Kamis, Mei 8, 2025
BerandaBerita BanjarPersiapan PTM Zona Hijau, Disdik Kota Banjar Perketat Prokes Apel Pagi

Persiapan PTM Zona Hijau, Disdik Kota Banjar Perketat Prokes Apel Pagi

Berita Banjar (harapanrakyat.com),- Persiapan PTM zona hijau untuk sekolah, Dinas Pendidikan dan Kabudayaan (Disdikbud) Kota Banjar, Jawa Barat, menginstruksikan untuk memperketat protokol kesehatan saat apel pagi.

Kepala Disdikbud Kota Banjar, H. Lukman Nulhakim, mengatakan, kegiatan apel pagi bagi ASN maupun guru harus menjadi suatu kegiatan dalam peningkatan disiplin kinerja.

Dalam kegiatan apel pagi tersebut harus melaksanakan protokol kesehatan yang ketat, menjelang persiapan pembukaan PTM (Pembelajaran Tatap Muka) agar aman dari wabah Covid-19.

“Seluruh instansi sudah biasa melakukan apel pagi. Nah, kalaupun sekarang guru juga kita libatkan, itu seharusnya jangan jadi pertanyaan. Harap ikuti aturannya dan terapkan protokol kesehatan yang ketat dalam pelaksanaanya,” kata Lukman, kepada HR Online, melalui telepon selulernya, Senin (09/11/2020).

Seiring dengan rencana pembukaan PTM bagi sekolah yang berada pada wilayah zona hijau, lanjut Lukman, maka guru beserta para siswanya harus siap dan siaga. Karena, pihaknya pun sudah memperisapkannya. Bahkan, Wali Kota Banjar yang mencanangkannya pada apel persiapan beberapa waktu lalu.

Baca Juga : Disdik Ciamis Berikan Bantuan ke Keluarga Siswa Positif Covid-19

PTM Dibuka Prokes Diperketat

Maka dalam rangka persiapan pembukaan PTM, harus melihat dulu dari kesiapan wilayahnya. Jika sudah masuk wilayah zona hijau, pihaknya pun akan memberikan izin untuk membuka PTM dengan aturan protokol kesehatan yang ketat pula.

“Keadaan wilayah zona hijau ini tergantung dari guru dan para siswanya. Mereka harus siap dan selalu menjaga agar lingkungan sekolahnya tetap bersih, serta terhindar dari wabah Covid-19,” tandasnya.

Lukman juga mengimbau agar semua guru tetap harus hadir ke sekolah, meskipun belum semua sekolah membuka PTM. Karena melihat dari zona masing-masing.

Selain itu, sebagai aturan baku, ASN maupun PNS dalam peningkatan kinerja harus tetap melaksanakan apel pagi dengan menerapkan 3M.

Begitu pula bagi para siswanya, jika PTM sudah kembali aktif harus mematuhi aturan protokol kesehatan yang ketat.

“Kalau nanti wilayahnya menjadi zona merah lagi, maka otomatis PTM akan kami off-kan lagi,” pungkas Lukman. (HND/R3/HR-Online)

Editor : Eva Latifah

Pengurus Koperasi Merah Putih

Cara Warga Banjar Menjadi Pengurus Koperasi Merah Putih, Bakal Dapat Gaji?

harapanrakyat.com,- Dinas Koperasi Usaha Kecil Menengah dan Perdagangan (KUKMP) Kota Banjar, Jawa Barat, mengungkapkan prosedur dan persyaratan menjadi anggota dan pengurus Koperasi Merah Putih. Lantas,...
Gubernur Jabar Dedi Mulyadi di Musrenbang 2025

Musrenbang Jabar 2025, Dedi Mulyadi: APBD untuk Infrastruktur dan Program Warga Kurang Mampu

harapanrakyat.com,- Gubernur Jawa Barat Dedi Mulyadi menegaskan, Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Jawa Barat akan difokuskan untuk pembangunan infrastruktur dan program untuk meningkatkan...
Mahar Maxime Bouttier untuk Luna Maya dan Makna di Baliknya

Mahar Maxime Bouttier untuk Luna Maya dan Makna di Baliknya

Mahar Maxime Bouttier untuk Luna Maya di hari bahagia pasangan artis Indonesia tersebut bikin netizen penasaran. Maxime Bouttier dan Luna Maya akhirnya resmi menikah....
Kuasa Hukum Keluarga Korban Tidak Puas dengan Hasil Rekonstruksi Pembunuhan Wanita Muda di Ciamis

Kuasa Hukum Keluarga Korban Tidak Puas dengan Hasil Rekonstruksi Pembunuhan Wanita Muda di Ciamis

harapanrakyat.com,- Kuasa hukum keluarga korban pembunuhan wanita muda di kamar kosan daerah Ciamis, Jawa Barat, Galih Hidayat, mengaku tidak puas dengan hasil rekonstruksi. Satreskrim...
Juara Pertama Liga 1

Raih Juara Pertama Liga 1 2024/2025, Bojan Hodak Berikan Tambahan Libur untuk Persib

Persib Bandung resmi menjadi juara pertama Liga 1 2024/2025. Kemenangan tersebut disambut bahagia oleh semua pihak, baik pemain, pelatih, pihak manajemen, hingga Bobotoh. Euforia tersebut...
Jeda Coffee and Eatery, Tempat nongkrong yang lagi hits di Cisayong Tasikmalaya

Tempat Nongkrong yang Lagi Hits di Cisayong Tasikmalaya, Punya View Pegunungan Hijau

harapanrakyat.com,- Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat, punya tempat nongkrong baru lagi yang sedang hits nih, terletak di Jalan Sukasetia, Kecamatan Cisayong, cafe ini menyuguhkan pemandangan...