Kamis, Mei 8, 2025
BerandaBerita BanjarMeledak Lagi Kasus Covid-19 di Kota Banjar, 2 Kelurahan Zona Merah

Meledak Lagi Kasus Covid-19 di Kota Banjar, 2 Kelurahan Zona Merah

Berita Banjar, (harapanrakyat.com),– Setelah hampir beberapa minggu sempat melandai kasus positif Covid-19 di Kota Banjar, Jawa Barat, kembali mengalami lonjakan yang cukup tinggi. Puncaknya ada dua kelurahan di Kota Banjar yang masuk zona merah.

Berdasarkan data penambahan kasus yang disampaikan Juru Bicara Satgas Percepatan Penanganan Covid-19 Kota Banjar Agus Nugraha per 15 Maret ini terjadi penambahan sebanyak 31 kasus warga Banjar terkonfirmasi positif Covid-19.

Agus mengatakan, penambahan sebanyak 31 kasus baru tersebut paling banyak dari Kelurahan Mekarsari dengan jumlah 9 kasus. Kemudian Kelurahan Hegarsari 9 kasus dan Kelurahan Banjar 5 kasus.

Baca Juga: Seorang Guru SMA di Kota Banjar Meninggal Karena Covid-19

Selanjutnya, Kelurahan Purwaharja sebanyak 3 kasus, Desa Balokang 2 kasus, Desa Sinartanjung 1 kasus, Desa Raharja 1 kasus, Kelurahan Bojongkantong dan Muktisari masing-masing satu kasus.

“Penambanan tersebut berasal dari kluster campuran dan yang paling banyak dari kluster keluarga,” kata Agus Nugraha kepada HR Online, Senin (15/3/2021).

Dengan adanya penambahan itu, kata Agus, jumlah kumulatif kasus positif Covid-19 hingga tanggal 15 Maret ini sudah mencapai 812 kasus.

Adapun rinciannya pasien yang tengah menjalani perawatan di rumah sakit sebanyak 20 kasus, pasien isolasi mandiri 72 kasus, sembuh atau selesai isolasi 698 kasus dan meninggal dunia sebanyak 22 kasus.

“Kami harap semua pihak berperan aktif melakukan upaya pencegahan dan penanganan dalam pelaksanaan PPKM skala mikro ini agar penambanan kasus positif bisa dikendalikan,” ujar Agus Nugraha.

Dua Kelurahan di Kota Banjar Masuk Zona Merah

Terpisah Kepala Dinas Kesehatan Kota Banjar, dr. Andi Bastian, menyampaikan berdasarkan data rekap kasus positif PPKM skala mikro per 15 Maret ini Kelurahan Banjar dan Hegarsari masuk kategori zona merah. Kedua kelurahan tersebut juga menjadi penyumbang kasus positif tertinggi.

Dua Kelurahan tersebut kata Andi Bastian, menjadi penyumbang kasus tertinggi dengan jumlah kasus untuk Kelurahan Hegarsari sebanyak 20 kasus dan Kelurahan Banjar sebanyak 19 kasus.

Sedangkan penyumbang kasus tertinggi berikutnya yaitu Kelurahan Mekarsari dengan jumlah 19 kasus namun untuk kelurahan tersebut masih berstatus zona orange.

“Kelurahan Mekarsari masih berstatus zona orange karena hanya terdapat 10 rumah yang terkonfirmasi positif di lingkungan itu. Sedangkan untuk Kelurahan Banjar sudah di atas 10 rumah,” kata Andi Bastian.

Selain jumlah kasus, Andi Bastian juga menyampaikan, berdasarkan data rekap PPKM skala mikro tersebut sampai saat ini ada 11 Desa/Kelurahan yang masih berstatus zona hijau dan 11 Desa/Kelurahan berstatus zona kuning.

Sedangkan dua Desa/Kelurahan masuk kategori zona merah dan satu Kelurahan masuk kategori zona orange.

“Berdasarkan data rekap zonasi PPKM skala mikro hari ini ada 92 kasus konfirmasi aktif dan dua Kelurahan masuk kategori zona merah,” kata Andi Bastian. (Muhlisin/R7/HR-Online)

Editor: Ndu

Pengurus Koperasi Merah Putih

Cara Warga Banjar Menjadi Pengurus Koperasi Merah Putih, Bakal Dapat Gaji?

harapanrakyat.com,- Dinas Koperasi Usaha Kecil Menengah dan Perdagangan (KUKMP) Kota Banjar, Jawa Barat, mengungkapkan prosedur dan persyaratan menjadi anggota dan pengurus Koperasi Merah Putih. Lantas,...
Gubernur Jabar Dedi Mulyadi di Musrenbang 2025

Musrenbang Jabar 2025, Dedi Mulyadi: APBD untuk Infrastruktur dan Program Warga Kurang Mampu

harapanrakyat.com,- Gubernur Jawa Barat Dedi Mulyadi menegaskan, Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Jawa Barat akan difokuskan untuk pembangunan infrastruktur dan program untuk meningkatkan...
Mahar Maxime Bouttier untuk Luna Maya dan Makna di Baliknya

Mahar Maxime Bouttier untuk Luna Maya dan Makna di Baliknya

Mahar Maxime Bouttier untuk Luna Maya di hari bahagia pasangan artis Indonesia tersebut bikin netizen penasaran. Maxime Bouttier dan Luna Maya akhirnya resmi menikah....
Kuasa Hukum Keluarga Korban Tidak Puas dengan Hasil Rekonstruksi Pembunuhan Wanita Muda di Ciamis

Kuasa Hukum Keluarga Korban Tidak Puas dengan Hasil Rekonstruksi Pembunuhan Wanita Muda di Ciamis

harapanrakyat.com,- Kuasa hukum keluarga korban pembunuhan wanita muda di kamar kosan daerah Ciamis, Jawa Barat, Galih Hidayat, mengaku tidak puas dengan hasil rekonstruksi. Satreskrim...
Juara Pertama Liga 1

Raih Juara Pertama Liga 1 2024/2025, Bojan Hodak Berikan Tambahan Libur untuk Persib

Persib Bandung resmi menjadi juara pertama Liga 1 2024/2025. Kemenangan tersebut disambut bahagia oleh semua pihak, baik pemain, pelatih, pihak manajemen, hingga Bobotoh. Euforia tersebut...
Jeda Coffee and Eatery, Tempat nongkrong yang lagi hits di Cisayong Tasikmalaya

Tempat Nongkrong yang Lagi Hits di Cisayong Tasikmalaya, Punya View Pegunungan Hijau

harapanrakyat.com,- Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat, punya tempat nongkrong baru lagi yang sedang hits nih, terletak di Jalan Sukasetia, Kecamatan Cisayong, cafe ini menyuguhkan pemandangan...