Sabtu, Mei 3, 2025
BerandaBerita TerbaruHP Motorola Moto G60S Akan Hadir dengan Chipset Helio G95

HP Motorola Moto G60S Akan Hadir dengan Chipset Helio G95

Kabar akan meluncurnya HP Motorola Moto G60S berhembus sejak satu bulan yang lalu. Dan pada hari Rabu (11/8/2021), Motorola resmi mengumumkan smartphone Moto G60S ini di negara Brasil.

Kehadiran dari seri terbaru Motorola ini tentu menambah daftar ponsel yang resmi dirilis oleh perusahaan produsen perangkat telekomunikasi yang berbasis di Amerika Serikat ini.

Sekaligus, Moto G60S ini menambah jajaran dari seri G, yang sebelumnya pada April 2021 lalu juga rilis seri G60 (reguler).

Baca Juga: Smartphone Motorola Paling Rekomended

Sementara jika membandingkan dari Moto G60 yang diluncurkan di India pada bulan April, Moto G60S ini hadir dengan chipset yang berbeda. Selain itu juga tersedia fitur pengisian cepat yang besar, serta konfigurasi kamera yang lebih baik.

Spesifikasi serta Harga HP Motorola Moto G60S

Kehadiran dari Moto G60S ini sebagai pelengkap sekaligus pembaruan dari seri Moto G60 yang telah keluar sebelumnya.

Lantas seperti apa spesifikasi yang smartphone ini bawa? Berikut ulasannya yang HR Online rangkum dari berbagai sumber.

Bawa Chipset Berbeda

Jika seri G60 menggunakan prosesor Qualcomm SM7150 Snapdragon 732G (8 nm), maka untuk HP Motorola Moto G60S ini berbeda.

Smartphone seri terbaru besutan Motorola ini memakai chipset MediaTek Helio G95, yang memiliki CPU Octa-core 2.0 GHz dan GPU Mali-G76MC4.

Secara keseluruhan memang antara Snapdragon 732G dengan Helio G95 tidak ada perbedaan atau setara. Sebab, varian SoC ini sama-sama terpasang pada smartphone 4G kelas mid-range.

Selain Moto G60S, Helio G95 juga dipakai oleh smartphone Realme 7, Realme Narzo 20 Pro, HP Xiaomi Redmi Note 10S dan lainnya.

Memori Besar

Sementara sebagai pendukung performa, HP Motorola Moto G60S ini membawa RAM berkapasitas 6 GB dan juga penyimpanan internal yang luas 128 GB.

Selain itu, pengguna juga bisa menambahkan memori eksternal jika merasa kurang besar, dengan menggunakan slot MicroSD.

Baca Juga : Motorola Moto G Stylus 5G Bawa 5 Kamera Sekaligus

Sehingga, dengan gabungan memori internal dan eksternal, maka Anda tidak perlu khawatir akan kehabisan slot untuk menyimpan daya dan file lainnya.

Fast Charging Besar

Adapun spesifikasi dari HP Motorola Moto G60S lainnya, membawa daya baterai dengan kapasitas besar sampai 5000 mAh.

Selain itu, smartphone terbaru besutan Motorola ini juga sudah support fitur fast charging atau pengisian daya cepat dengan output 50W.

Sehingga selain bisa memakai ponsel pintar ini dalam waktu yang lama, Anda juga bisa mengisi ulang baterai dengan cepat.

Layar Lega

HP Motorola Moto G60S hadir dengan layar yang lega berukuran 6,8 inci, dan resolusinya FHD+.

Meski masih berpanel IPS LCD, namun smartphone ini sudah mendukung refresh rate 120Hz. Sehingga, layar akan terlihat lebih jelas, cepat dan tepat. Sehingga, saat Anda bermain game tidak akan menemui masalah dalam layarnya ini.

Sedangkan untuk ukuran dimensi secara keseluruhan 169,7 x 75,9 x 9,6 mm dan berat mencapai 212 gram.

Kamera Lebih Baik dari Seri Sebelumnya

Sementara untuk urusan fotografi, HP Motorola Moto G60S lebih baik dari seri G60 (reguler). Sebab untuk seri G60 ini hanya mengandalkan 3 kamera saja, yang terpasang pada bagian belakang.

