Sabtu, Mei 24, 2025
BerandaBerita TerbaruGejala Terkena Virus yang Wajib Diwaspadai Sejak Awal

Gejala Terkena Virus yang Wajib Diwaspadai Sejak Awal

Gejala terkena virus tidak selalu cepat terlihat atau terasa tandanya. Namun mengenal sejak awal tanda serangan sangat penting untuk penanganan yang cepat. Apalagi ada banyak jenis virus yang menyebabkan penyakit, termasuk Covid-19.

Virus merupakan suatu organisme mikroskopis yang tersusun dari protein serta pelindung. Mikroorganisme ini bisa menular secara mudah dengan cara masuk ke dalam tubuh.

Setelah terjadi penetrasi ke dalam tubuh, kemudian virus akan memperbanyak diri hingga menimbulkan penyakit. Orang yang terjangkit biasanya akan merasakan adanya tanda yang perlu kita waspadai.

Jenis virus sendiri ada bermacam-macam. Ada yang ringan dan bisa sembuh sendiri karena antibodi tubuh yang baik, dan ada juga yang proses penyembuhannya cukup lama.

Namun apapun jenis virus yang menyerang tubuh, mengenal tanda dan gejala terkena virus jauh lebih penting. Meskipun tubuh memiliki sistem imunitas, tetapi tidak selalu bisa menangkal serangan penyebab penyakit.

Ragam Gejala Terkena Virus

Gangguan kesehatan yang terjadi akibat virus sangat bervariasi, tergantung organ tubuh yang terinfeksi. Tingkat keparahan gejalanya pun bermacam-macam, ada yang bersifat ringan sampai dengan berat.

Baca Juga : Lensa Kontak Meningkatkan Risiko Infeksi Virus Corona, Benarkah?

Secara umum orang yang terinfeksi virus akan mengalami beberapa gejala, seperti salah satunya demam. Kondisi ini menjadi suatu respon dari sistem kekebalan tubuh dalam memerangi virus yang masuk ke tubuh.

Gejala lainnya yang cukup umum seperti nyeri pada otot maupun sendi juga seringkali terjadi. Beberapa tanda sekaligus macam-macam gejala terkena virus yang bisa timbul antara lain:

  • Demam
  • Nyeri otot dan sendi
  • Pegal dan linu
  • Tubuh lemas atau merasa kelelahan
  • Sakit kepala
  • Bersin
  • Hidung berair
  • Batuk
  • Mual dan muntah
  • Sakit perut
  • Diare
  • Nafsu makan berkurang
  • Ruam pada kulit
  • Kulit dan selaput mata menguning
  • Warna urin yang menggelap
  • Bengkak pada bagian tubuh yang terinfeksi
  • Pendarahan pada bagian tubuh yang terinfeksi
Baca Juga : Gejala Ringan Terinfeksi Virus Corona Menurut Penelitian Terbaru, Jangan Diabaikan!

Gejala yang timbul juga berlangsung dalam periode atau masa yang berbeda-beda. Ini akan tergantung dengan jenis virus dan organ yang terdampak. Namun tidak semua orang yang terinfeksi virus akan mengalami gejala yang sama.

Sebagian orang juga ada yang tidak mengalami gejala. Bagi mereka yang terinfeksi virus namun tidak menunjukkan gejala infeksi apapun, maka itu artinya orang tersebut memiliki respons imun yang kuat.

Ada juga virus corona yang belakangan ini namanya sedang banyak diperbincangkan karena keganasannya setelah menginvasi tubuh inangnya.

Mengutip dari laman resmi Satgas Covid-19.go.id, beberapa gejala terkena virus yang akan terasa pada seseorang, khususnya jika terserang jenis virus corona meliputi:

  • Hilang selera makan
  • Muntah
  • Mual
  • Nyeri sendi
  • Gangguan sistem pernafasan

Bagi mereka yang terkena virus corona, ada juga yang tanpa gejala apapun. Namun kondisi yang terjadi pada tubuh akan berlangsung menjadi parah dan semakin cepat.

Oleh sebab itu, untuk pencegahannya selalu memperhatikan kondisi kesehatan dan membatasi interaksi. Kita juga harus berusaha menerapkan penggunaan masker, sering mencuci tangan seperti yang menjadi anjuran pemerintah.

