Rabu, Mei 7, 2025
BerandaTeknologiAplikasiAvatar 3D Instagram Stories Tambahan dari Meta, Tampak Lebih Menarik

Avatar 3D Instagram Stories Tambahan dari Meta, Tampak Lebih Menarik

Avatar 3D Instagram Stories hadir sebagai fitur yang menarik. Meta secara bertahap mulai meluncurkan berbagai fitur menarik di metaverse.

Perusahaan induk Facebook, Meta saat ini memperkenalkan avatar 3D. Mulai dari platform Instagram Stories dan direct message (DM).

Selain itu, Meta juga memperbarui tampilan avatar pada platform Facebook dan Messenger. 3D Avatar adalah sebuah gambar profil virtual yang merepresentasikan penampilan penggunanya.

3D Avatar ini memiliki bentuk stiker, postingan feed, profil picture di Facebook, dan untuk seluruh platform Meta.

Penggunanya juga dapat menampilkan 3D Avatar untuk platform berbasis virtual reality (VR), seperti Oculus Quest.

Baca Juga: Story Instagram Scroll Vertikal, Uji Coba di Turki dan Brazil

Kehadiran Avatar 3D Instagram Stories

Mengutip The Verge, Manajer Umum Meta untuk Avatar dan Identitas Aigerim Shorman 3D Avatar akan menunjukkan wajah berbentuk kartun.

Wajah tersebut yang tampak mirip dengan penampilan pengguna aslinya. Menariknya 3D Avatar baru akan menampilkan implan koklea dan alat bantu dengar.

Bahkan kursi roda agar tampak lebih inklusif untuk penyandang disabilitas. Tentunya ingin menyesuaikan bentuk wajah dan shader kulit. Sehingga akan membuat avatar lebih autentik.

Kehadiran avatar untuk seluruh platform Meta sebagai upaya dalam mewujudkan metaverse. Bahkan berharap, virtual baru ini memungkinkan untuk mewakili para pengguna secara online.

Visi Metaverse

General Manager Meta Aigerim Shorman mengatakan bahwa visi metaverse yakni membangun evolusi teknologi saat semua orang dapat dekatkan kualitas interaksi serta komunikasi antar pengguna.

Sebuah evolusi teknologi sosial terbaru, maka pengguna dapat duduk di ruangan yang sama dengan orang-orang terkasih. Meski sebenarnya orang-orang tersebut berada ribuan mil jauhnya.

Shorman juga menggambarkan avatar 3D Instagram Stories ini sebagai bagian dari dunia digital yang saling terhubung.

Dunia yang menjembatani VR dan AR, namun juga platform secara lebih akrab layaknya ponsel dan komputer.

CEO Meta, Mark Zuckerberg, mengungkapkan bahwa metaverse adalah prioritas perusahaan. Hal itu yang dibicarakannya saat ia mengumumkan nama baru Meta pada akhir 2021.

Untuk melakukan peluncuran fitur Avatar 3D memang secara bertahap pada aplikasi Facebook, Instagram, dan Messenger.

Melansir dari The Verge, beberapa pengguna dapat menikmati fitur Avatar 3D, namun untuk wilayah Amerika Serikat, Kanada, dan Meksiko.

Pengguna di negara tersebut dapat membuat 3D Avatar untuk menyematkan pada foto profil seluruh platform Meta.

Baik itu seperti Facebook, Messenger, Instagram feed, DM, Instagram Stories, dan platform milik Meta yang lainnya.

Baca Juga: Grup Percakapan di Instagram, Ini Cara Membuatnya

Meta telah memperbarui penampilan avatar dengan perubahan yang tampak halus pada rupa wajah dan corak kulitnya.

Rencananya perusahaan akan membawa lebih banyak opsi penyesuaiannya ke editor Avatar di tahun 2022.

Meski masih belum ada keterangan kapan fitur avatar 3D Instagram Stories tersedia untuk pengguna Indonesia, Anda tetap perlu mengikuti perkembangan informasi berikutnya. (R10/HR-Online)

Samsung Galaxy Tab S10 FE Resmi Meluncur, Tablet Super Nyaman dengan Performa Canggih

Samsung Galaxy Tab S10 FE Resmi Meluncur, Tablet Super Nyaman dengan Performa Canggih

Samsung Galaxy Tab S10 FE dan S10 FE Plus resmi meluncur di Indonesia. Dua tablet kelas menengah dengan harga terjangkau ini menawarkan layar luas...
Fraksi PKB DPRD

Fraksi PKB DPRD Kota Banjar Minta Pemkot Perhatikan Pesantren, Desak Penerbitan Perwal

harapanrakyat.com,- Fraksi PKB DPRD Kota Banjar, Jawa Barat, meminta Pemerintah Kota Banjar, memperhatikan kemajuan lembaga pendidikan non formal pondok pesantren. Hal itu disampaikan saat memberikan...
Pemain Timnas Naturalisasi

PSSI Tegaskan Tidak Mau Menambah Pemain Timnas Naturalisasi Jelang Piala Dunia 2026, Ini Alasannya

PSSI baru saja menyampaikan kabar mengejutkan jelang laga Timnas Indonesia melawan China dalam babak Kualifikasi Piala Dunia 2026. PSSI mengambil keputusan tegas bahwa tidak...
Perplexity AI di Whatsapp, Ini Cara Kerjanya

Perplexity AI di Whatsapp, Ini Cara Kerjanya

Kehadiran teknologi kecerdasan buatan (AI) kini semakin mudah diakses, salah satunya melalui integrasi Perplexity AI di WhatsApp. Perplexity atau yang terkenal sebagai platform pencarian...
Andre Taulany Kembali Gugat Cerai Istri Setelah Sempat Ditolak Hakim

Andre Taulany Kembali Gugat Cerai Istri Setelah Sempat Ditolak Hakim

Andre Taulany kembali gugat cerai istri membuktikan bahwa ia mantap berpisah. Sebelumnya hakim menolak gugatan dari Andre. Tidak menyerah, komedian kondang tersebut memilih mengajukan...
Pertumbuhan Ekonomi

DPRD Kota Banjar Minta Pemkot Genjot Pertumbuhan Ekonomi

harapanrakyat.com,- Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Banjar, Jawa Barat, melaksanakan rapat paripurna penyampaian Laporan Hasil Pembahasan Rancangan Awal RPJMD Kota Banjar tahun 2025-2029,...