Baca Juga : HP Motorola Moto G20 Bawa Layar 90Hz dan Baterai 5000 mAh 

Sedangkan untuk Moto G60S ini sudah menempatkan empat kamera bagian belakang. sebagai kamera utama beresolusi 64 MP bukaan f/1.7.

Kemudian kamera kedua ultrawide resolusi 8 MP aperture f/2.2, dengan bidang pandang 118 derajat. selanjutnya, kamera makro 5 MP f/2.4, dan kamera makro 2 MP f/2.4 sensor kedalaman.

Pada bagian depan terpasang kamera selfie dengan resolusi 16 MP bukaan f/2.2. Penempatan kamera depannya ini pada lubang kecil yang letaknya di tengah layar bagian atas.

Fitur Pendukung Lainnya

Sementara untuk fitur pendukung lainnya dari Motorola Moto G60S, sistem operasi (OS) berbasis Android 11.

Selain itu, tersedia juga fitur NFC, dan 3.5mm headphone jack. Warna yang tersedia antara lain Blue dan Green.

Sedangkan untuk harga HP Motorola Moto G60S saat ini di Brasil, adalah sebesar BRL 2.249.10 atau sekitar RP 6 jutaan. (Adi/R5/HR-Online)

Editor : Adi Karyanto

Jonathan Frizzy Tersandung Kasus Hukum, Netizen Ramai Singgung Soal Karma

Jonathan Frizzy Tersandung Kasus Hukum, Netizen Ramai Singgung Soal Karma

Nama Jonathan Frizzy mendadak jadi hot topic. Hal tersebut bermula ketika rumor Jonathan Frizzy tersandung kasus hukum mencuat ke permukaan. Pesinetron Indonesia itu disinyalir...
Selamat, Harris Vriza Resmi Menikah dengan Haviza Devi Setelah 5 Tahun Berpacaran

Selamat, Harris Vriza Resmi Menikah dengan Haviza Devi Setelah 5 Tahun Berpacaran

Kabar bahagia kembali datang dari selebriti tanah air. Harris Vriza resmi menikah dengan kekasihnya, Haviza Devi Anjani pada Jumat (2/5/2025) kemarin di Bali. Pasangan...
Tanggapi Keluhan Buruh, Wakil Wali Kota Banjar Dorong Pengusaha Patuhi Aturan Ketenagakerjaan

Tanggapi Keluhan Buruh, Wakil Wali Kota Banjar Dorong Pengusaha Patuhi Aturan Ketenagakerjaan

harapanrakyat.com,- Wakil Wali Kota Banjar, Jawa Barat, Supriana, akan mendorong para pengusaha untuk mematuhi aturan ketenagakerjaan. Hal tersebut menanggapi adanya keluhan dari kaum buruh...
Biar Kapok, Belasan Sepeda Motor Pelajar Berknalpot Brong Akhirnya Diangkut Tim Prabares Sat Sabhara Polres Banjar

Biar Kapok, Belasan Sepeda Motor Pelajar Berknalpot Brong Akhirnya Diangkut Tim Prabares Sat Sabhara Polres Banjar

harapanrakyat.com,- Petugas Patroli Raimas Backbone Presisi (Prabares) Sat Sabhara Polres Kota Banjar, Polda Jabar berhasil mengamankan belasan sepeda motor berknalpot brong dan tidak sesuai...
Suasana Haru Iringi Keberangkatan Jamaah Haji Sumedang Gelombang Pertama

Suasana Haru Iringi Keberangkatan Jamaah Haji Sumedang Gelombang Pertama

harapanrakyat.com,- Ribuan warga pengantar calon jamaah haji gelombang pertama memadati area Gedung Negara Sumedang, Jawa Barat. Mereka datang untuk mengantar dan mendoakan keluarga mereka...
Penyuluh Pertanian Ciamis Sabet Gelar Juara Umum Jambore Tingkat Jawa Barat

Penyuluh Pertanian Ciamis Sabet Gelar Juara Umum Jambore Tingkat Jawa Barat

harapanrakyat.com,- Sebuah kebanggaan menghampiri Kabupaten Ciamis! Dewan Pimpinan Daerah Perhimpunan Penyuluh Pertanian Indonesia (DPD Perhiptani) Kabupaten Ciamis baru saja mencatatkan namanya di puncak prestasi...