Minggu, Mei 4, 2025
BerandaBerita BisnisInvestasi Jam Tangan Mewah, Rekomendasi dengan Keuntungan Tinggi

Investasi Jam Tangan Mewah, Rekomendasi dengan Keuntungan Tinggi

Investasi jam tangan mewah menjanjikan keuntungan hingga 50%. Namun untuk mendapatkan keuntungan, Anda perlu tahu tips investasi. Saat ini aktivitas investasi semakin banyak dilakukan karena pilihannya cukup beragam.

Apalagi bagi Anda yang memiliki banyak penghasilan atau pekerjaan tetap. Sebaiknya memilih jenis investasi yang tepat untuk mendapatkan keuntungan finansial masa mendatang.

Anda pun bisa melakukan investasi, baik dalam jangka panjang atau pendek. Salah satu yang cukup populer saat ini yaitu investasi jam tangan tangan mewah.

Baca Juga: Saham Bumi Resources Anjlok, Jadi Sasaran Crossing Broker Asing?

Rekomendasi Investasi Jam Tangan Mewah

Saat ini sudah banyak masyarakat yang melakukan investasi. Baik untuk jenis investasi saham, properti, reksa dana, dan jenis lainnya. Namun belakangan ini sering terdengar di media sosial investasi berupa aksesoris.

Salah satunya jam tangan mewah. Hal ini sudah banyak dilakukan oleh kaum selebritas. Tidak semua jenis jam tangan memiliki harga tinggi, sehingga tidak bisa memberikan keuntungan dalam jumlah besar selama kurun waktu tertentu.

Namun untuk jam tangan mewah keterbatasan produksinya yang mempengaruhi harga. Jam tangan mewah secara global dibatasi karena minat konsumen.

Namun ada juga beberapa perusahaan yang sengaja melakukan keterbatasan produksi model untuk membangun nilai eksklusif.

Semakin terbatas keberadaannya membuat harga jam tangan melambung tinggi. Apalagi bagi para kolektor jika melihat jam tangan tersebut vintage, discontinued, atau edisi khusus tentu berapapun harganya akan dibeli.

Ada beberapa rekomendasi jam tangan mewah untuk investasi menguntungkan, antara lain:

Baca Juga: Cara Investasi NFT Sedang Hits di Indonesia dengan 4 Langkah Mudah

Omega Cosmic Triple Calendar

Rekomendasi investasi jam tangan mewah pertama yaitu Omega Cosmic Triple Calendar. Harga dari jam tangan mewah ini setara dengan Rp 76,97 juta.

Sedangkan untuk pertumbuhan harganya selama kurang lebih 10-50 tahun akan mencapai keuntungan hingga 50%.

Dengan begitu jika Anda memiliki investasi ini, maka untuk jangka waktu 10 tahun keuntungan bisa mencapai Rp 42,30 juta.

Patek Philippe Calatrava

Sebenarnya banyak sekali produk jam tangan mewah yang bisa menjadi investasi sebagian besar investor. Salah satu produk yang cukup menggiurkan yaitu Patek Philippe Calatrava.

Dengan investasi ini, harganya setara Rp 36,44 juta dan keuntungan mencapai angka 50%. Untuk jangka waktu 10 tahun, investasi tersebut bisa menjadi Rp 68,22 juta. Cukup menggiurkan bukan?

Rolex Submariner

Berbeda lagi dengan produk Rolex Submariner yang taksirannya mampu mencapai harga setara dengan Rp 104,96 juta. Pertumbuhan harga selama 10 tahun bisa mencapai angka tinggi.

Anda akan mendapatkan keuntungan setara dengan Rp 35,68 juta. Untuk investasi jam tangan memang cukup menjanjikan karena tidak pernah terbatas waktu.

Baca Juga: Saham ADCP Oversubscribe Mencapai 14,4 Kali di Pertama Penawaran

Breitling Navitimer

Breitling Navitimer memiliki harga kisaran sebesar Rp 75,36 juta dengan estimasi pertumbuhan selama 10 tahun mencapai 30%.

Hal ini menandakan jika investasi jam tangan Breitling Navitimer selama kurun waktu 10 tahun mampu mendapatkan keuntungan sebesar Rp 22,60 juta. (R10/HR-Online)

Sejarah Kue Apem Putih, Sudah Ada dari Zaman Kerajaan Banten

Sejarah Kue Apem Putih, Sudah Ada dari Zaman Kerajaan Banten

Sejarah kue apem putih sangat menarik. Keberadaan apem putih ini cukup familiar untuk warga Pandeglang, Banten. Selain itu, makanan tradisional ini juga memang sudah...
Asus ROG Zephyrus G15 2025

Asus ROG Zephyrus G15 2025, Laptop Ramping dan Canggih

Asus ROG Zephyrus G15 2025 adalah salah satu laptop baru yang dikenalkan awal tahun ini. Asus memperkenalkan perangkat elektronik ini dalam acara tahunan CES...
Jari Tangan Bengkak karena Cincin Susah Dilepas, Warga Tasikmalaya Minta Pertolongan ke Damkar

Jari Tangan Bengkak karena Cincin Susah Dilepas, Warga Tasikmalaya Minta Pertolongan ke Damkar

harapanrakyat.com,- Seorang ibu datang mengendarai sepeda motor matic bersama anaknya ke Markas Damkar Kota Tasikmalaya di Kecamatan Bungursari. Ia sengaja meminta tolong lantaran jari...
Diduga Faktor Ekonomi, Warga Bojongkantong Banjar Nekat Akhiri Hidup Bikin Geger, Tinggalkan 2 Anak yang Masih Kecil 

Diduga Faktor Ekonomi, Warga Bojongkantong Banjar Nekat Akhiri Hidup Bikin Geger, Tinggalkan 2 Anak yang Masih Kecil 

harapanrakyat.com,- Warga di Kelurahan Bojongkantong, Kecamatan Langensari, Kota Banjar, Jawa Barat geger adanya seorang perempuan yang diduga nekat mengakhiri hidup di rumahnya. Peristiwa yang...
Mengenal Fenomena Hujan Meteor Eta Aquarids yang Terjadi Setiap Bulan Mei

Mengenal Fenomena Hujan Meteor Eta Aquarids yang Terjadi Setiap Bulan Mei

Hujan meteor adalah salah satu fenomena astronomi memukau dan layak menjadi momen istimewa yang dinantikan semua orang. Salah satu fenomena yang bakal hadir sebentar...
Ribuan Warga Tumpah Ruah Ramaikan Jalan Santai Sumedang Sehat

Ribuan Warga Tumpah Ruah Ramaikan Jalan Santai Sumedang Sehat

harapanrakyat.com,- Ribuan warga kompak mengikuti kegiatan jalan santai Sumedang Sehat. Jalan santai kolaborasi dengan komunitas "Sumedang Walkers" ini, mulai dari kawasan Lapangan Pusat Pemerintahan...