Minggu, Mei 25, 2025
BerandaBerita TerbaruManfaat Kulit Anggur untuk Kecantikan Kulit Wajah, Jangan Dibuang!

Manfaat Kulit Anggur untuk Kecantikan Kulit Wajah, Jangan Dibuang!

Manfaat kulit anggur untuk kecantikan mungkin banyak yang belum mengetahuinya. Mengonsumsi buah anggur biasanya dengan kulitnya. Tapi tahukah kamu kalau ternyata kulit buah ini bermanfaat buat kecantikan wajah? 

Meski hanya bagian kulitnya saja, namun kulit anggur memiliki kandungan yang banyak manfaatnya, khususnya buat kecantikan wajah.

Kulit buah anggur pada dasarnya sangat bermanfaat karena memiliki sejumlah antioksidan. Paling tinggi ada pada bagian dalam buah.

Bahkan, banyak orang yang memanfaatkan warna kulit buah anggur untuk digunakan sebagai salah satu bahan dalam perawatan wajah.

Merangkum dari berbagai sumber, berikut ini ulasan mengenai beberapa manfaat kulit buah tersebut yang bisa kamu gunakan untuk perawatan kecantikan wajah. Kamu dapat menggunakannya mulai sekarang juga sebagai alternatif perawatan alami.

Baca Juga : Tips Merawat Kulit Wajah Pria Usia 40 Tahun Supaya Awet Muda

4 Manfaat Kulit Anggur untuk Kecantikan Wajah

Mengangkat Sel Kulit Mati

Kulit buah anggur sangat baik untuk membantu mengangkat sel-sel kulit yang mati pada wajah,sehingga kulit wajah menjadi cerah merona.

Hal itu berkat adanya kandungan polifenol yang terdapat dalam kulit anggur. Zat kimia alami tersebut bisa membantu kamu mengubah kulit yang kusam menjadi bersinar.

Mencegah Penuaan pada Kulit Wajah

Manfaat kulit anggur untuk kecantikan yang berikutnya yaitu membantu mencegah penuaan dini pada wajah. Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan bahwa kulit buah anggur tinggi kandungan resveratrol.

Baca Juga : Manfaat Minum Anggur Merah, Salah Satunya Turunkan Gula Darah

Zat tersebut mampu menunda munculnya garis-garis penuaan pada kulit wajah. Agar kulit tidak cepat keriput, kamu harus membiasakan konsumsi buah anggur berikut dengan kulitnya.

Sebab, kandungan resveratrol akan melindungi kulit wajah dari paparan sinar ultra violet dan menjaga dari serangan penyakit kanker kulit. 

Mencegah Kanker Kulit

Manfaat kulit anggur untuk kecantikan salah satunya dapat mencegah penyakit kanker kulit. Untuk mencegah agar tidak terkena penyakit mematikan tersebut, konsumsi buah anggur dengan kulitnya.

Seperti telah dijelaskan sebelumnya bahwa kulit buah anggur mengandung antioksidan dan asam amino.

Kedua senyawa tersebut mampu membantu mencegah terjadinya kerusakan kulit akibat paparan langsung sinar UV matahari.

Baca Juga : Wajah Glowing dalam 2 Menit Cuma Pakai Bahan Alami, Begini Caranya

Untuk tabir surya, kamu tidak bisa mendapatkannya dari anggur merah. Karena manfaat anggur merah untuk membantu mencegah terjadinya kerusakan kulit akibat dampak buruk paparan langsung sinar UV.

Membuat Kulit Wajah Glowing

Kulit buah anggur mengandung antioksidan yang mampu meremajakan kembali sel kulit mati, sehingga wajah pun akan terlihat lebih cerah dan awet muda.

Penggunaan facial yang berbahan dasar buah anggur memang sangat populer karena bermanfaat pula untuk membantu menghilangkan noda hitam pada wajah.

Hal ini menjadi salah satu manfaat kulit anggur untuk kecantikan yang bisa kamu dapatkan jika mengonsumsi buah tersebut dengan kulitnya. (R3/HR-Online)

Perahu Nelayan di Garut Terbalik Usai Dihantam Ombak, 10 Orang Selamat

Perahu Nelayan di Garut Terbalik Usai Dihantam Ombak, Evakuasi Penyelamatan Berlangsung Dramatis

harapanrakyat.com,- Perahu nelayan bernama Bintang 5 terbalik saat akan menepi ke dermaga Santolo Kecamatan Cikelet, Kabupaten Garut, Jawa Barat, Sabtu (24/5/2025). Perahu bermuatan 10...
Aksi Premanisme Berkedok Jual Air Mineral di Cisaga, Polres Ciamis Amankan 2 Orang

Aksi Premanisme Berkedok Jual Air Mineral di Cisaga, Polres Ciamis Amankan 2 Orang

harapanrakyat.com,- Polres Ciamis, Jawa Barat, mengamankan dua terduga pelaku yang melakukan aksi premanisme berkedok menjual air mineral. Kedua orang tersebut diduga melakukan pemaksaan menjual...
Natasha Rizky Klarifikasi Soal Mobil Baru

Natasha Rizky Klarifikasi Soal Mobil Baru, Bukan dari Desta

Natasha Rizky klarifikasi soal mobil baru yang diduga netizen sebagai hadiah dari mantan suaminya, Desta. Aktris sekaligus penulis buku ini menegaskan bahwa mobil barunya...
GMNI Sebut Tak Ada Progres Kasus Tunjangan Rumdin, Kejari Kota Banjar Buka Suara

GMNI Sebut Tak Ada Progres Kasus Tunjangan Rumdin, Kejari Kota Banjar Buka Suara

harapanrakyat.com,- Aktivis Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia (GMNI) Kota Banjar, Jawa Barat, mempertanyakan kelanjutan kasus dugaan korupsi tunjangan rumah dinas (rumdin) dan transportasi pada anggaran...
Blackview BL7000 5G

Spesifikasi HP Rugged Terbaru, Blackview BL7000 5G

Blackview BL7000 5G merupakan salah satu brand HP rugged yang memberikan performa optimal untuk aktivitas outdoor. Umumnya, brand HP ini cukup populer di kalangan...
Paripurna LKPJ Wali Kota Banjar 2024 Banjir Rekomendasi dari DPRD

Paripurna LKPJ Wali Kota Banjar 2024 Banjir Rekomendasi dari DPRD

harapanrakyat.com,- Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Banjar, Jawa Barat, melaksanakan rapat paripurna di Gedung DPRD Kota Banjar, Jumat (23/5/2025). Paripurna tersebut terkait penyampaian...