Selasa, Mei 13, 2025
BerandaBerita CiamisGalaknya Monyet Astana Gede Ciamis, Kerap Menggigit Pengunjung

Galaknya Monyet Astana Gede Ciamis, Kerap Menggigit Pengunjung

Berita Ciamis, (harapanrakyat.com),- Monyet di Situs Astana Gede, Kecamatan Kawali, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, galak dan liar.

Kawanan monyet kerap merusak kaca spion kendaraan pengunjung. Bahkan menggigit hingga melukai para pengunjung Situs Astana Gede Kawali.

Baca Juga: Monyet Sumbing di Astana Gede Kawali Ciamis Teror Pengunjung

Ramdan, pengunjung Situs Astana Gede, mengatakan, dahulu monyet yang berada di situs budaya dan sejarah tersebut, terlihat bersahabat dengan manusia. Namun, akhir-akhir ini menjadi agresif.

“Begitu melihat manusia monyet langsung menyerang. Ya, waktu jumlahnya masih sedikit, monyet dan pengunjung Situs Astana sangat bersahabat,” katanya, Kamis (11/2/2021).

Lanjut Ramdan, sejak populasi monyet bertambah, kawanan monyet bukan hanya merusak kaca spion kendaraan pengunjung, namun kerap mengejar dan menyerang pengunjung.

“Apalagi kalau pengunjung membawa barang yang dijinjing. Pasti monyet-monyet mengejar dan berusaha merebut benda yang dijinjing,” katanya.

Petugas Situs Astana Gede, Eman, membenarkan, akhir-akhir ini monyet di Astana Gede menjadi galak dan liar. 

“Waktu jumlahnya masih sedikit, monyet paling banter merusak tanaman palawija atau mencuri makanan ke dalam warung. Namun, setelah populasi monyet bertambah banyak, monyet menjadi galak,” katanya.

Bahkan, kata Eman sudah ada beberapa orang pengunjung yang digigit atau dicakar kawanan monyet.

“Tapi memang tidak semua monyet menjadi galak. Monyet yang galak dan suka menyerang atau menggigit, hanya monyet yang tubuhnya berukuran besar,” ungkapnya. 

Eman, menduga monyet di Astana Gede menjadi galak dan liar lantaran merasa terusik oleh para pengunjung. Apalagi saat monyet kelaparan, ada beberapa pengunjung yang mengganggu monyet-monyet tersebut.

“Karena saat ini monyet jadi galak, kami selalu mewanti-wanti agar para pengunjung tidak mengganggu. Bahkan alangkah baiknya menjauh ketika melihat monyet berukuran besar,” katanya. 

Eman menegaskan, pengunjung Astana Gede harus waspada apabila kebetulan berpapasan dengan monyet berukuran besar.

“Kalau monyet yang besar, takutnya menyerang atau gigit. Pengunjung harus lebih hari-hati dan waspada, apalagi kalau datangnya sendirian,” katanya. (Edji/R7/HR-Online)

Editor: Ndu

Belum Lama Diresmikan, Area Foodcourt Alun-Alun Tergenang Air Usai Hujan Deras Mengguyur Ciamis

Belum Lama Diresmikan, Area Food Court Alun-Alun Tergenang Air Usai Hujan Deras Mengguyur Ciamis

harapanrakyat.com,- Sejumlah area tempat kuliner atau food court Alun-alun Ciamis tergenang air pada Senin (12/5/2025) sore. Air masuk ke tempat kuliner di kawasan alun-alun...
Richard Lee Jadi Korban Aldy Maldini, Kisah 2019 Silam Terkuak

Richard Lee Jadi Korban Aldy Maldini, Kisah 2019 Silam Terkuak

Richard Lee jadi korban Aldy Maldini menyita atensi. Kasus dugaan penipuan yang menyeret nama Aldy Maldini kembali menjadi sorotan publik. Setelah viralnya kisah penggemar...
Setelah Teridentifikasi, 4 Anggota TNI yang Tewas Terkena Ledakan Amunisi di Garut Dibawa ke Kampung Halamannya

Setelah Teridentifikasi, 4 Anggota TNI yang Tewas Terkena Ledakan Amunisi di Garut Dibawa ke Kampung Halamannya

harapanrakyat.com,- Jumlah korban tewas terkena ledakan amunisi kadaluarsa di Kampung Blok Paledakan, Desa Sagara, Kecamatan Cibalong, Garut, Jawa Barat, pada Senin (12/5/2025) mencapai 13...
Beasiswa Garuda, Kuliah Gratis di Luar Negeri bagi Siswa Berprestasi dan Tidak Mampu

Kabar Gembira! Beasiswa Garuda, Kuliah Gratis di Luar Negeri bagi Siswa Berprestasi dan Tidak Mampu

harapanrakyat.com,- Beasiswa Garuda kembali hadir sebagai solusi kuliah gratis di luar negeri bagi pelajar Indonesia berprestasi. Program beasiswa ini terbuka bagi siswa dari keluarga...
Pasca Kebakaran Ponpes di Sumedang, Puluhan Santri Mengungsi ke Tenda Darurat

Pasca Kebakaran Ponpes di Sumedang, Puluhan Santri Mengungsi ke Tenda Darurat

harapanrakyat.com,- Pasca kebakaran Pondok Pesantren (Ponpes) Darul Qur'an Al-Islami, Sumedang, Jawa Barat, 46 orang santri laki-laki terpaksa mengungsi ke tenda darurat. Kebakaran tersebut menghanguskan...
Salah Satu Keluarga Korban Jiwa Pemusnahan Amunisi Kadaluarsa di Garut Meminta Pertanggungjawaban

Salah Satu Keluarga Korban Jiwa Pemusnahan Amunisi Kadaluarsa di Garut Meminta Pertanggungjawaban

harapanrakyat.com,- Salah satu keluarga korban jiwa terkena ledakan saat pemusnahan amunisi kadaluarsa, di Garut, Jawa Barat, menuntut pertanggungjawaban kepada pemerintah. Hal tersebut disampaikan oleh...