Sabtu, Mei 10, 2025
BerandaBerita JabarImunisasi Polio Serentak di Jawa Barat Mulai Digelar

Imunisasi Polio Serentak di Jawa Barat Mulai Digelar

harapanrakyat.com – Imunisasi polio serentak putaran pertama di Jawa Barat, mulai digelar Senin (3/4/2023). Ketua Tim Penggerak PKK Jawa Barat Atalia Praratya Ridwan Kamil, meninjau pelaksanaan imunisasi polio putaran pertama di Kabupaten Purwakarta, Jawa Barat.

Tidak hanya Atalia, dalam peninjauan itu perwakilan Kemenkes, Unicef, dan organisasi kesehatan dunia (WHO) turut menghadiri pelaksanaan imunisasi pada balita di Purwakarta.

Menurut Atalia, masyarakat Jawa Barat sudah semakin sadar pentingnya imunisasi untuk membentengi anak dari bahaya cacat fisik tersebut.

Baca Juga : Penyakit Polio Berbahaya, MUI Jabar Keluarkan Fatwa

“Antusiasme masyarakat mengikuti imunisasi ini sangat tinggi. Tak hanya di sini, tapi juga serentak di 27 kabupaten/kota di Jawa Barat,” kata Atalia di sela-sela peninjauan.

Atalia mengungkapkan, dalam pemberian imunisasi polio di Jawa Barat ini pihaknya menargetkan 3,9 juta balita dengan rentang usia 0 hingga 59 bulan.

Pelaksanaan imunisasi tersebar di 1.101 puskesmas dan 52.432 Posyandu dengan melibatkan 311.992 kader Posyandu. Pemberian imunisasi ini menggunakan metode tetes.

Sosialisasi Imunisasi Polio Libatkan Semua Pihak

Atalia menuturkan, pihaknya melibatkan berbagai elemen dalam menyukseskan pelaksanaan imunisasi polio di Jawa Barat ini. Hal itu ia lakukan agar pemberian imunisasi ini mampu menjangkau masyarakat di Jawa Barat.

“Kita tidak bisa sendirian, maka seluruh kader kita sertakan mulai kader Posyandu, PKK, karang taruna, semuanya kita libatkan untuk lebih menjangkau masyarakat,” katanya.

Dari satu kasus polio di Purwakarta tersebut, lanjut Atalia, setelah tim surveilans menelusuri, terdeteksi 30 anak dan 7 anak di antaranya positif penyakit polio.

“Awalnya kami temukan satu anak cacat polio. Kemudian tim surveilans melakukan penelusuran dan ternyata menemukan dari 30 anak yang terdeteksi itu ada 7 anak positif polio,” ungkapnya.

Baca Juga : 108 Ribu Balita Di Kota Bandung Akan Mendapat Imunisasi Polio

Atalia berharap masyarakat segera membawa anaknya ke fasilitas kesehatan terdekat karena polio hanya bisa dihindari dengan imunisasi.

Pelaksanaan imunisasi polio di Jawa Barat ini berlangsung dalam dua tahap. Pertama mulai 3-15 April dan kemudian tahap kedua pada 15-27 Mei 2023. (Ecep/R13/HR Online)

Lisensi Klub Profesional

Raih Lisensi Klub Profesional, Persib Siap Berlaga di Kancah Internasional

Satu lagi penghargaan Persib Bandung yang membanggakan. Persib baru saja sukses mendapatkan Lisensi Klub Profesional tahun 2024-2025 yang statusnya tanpa catatan. Prestasi ini tercantum...
Live Bareng dan Inilah Cara On Cam di Tiktok Sebagai Tamu

Live Bareng dan Inilah Cara On Cam di Tiktok Sebagai Tamu

Cara berkolaborasi dalam siaran langsung di aplikasi TikTok bersama akun lain mirip dengan cara pengguna melakukan siaran langsung bersama di Instagram. Metode ini dikatakan...
Program Pemutihan Piutang Pelanggan

Warga Sambut Baik Program Pemutihan Piutang Pelanggan Non Aktif PDAM Tirta Anom Kota Banjar

harapanrakyat.com,- Warga menyambut baik program Pemutihan Piutang Pelanggan Non Aktif dari Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Tirta Anom Kota Banjar, Jawa Barat. Diketahui program pemutihan...
Klub Top Eropa

3 Pemain Timnas Indonesia Masuk Radar Klub Top Eropa, Ada yang Dilirik Inter Milan

Kiprah pemain Timnas Indonesia baik saat bermain di level klub maupun Timnas, tentu membuat para pemain ini dilirik sejumlah klub. Belakangan beredar kabar 3...
Doa Masuk Rumah Kosong Sesuai Sunnah dan Adabnya dalam Islam

Doa Masuk Rumah Kosong Sesuai Sunnah dan Adabnya dalam Islam

Doa masuk rumah kosong menjadi salah satu amalan yang penting dalam ajaran Islam. Setiap langkah yang seorang muslim lakukan selalu dianjurkan untuk diawali dengan...
Juara Liga 1 2024-2025

Jadi Juara Liga 1 2024-2025, Ternyata Persib Pernah Dikalahkan 3 Klub Ini

Persib Bandung berhasil membawa gelar juara Liga 1 2024-2025, bahkan saat kompetisi baru memasuki pekan ke-31. Dengan 64 poin yang Persib dapatkan membuat pesaingnya...