Baca Juga: Pencegahan Infeksi Nosokomial, Mengurangi Resiko Terpapar Virus

Penanganan Saat Terkena Virus

Jika Anda terkena virus, apapun jenis virus yang menginvasi tubuh, lantas apa saja yang bisa dan harus Anda lakukan?

Ada beberapa cara yang Anda perlu lakukan untuk mengantisipasi atau meminimalisir risiko setelah timbul gejala terkena virus, antara lain meliputi:

  • Pastikan agar Anda selalu olahraga teratur agar daya tahan tubuh Anda meningkat karena salah satu faktor risiko orang yang terkena virus adalah orang yang daya tahan tubuhnya kurang bagus
  • Konsumsi makanan yang mengandung gizi tinggi mulai dari vitamin, serat, kalsium dan berbagai kandungan gizi yang lainnya
  • Untuk virus yang biasanya bersarang di tempat kumuh, pastikan Anda bersihkan tempat tinggal Anda agar selalu bersih
  • Jika mengalami demam segera konsumsi obat penurun demam, dan jika demam sudah tidak menurun dalam kurun waktu lebih dari 3 hari, pastikan Anda segera bawa ke dokter.
  • Dan masih banyak lagi hal penting lain yang bisa dilakukan untuk meminimalisir resiko terserang virus

Itulah beberapa gejala terkena virus yang perlu Anda tahu. Mengenal tanda yang timbul atau kita rasakan sejak awal sangat penting untuk penanganan yang cepat. Segera periksakan ke dokter saat tubuh merasakan adanya infeksi virus. (R11/HR-Online)

Polres Ciamis Tindak Tegas Aksi Premanisme, Amankan Oknum Organisasi Sosial Pelaku Pemalakan

Polres Ciamis Tindak Tegas Aksi Premanisme, Amankan Oknum Organisasi Sosial Pelaku Pemalakan

harapanrakyat.com,- Dalam rangka Operasi Satuan Tugas (Satgas) Jabar Manunggal, Polres Ciamis, Jawa Barat, berhasil mengamankan 3 orang oknum organisasi sosial di Kecamatan Cimaragas. Oknum...
Pernikahan Al Ghazali dan Alyssa Daguise

Maia Estianty Tegaskan Akan Hadir di Pernikahan Al Ghazali dan Alyssa Daguise

Kabar mengejutkan datang dari Maia Estianty, ibunda Al Ghazali. Sempat menggegerkan publik lantaran bakal absen di pernikahan Al Ghazali dan Alyssa Daguise, kini sang...
Apa Alasan Luar Angkasa Gelap, Simak Ulasan Selengkapnya

Apa Alasan Luar Angkasa Gelap? Simak Ulasan Selengkapnya

Pernahkah kita berpikir apa alasan luar angkasa gelap, padahal terdapat Matahari? Harusnya, jikalau Matahari dan bintang menyinari langit angkasa tentu akan membuat areanya menjadi...
Vivo S30 Siap Meluncur 29 Mei, Begini Bocoran Spesifikasinya

Vivo S30 Siap Meluncur 29 Mei, Begini Bocoran Spesifikasinya

Vivo kembali menunjukkan dominasinya dengan bersiap meluncurkan lini smartphone terbaru, yaitu seri Vivo S30, di China pada 29 Mei 2025. Seri tersebut akan mencakup...
BPBD Ungkap Sejumlah Daerah di Ciamis yang Terdampak Bencana Longsor hingga Pergerakan Tanah 

BPBD Ungkap Sejumlah Daerah di Ciamis yang Terdampak Bencana Longsor hingga Pergerakan Tanah 

harapanrakyat.com,- BPBD Ciamis menerima sejumlah laporan kejadian bencana alam yang terjadi di wilayah Ciamis, Jumat (23/5/2025). Dari laporan tersebut, peristiwanya terjadi di tiga kecamatan...
Angka Depresi di Jabar Tertinggi di Indonesia, H. Arip Rachman Sosialisasikan Perda No 5/2018 di Tasikmalaya

Angka Depresi di Jabar Tertinggi di Indonesia, H. Arip Rachman Sosialisasikan Perda No 5/2018 di Tasikmalaya

harapanrakyat.com,- Anggota Komisi IV DPRD Provinsi Jawa Barat, H. Arip Rachman, SE, MM kembali menyambangi masyarakat di pelosok Kabupaten Tasikmalaya. Politisi PDIP ini melakukan...