Jumat, Mei 9, 2025
BerandaBerita JabarWagub Lantik 79 Dewan Hakim STQH Jawa Barat

Wagub Lantik 79 Dewan Hakim STQH Jawa Barat

harapanrakyat.com – Wakil Gubernur Jawa Barat Uu Ruzhanul Ulum melantik 79 Dewan Hakim Seleksi Tilawatil Quran dan Hadis (STQH) 2023 Tingkat Provinsi Jawa Barat, di Kota Bandung, Minggu (7/5/2023).

Pelantikan dewan hakim tersebut berdasarkan Surat Keputusan Ketua Umum Lembaga Pengembangan Tilawatil Quran (LPTQ) Provinsi Jawa Barat. Hal itu tertuang dalam SK Ketua Umum LPTQ Jawa Barat Nomor 05/Kep/LPTQ-Jabar/V/2023.

Dalam sambutannya, Uu menuturkan, dewan hakim ini memiliki kelebihan dalam segi keilmuan yang mumpuni sebagai penilai dan teladan bagi para peserta.

Baca Juga : Wagub Jawa Barat Maknai Program Merdeka Belajar Dorong Kualitas Pendidikan

“Peran dewan hakim ini sangat menentukan dalam segalanya, termasuk kualitas peserta STQH. Dengan transparansi, akurat, akuntabel, dan ketatnya penilaian, ini yang akan menjadi prestasi kita di tingkat nasional,” ucapnya.

Uu berharap, dalam melaksanakan penilaian STQH ini, para dewan hakim ini mampu menghilangkan ego kedaerahan masing-masing.

Uu juga mengatakan, STQH Jawa Barat menjadi ruang pembangunan Sumber Daya Manusia (SDM) di bidang keagamaan. Harapannya, STQH dapat melahirkan SDM yang berkualitas.

Kepala Biro Kesejahteraan Rakyat Setda Pemprov Jabar Barnas Adjidin memaparkan, 79 Dewan Hakim STQH Jawa Barat tahun ini terdiri dari Dewan Hakim Nasional, LPTQ provinsi, dan kabupaten/kota, serta tokoh organisasi masyarakat. (Ecep/R13/HR Online)

Motif Dendam ke Kades, Preman Kampung di Garut Malah Bacok Ustad yang Lagi Sholat, Polisi Ancam Tersangka 10 Tahun Penjara

Motif Dendam ke Kades, Preman Kampung di Garut Malah Bacok Ustad yang Lagi Sholat, Polisi Ancam Tersangka 10 Tahun Penjara

harapanrakyat.com,- Preman kampung yang membacok ustadz dan merusak rumah Kepala Desa Karang Agung, Kecamatan Singajaya, Garut akhirnya menjadi tersangka. Ternyata pelaku mengaku aksinya itu...
Dilepas Bupati Herdiat, Calon Haji Ciamis Siap Tunaikan Ibadah Suci

Dilepas Bupati Herdiat, Calon Haji Ciamis Siap Tunaikan Ibadah Suci

harapanrakyat.com,- Sebanyak 435 orang calon jemaah haji (Calhaj) Kabupaten Ciamis yang tergabung dalam Kloter 19 JKS, berangkat menuju Embarkasi Bekasi. Pemberangkatan ratusan calon jemaah...
Juara Back to Back

Berhasil Membawa Persib Juara Back to Back Liga 1, Kira-kira Berapa Gaji Bojan Hodak?

Bojan Hodak menorehkan prestasi luar biasa bagi tim Persib Bandung. Pelatih asal Kroasia itu berhasil membawa Persib juara back to back Liga 1, dan...
Pengakuan Guru Olahraga SMAN 1 Pamarican Ciamis yang Hukum Murid Berjemur di Lapangan, Sebut Sudah Sesuai Prosedur

Pengakuan Guru Olahraga SMAN 1 Pamarican Ciamis yang Hukum Murid Berjemur di Lapangan, Sebut Sudah Sesuai Prosedur

harapanrakyat.com,- Sejumlah orang tua siswa keluhkan guru olahraga SMAN 1 Pamarican, Ciamis, Jawa Barat, dalam menghukum murid dengan berjemur di lapangan di bawah terik...
Hukum Muridnya Berjemur di Lapangan, Ortu Siswa Keluhkan Sikap Arogansi Guru Olahraga SMAN 1 Pamarican Ciamis

Hukum Muridnya Berjemur di Lapangan, Ortu Siswa Keluhkan Sikap Arogansi Guru Olahraga SMAN 1 Pamarican Ciamis

harapanrakyat.com,- Orang tua siswa (ortu) keluhkan kerasnya perlakuan HR, oknum guru olahraga SMAN 1 Pamarican, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat. Pasalnya, guru tersebut terkesan bersikap...
Beri Pendampingan Hukum dan Psikologis Terhadap Korban Pencabulan, Dinsos P3A Kota Banjar Ajak Masyarakat Awasi Anak-anak

Beri Pendampingan Hukum dan Psikologis Terhadap Korban Pencabulan, Dinsos P3A Kota Banjar Ajak Masyarakat Awasi Anak-anak

harapanrakyat.com,- Dinas Sosial Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (Dinsos P3A) Kota Banjar, Jawa Barat, menegaskan pihaknya telah melakukan pendampingan terhadap korban pencabulan yang merupakan...