Jumat, Mei 9, 2025
BerandaBerita CiamisTerpilih Ketua Umum HMI Ciamis, Dede Aos Kantongi 6 Suara

Terpilih Ketua Umum HMI Ciamis, Dede Aos Kantongi 6 Suara

Berita Ciamis (harapanrakyat.com),- Terpilih Ketua Umum HMI Ciamis, Jawa Barat, setelah sebelumnya Dede Aos Firdaus berhasil mengantongi 6 suara. Sedangkan rivalnya, Jejen Zaenal Mutaqin hanya mendapatkan 3 suara.

Konferensi cabang (Konfercab) ke XX untuk pemilihian Ketua Umum HMI Cabang Ciamis periode 2020-2021 itu berlangsung di Aula Bawaslu Kabupaten Ciamis, Rabu (17/09/2020) malam.

Terpilihnya Dede Aos Firdaus menggantikan Ketua Umum HMI Cabang Ciamis periode sebelumnya, yakni Hernawan.

Ketua Pelaksana Konfercab ke XX HMI Cabang Kabupaten Ciamis, Rahmat Ade Mamat, mengatakan, Dede Aos Firdaus terpilih sebagai Ketua Umum HMI Cabang Kabupaten Ciamis, setelah mengantongi 6 suara. Sedangkan, Jejen Zaenal Mutaqin sebagai rivalnya hanya mampu mengantongi 3 suara.

“Dede Aos Firdaus mendapatkan 6 suara dari 5 delegasi komisariat, yakni, Komisariat Tarbiyah, Syariah, Galuh, STAI, dan Pangandaran. Sementara, Jejen Zaenal Mutaqin mendapatkan 3 suara,” terangnya.

Rahmat juga mengatakan, kedua kandidat tersebut lolos setelah melalui proses tahapan verifikasi dari Stering Commite (SC) Konferensi Cabang HMI Ciamis.

Baca Juga : HMI Ciamis Minta Pemerintah Pro Pelaku UMKM

Semantara itu, Ketua Umum HMI Cabang Kabupaten Ciamis yang baru, Dede Aos Firdaus, mengucapkan terima kasihnya kepada kawan-kawan komisariat yang telah memberikan dukungan. Sekaligus kepercayaannya untuk memimpin HMI Cabang Kabupaten Ciamis.

“Terima kasih juga saya ucapkan kepada orang-orang sekeliling saya yang telah memberikan dukungan, baik moril maupun materil,” ucapnya.

Aos juga mengatakan, dalam organisasi tentu perlu adanya kesolidan antar anggota. Karena, tanpa adanya sebuah kesolidan maka yang menjadi tujuan atau harapan tidak akan sampai.

“Ke depanya saya akan mengoptimalkan dalam konteks kaderisasi. Karena saya rasa hal ini lah yang menjadi dasar untuk melahirkan generasi-generasi yang berkualitas,” pungkasnya. (Ferry/R3/HR-Online)

Mesa Hira Dituding sebagai Anak Titipan, Keluarga Ikut Disorot

Mesa Hira Dituding sebagai Anak Titipan, Keluarga Ikut Disorot

Mesa Hira dituding sebagai anak titipan di ajang Indonesian Idol 2025 memicu perdebatan hangat di media sosial. Nama Mesa yang berhasil menembus Top 3,...
Buka Pelatihan Government Transformation Academy, Sekda Ciamis: Perkuat Kompetensi Digital ASN

Buka Pelatihan Government Transformation Academy, Sekda Ciamis: Perkuat Kompetensi Digital ASN

harapanrakyat.com,- Sekda Ciamis Andang Firman Triyadi menyebut pelatihan Government Transformation Academy (GTA) dapat memperkuat kompetensi digital ASN. Hal itu ia sampaikan saat pembukaan pelatihan...
Cara Membuat Acara di Facebook

Ketahui Cara Membuat Acara di Facebook

Facebook tidak hanya berfungsi sebagai platform media sosial untuk berbagi pembaruan status atau foto. Lebih dari itu, Facebook juga menyediakan berbagai fitur bermanfaat, salah...
Kandungan Surat At-Talaq Ayat 4, Pesan Tenang di Masa Iddah Wanita

Kandungan Surat At-Talaq Ayat 4, Pesan Tenang di Masa Iddah Wanita

Kandungan surat At-Talaq ayat 4 menyimpan kebijaksanaan mendalam yang menyentuh aspek kehidupan wanita, khususnya terkait masa iddah. Ayat dalam Al Quran ini memberikan pedoman...
Pohon Tumbang Timpa Garasi Mobil Milik Warga Tasikmalaya Saat Hujan dan Angin Kencang

Bruk… Pohon Tumbang Timpa Garasi Mobil Milik Warga Tasikmalaya Saat Hujan dan Angin Kencang

harapanrakyat.com,- Sebuah pohon duku tumbang dan menimpa garasi mobil milik warga di Kampung Cisaro RT 01/06, Desa Cipakat, Kecamatan Singaparna, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat,...
Lampiaskan Nafsu karena Istri Tidak Melayani, Ayah Mencabuli Anak Tirinya Berulangkali di Kota Banjar

Lampiaskan Nafsu Bejat, Ayah Tega Mencabuli Anak Tirinya Berulang Kali di Kota Banjar

harapanrakyat.com,- Seorang ayah di Kota Banjar, Jawa Barat, berinisial S (38) tega mencabuli anak tirinya. Dugaan pencabulan tersebut, karena diduga tidak dilayani oleh sang...