Kamis, Mei 8, 2025
BerandaBerita CiamisPaniisan Rukun Jati, Tempat Nongkrong Nuansa Alam di Cijeungjing Ciamis

Paniisan Rukun Jati, Tempat Nongkrong Nuansa Alam di Cijeungjing Ciamis

Berita Ciamis (harapanrakyat.com),- Paniisan Rukun Jati merupakan tempat nongkrong baru, berkonsep sederhana dan nuansa alam di Kabupaten Ciamis, Jawa Barat. Lokasinya berada di Dusun Desa, Desa Handapherang, Kecamatan Cijeungjing.

Tempat nongkrong dengan konsep sederhana dengan nuansa alam terbuka ini ternyata baru berdiri pada bulan April 2022 lalu.

Meskipun terbilang baru, namun banyak kalangan remaja yang menyukai tempat nongkrong ini untuk berfoto selfie. Karena memang tempatnya sejuk, sekelilingnya pohon jati.

Wawan Darwan, pengelola Paniisan Rukun Jati mengatakan, tujuan utama dibukanya tempat tersebut tidak lain sebagai tempat untuk mencairkan pikiran dan suasana. Atau orang Sunda bilang itu tempat “niis”.

“Tujuan awalnya untuk niis, jadi mencairkan suasana pasca Pilkades beberapa waktu lalu. Saat ini alhamdulillah, hari ini sudah berkumpul kembali. Para mantan calon kades dan para pendukungnya sudah cair suasana masyarakatnya,” ujar Wawan, Minggu (24/07/2022).

Menurutnya, selain untuk mencairkan suasana masyarakat Handapherang pasca Pilkades, tempat ini juga sebagai upaya menumbuhkan perekonomian masyarakat setempat.

“Kami juga berdayakan UMKM untuk meramaikan tempat ini. Sekarang ada sebanyak 8 pedagang, semuanya merupakan warga Handapherang,” terangnya.

Baca Juga : Obyek Wisata Riung Wangi di Kawali Ciamis Merana, Sepi Pengunjung

Nongkrong di Paniisan Rukun Jati Gratis

Wawan juga mengatakan, pihaknya tidak memungut biaya masuk atau tiket kepada pengunjung. Pasalnya, tempat ini bukanlah tempat wisata. Karena kalau tempat wisata itu harus ada yang dijual.

“Saya tidak ada pikiran untuk menjadikan tempat ini menjadi tempat wisata. Mengingat tujuan utama kami menjadikan tempat ini hanya untuk sekedar tempat nongkrong atau tempat niis bagi masyarakat,” katanya.

Lebih lanjut Wawan menjelaskan, awalnya tempat ini hanya kebun yang penuh dengan semak belukar tinggi. Bahkan, jalan sekitar tempat ini juga jarang ada yang lewat karena sepi.

Namun setelah ada izin dari pemilik tanah, warga setempat kerja bakti membersihkan tempat tersebut. Ia pun bersyukur karena sekarang tempat ini bisa ramai, kendaraan pun banyak yang lewat.

Tersedia Karaoke Live

Untuk menghibur para pengunjung Paniisan Rukun Jati, pihak pengelola juga menyediakan live karaoke yang stand by sampai malam. Meskipun tempat ini buka sampai pukul 24.00 WIB, namun ada aturan yang harus pengunjung patuhi.

Baca Juga : Puncak Batu Walet, Wisata Baru Ciamis Bernuansa Perbukitan

“Kita buat aturan untuk pengunjung, yaitu tidak membawa minuman keras, senjata tajam dan selalu menjaga lingkungan,” terangnya.

Wawan mengungkapkan, jika cuaca cerah dan hari libur, pengunjung yang datang ke Paniisan Rukun Jati cukup ramai. Jumlahnya bisa sampai ratusan pengunjung.

Tidak hanya dari Handapherang saja, namun pengunjung yang datang juga ada dari luar, baik Ciamis dan sekitarnya.

“Kedepannya kami kepikiran untuk membuat tempat selfie bagi para pengunjung. Untuk permainan sendiri, saat ini hanya ada untuk anak-anak seperti tempat memancing saja,” ungkapnya.

Wawan menambahkan, untuk pedagang yang ada sekitar lokasi, mereka menjual barang dagangannya dengan harga terjangkau. Maka dari itu, pengunjung tidak perlu khawatir mengeluarkan biaya besar jika nongkrong di Paniisan Rukun Jati ini.

“Kami berharap tempat ini bisa berdiri lama supaya masyarakat setempat bisa tetap mencari nafkah sekitar sini. Maka dari itu, kami berusaha menjaga lingkungan agar tidak terjadi hal yang tidak diinginkan,” pungkasnya. (Feri/R3/HR-Online/Editor-Eva)

Pengurus Koperasi Merah Putih

Cara Warga Banjar Menjadi Pengurus Koperasi Merah Putih, Bakal Dapat Gaji?

harapanrakyat.com,- Dinas Koperasi Usaha Kecil Menengah dan Perdagangan (KUKMP) Kota Banjar, Jawa Barat, mengungkapkan prosedur dan persyaratan menjadi anggota dan pengurus Koperasi Merah Putih. Lantas,...
Gubernur Jabar Dedi Mulyadi di Musrenbang 2025

Musrenbang Jabar 2025, Dedi Mulyadi: APBD untuk Infrastruktur dan Program Warga Kurang Mampu

harapanrakyat.com,- Gubernur Jawa Barat Dedi Mulyadi menegaskan, Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Jawa Barat akan difokuskan untuk pembangunan infrastruktur dan program untuk meningkatkan...
Mahar Maxime Bouttier untuk Luna Maya dan Makna di Baliknya

Mahar Maxime Bouttier untuk Luna Maya dan Makna di Baliknya

Mahar Maxime Bouttier untuk Luna Maya di hari bahagia pasangan artis Indonesia tersebut bikin netizen penasaran. Maxime Bouttier dan Luna Maya akhirnya resmi menikah....
Kuasa Hukum Keluarga Korban Tidak Puas dengan Hasil Rekonstruksi Pembunuhan Wanita Muda di Ciamis

Kuasa Hukum Keluarga Korban Tidak Puas dengan Hasil Rekonstruksi Pembunuhan Wanita Muda di Ciamis

harapanrakyat.com,- Kuasa hukum keluarga korban pembunuhan wanita muda di kamar kosan daerah Ciamis, Jawa Barat, Galih Hidayat, mengaku tidak puas dengan hasil rekonstruksi. Satreskrim...
Juara Pertama Liga 1

Raih Juara Pertama Liga 1 2024/2025, Bojan Hodak Berikan Tambahan Libur untuk Persib

Persib Bandung resmi menjadi juara pertama Liga 1 2024/2025. Kemenangan tersebut disambut bahagia oleh semua pihak, baik pemain, pelatih, pihak manajemen, hingga Bobotoh. Euforia tersebut...
Jeda Coffee and Eatery, Tempat nongkrong yang lagi hits di Cisayong Tasikmalaya

Tempat Nongkrong yang Lagi Hits di Cisayong Tasikmalaya, Punya View Pegunungan Hijau

harapanrakyat.com,- Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat, punya tempat nongkrong baru lagi yang sedang hits nih, terletak di Jalan Sukasetia, Kecamatan Cisayong, cafe ini menyuguhkan pemandangan...