Selasa, Mei 6, 2025
BerandaBerita TerbaruFungsi Hormon Tiroksin, Penting Bagi Tubuh Manusia

Fungsi Hormon Tiroksin, Penting Bagi Tubuh Manusia

Fungsi hormon tiroksin berperan penting dalam tubuh manusia. Hormon tiroksin merupakan salah satu jenis hormon utama yang dikeluarkan oleh kelenjar tiroid untuk dapat masuk ke dalam pembuluh darah.

Hormon ini juga terkenal sebagai hormon T4. Melansir Wikipedia, tiroid mengeluarkan dua hormon penting. Jenis hormon tersebut yaitu Triiodotironin (T3) juga Tiroksin (T4).

Saat pertama kali mengeluarkannya, hormon tiroksin termasuk belum aktif. Namun dengan menggunakan bantuan organ lainnya seperti hati dan ginjal, hormon ini akan berubah ke dalam bentuk aktifnya.

Hal ini dikenal dengan triiodothyronine atau hormon T3. Hormon tiroksin menjadi salah satu hormon utama dalam tubuh. Hal itu karena mengatur berbagai fungsi penting dalam tubuh. 

Baca Juga: Fungsi Hormon Prostaglandin Bagi Kesehatan Pria dan Wanita

Inilah Fungsi Hormon Tiroksin Untuk Anda Ketahui

Hormon tiroksin menjadi salah satu hormon penting dalam tubuh. Berikut ini beberapa fungsi pentingnya untuk Anda ketahui.

Menjaga Fungsi Otak

Hormon tiroksin ini berguna untuk memastikan kondisi otak. Sehingga tetap terjaga, waspada, dan sensitif terhadap kondisi sekitarnya.

Selain itu, terhadap berbagai rangsangan yang diterima oleh tubuh. Saat hormon tiroksin dan T3 berkurang, akibatnya tubuh menjadi lebih mudah mengantuk. Bahkan tubuh juga akan kesulitan berkonsentrasi.

Memelihara Fungsi dan Kerja Jantung

Fungsi hormon ini juga dapat menjaga fungsi dan kerja dari jantung. Tentunya jantung bekerja tanpa henti untuk memompa darah yang mengalirkan nutrisi dan oksigen ke seluruh tubuh.

Terkadang organ atau jaringan tubuh lainnya memerlukan lebih banyak aliran darah. Hormon tiroksin bekerja untuk mengatur prosesnya. Caranya dengan memperkuat pompa jantung, sehingga aliran darah tercukupi.

Baca Juga: Mengenal Jenis-jenis Hormon dan Fungsinya pada Tubuh Manusia

Mengatur Metabolisme Tubuh

Fungsi hormon tiroksin lainnya yaitu mengatur metabolisme tubuh. Metabolisme adalah proses pembentukan energi dan suhu panas alami tubuh.

Hal itu yang dilakukan oleh seluruh sel dan jaringan tubuh. Apabila terjadi masalah pada metabolisme, maka otomatis kinerja organ tubuh menjadi terganggu.

Sehingga perlu mengatur metabolisme dan menjaganya dengan stabil. Hormon tiroksin ini sangat penting bagi keberlangsungan metabolisme untuk mengatur seberapa cepat atau lambat prosesnya.

Merangsang Produksi Hormon Pertumbuhan

Hormon tiroksin ini juga penting dalam merangsang produksi hormon pertumbuhan. Terlebih pada pertumbuhan otak janin di dalam kandungan. Sehingga memastikan tumbuh kembangnya bayi dapat berjalan lancar setelah melahirkannya.

Hormon ini juga penting untuk membantu pembentukan hormon pertumbuhan pada anak-anak. Sehingga ukuran tubuh dan berat badan pada anak dapat bertambah. Bahkan nantinya juga dapat mengalami pubertas.

Baca Juga: Hormon Tidur Melatonin Bantu Jaga Pola Tidur Manusia

Menjaga Fungsi Organ Reproduksi

Hormon tiroksin berguna untuk mengatur kinerja organ reproduksi, baik pada pria maupun wanita. Hormon ini membantu tubuh wanita dapat mengalami ovulasi.

Selain itu, juga mengalami menstruasi secara teratur setiap bulannya. Sedangkan pada pria, hormon ini membantu merangsang hormon dalam proses pembentukan sperma.

Fungsi hormon tiroksin ini sebenarnya cukup beragam. Bahkan menjadi salah satu hormon utama karena mengatur berbagai fungsi penting dalam tubuh. (R10/HR-Online)

Acer Nitro Lite, Laptop Gaming Berteknologi AI

Acer Nitro Lite, Laptop Gaming Berteknologi AI

Acer kembali menghadirkan laptop gaming dari jajaran lini Nitro, yakni Nitro Lite (NL16-71G). Perangkat ini dirancang khusus untuk para casual gamer sekaligus mendukung kreativitas...
Bripda Rizak Aril Zakri Harumkan Polres Pangandaran, Raih Juara 2 Kejuaraan Panahan Tingkat Nasional

Bripda Rizak Aril Zakri Harumkan Polres Pangandaran, Raih Juara 2 Kejuaraan Panahan Tingkat Nasional

harapanrakyat.com,- Bripda Rizak Aril Zakri, anggota muda personel Polres Pangandaran berhasil meraih Juara 2 kategori Recurve Umum Putra Beregu dalam ajang Banyumas Indoor Open...
Persib Bandung Juara Liga 1, Bobotoh Aswaja Kota Banjar Sebut Rasa Senang Bercampur Sedih, Kok Bisa?

Persib Bandung Juara Liga 1, Bobotoh Aswaja Kota Banjar Sebut Rasa Senang Bercampur Sedih, Kok Bisa?

harapanrakyat.com,- Persib Bandung menjadi juara BRI Liga 1 2024/2025. Rasa bahagia Bobotoh Aswaja Kota Banjar, Jawa Barat, tak bisa terbendung. Untuk mengungkapkan rasa bahagia...
Persib Juara Liga 1 2024-2025, Bojan Hodak Torehkan Sejarah Ikuti Jejak Abah Tohir

Persib Juara Liga 1 2024-2025, Bojan Hodak Torehkan Sejarah Ikuti Jejak Abah Tohir

Gagalnya Persebaya Surabaya meraih kemenangan atas Persik Kediri, membuat Persib Bandung menjadi juara Liga 1 musim 2024-2025. Laga antara Persebaya vs Persik pekan ke-31...
3 Bulan Tunjangan Rumdin DPRD Kota Banjar Belum Dibayarkan, Pemkot Sebut Tunggu Perubahan Perwal 

3 Bulan Tunjangan Rumdin DPRD Kota Banjar Belum Dibayarkan, Pemkot Sebut Tunggu Perubahan Perwal 

harapanrakyat.com,- Tunjangan perumahan dinas dan tunjangan transportasi bagi Pimpinan dan Anggota DPRD Kota Banjar, Jawa Barat, sudah tiga bulan ini belum turun. Hal itu...
TPT Jalan Lintas Kawali-Sukadana Ciamis Ambruk, Pengendara Wajib Ekstra Hati-Hati

TPT Jalan Lintas Kawali-Sukadana Ciamis Ambruk, Pengendara Wajib Ekstra Hati-Hati

harapanrakyat.com,- Tembok Penahan Tanah (TPT) jalan lintas Kawali-Sukadana, tepatnya di Dusun Banjaransari, Desa Selacai, Kecamatan Cipaku, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, ambruk nyaris memakan badan...