cafe ini menyuguhkan pemandangan...
Pedagang pasar wisata Pangandaran

Pedagang Pasar Wisata Pangandaran Diminta Kosongkan Lahan Paling Lambat 15 Mei

harapanrakyat.com,- Pemerintah Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat menetapkan batas waktu bagi penghuni dan pedagang Pasar Wisata untuk mengosongkan lahan paling lambat 15 Mei 2025. Hal...
Berjalan Kaki ke Sekolah

Siswa SD dan SMP di Pangandaran Mulai Berjalan Kaki ke Sekolah

harapanrakyat.com,- Para siswa Sekolah Dasar (SD) dan Sekolah Menengah Pertama (SMP), mulai uji coba berjalan kaki ke sekolah, Rabu (7/5/2025). Hal tersebut sebagaimana Surat Edaran...
wisuda kelulusan

Meski Gubernur Melarang, Disdik Kota Cimahi Masih Izinkan Wisuda Kelulusan di Sekolah

harapanrakyat.com – Meski Gubernur Jawa Barat melarang pelaksanaan wisuda kelulusan, namun Dinas Pendidikan Cimahi tetap mengizinkan sekolah jika hendak melaksanakan wisuda. Sekolah yang dimaksud...