Selasa, Mei 6, 2025
BerandaBerita TerbaruCara Mengubah Tampilan Menu Android agar Terlihat Lebih Keren

Cara Mengubah Tampilan Menu Android agar Terlihat Lebih Keren

Cara mengubah tampilan menu Android sebetulnya mudah. Bahkan ada cara tanpa aplikasi untuk mengubah tampilan Android ini. Pada dasarnya, tiap-tiap ponsel Android sudah tentu mempunyai tampilan menu aplikasi yang tidak sama satu dengan lainnya.

Baca Juga: Cara Menambah RAM HP Android, Mudah Tanpa Perlu Root

Baik pada HP Android LG, Samsung, Sony, Xiaomi, Motorola, Oppo, Vivo, Nokia, maupun yang lainnya. Ada sebagian ponsel Android yang memakai menu app geser ke bawah.

Akan tetapi, ada pula sebagian HP Android yang memakai menu aplikasi geser ke samping. Lantas, bagaimana cara supaya tampilan menu di HP Android terlihat menarik dan tidak monoton?

Cara Mengubah Tampilan Menu Android, Ini Tutorialnya!

Sebagai contoh, HP Android Sony Xperia, tampilan menu aplikasinya memakai geser ke bawah atau vertikal. Nah, jika Anda kurang suka dengan tampilan menu app dengan desain vertikal Anda bisa mengubahnya ke horizontal.

Terkadang juga, sebagai user Android yang hanya standar tampak cukup membosankan, bukan? Sebagian dari Anda pasti menghendaki tampilan ponsel Android menjadi terlihat lebih keren dan menarik.

Terdapat begitu banyak cara yang bisa Anda lakukan untuk mengubah tampilan Android menjadi lebih keren, termasuk tampilan menu aplikasinya. Anda bisa menyusun widget sedemikian rapi.

Selain itu, Anda juga bisa mengganti tema di layar ponsel supaya tampilan menunya terlihat lebih menarik. Cara mengubah tampilan menu Android bisa Anda lakukan secara manual

Selain itu, Anda juga bisa memanfaatkan bantuan berbagai aplikasi yang sudah banyak bertebaran di Google Play Store. Berikut ulasannya.

Mengubah Tampilan Menu App Android Geser ke Bawah atau ke Samping

  1. Pertama, pastikan Anda berada di halaman utama menu aplikasi Android lalu klik icon titik tiga dan pilih “Settings”
  2. Berikutnya, silahkan Anda masuk ke pengaturan “App Drawer”
  3. Kemudian apabila muncul tampilan lagi, pilihlah opsi “Drawer Style & Settings”
  4. Selanjutnya, scroll ke bawah dan klik “Drawer Style”
  5. Lalu silahkan Anda pilih vertikal atau horizontal. Apabila Anda hendak menampilkan menu aplikasi geser ke samping pilihlah horizontal atau sebaliknya
  6. Langkah terakhir, kembalilah ke tampilan menu aplikasi Android. Ketika kali pertama Anda membuka mungkin bakal terjadi lag sebentar. Apabila sukses, maka tampilan menu aplikasi tersebut telah berubah ke horizontal atau vertikal.

Baca Juga: Cara Membuat Opening Video di Android, Hasil Keren Pasti Puas!

Menggunakan Go Launcher Ex

Cara mengubah tampilan menu Android juga bisa Anda lakukan menggunakan bantuan aplikasi. Salah satunya adalah aplikasi Go Launcher Ex.

Go Launcher Ex ini bisa Anda manfaatkan untuk mengubah tampilan menu Android supaya terlihat lebih keren. Aplikasi Go Launcher ini tentu sudah tak asing lagi di kalangan pengguna ponsel cerdas Android.

Selain mempercantik tampilan menu aplikasi, Anda juga dapat mengganti tema maupun homescreen Anda menggunakan aplikasi Go Launcher Ex ini.

Di dalam Go Launcher Ex tersedia begitu banyak fitur-fitur cantik serta berbagai pilihan tema. Dengan begitu dapat menjadikan tampilan smartphone Anda menjadi lebih menarik.

Apex Launcher

Selain menggunakan Go Launcher Ex, Anda juga bisa mengubah tampilan menu Android Anda menggunakan bantuan aplikasi Apex Launcher. Apex Launcher juga merupakan aplikasi yang cukup populer di kalangan user smartphone Android.

Selain mengubah tampilan tema, Anda juga bisa mengubah ikon, efek transisi, maupun gulir. Bahkan, Anda juga bisa mengubah gaya pratinjau, gestur, dan multiple drawer.

Selain itu, masih banyak lagi hal lainnya yang dapat Anda lakukan untuk membuat tampilan menu aplikasi maupun layar smartphone Android Anda menjadi lebih menarik dengan menggunakan aplikasi Apex Launcher.

Baca Juga: Cara Menyembunyikan File di Android, Solusi Agar Privasi Aman

Photosphere

Cara mengubah tampilan menu Android juga bisa Anda lakukan dengan menggunakan aplikasi bernama Photosphere.

Selain mengubah tampilan menu aplikasi menjadi lebih menarik, aplikasi Photosphere juga berguna untuk membuat live wallpaper.

Anda dapat membuat live wallpaper di ponsel Android dengan model foto fren 360 derajat foto panorama. Dengan demikian, homescreen HP Android Anda bakal terlihat jauh lebih hidup dan tidak membosankan.

Memang, tidak semua user Android memperhatikan tampilan menu di ponsel mereka. Akan tetapi, tidak sedikit juga yang berusaha untuk mengubahnya supaya tampil beda.

Nah, itulah beberapa cara mengubah tampilan menu Android agar tidak membosankan dan lebih keren yang bisa Anda coba. Anda juga dapat mempercantik tampilan Android yang Anda miliki dengan mengganti lockscreen menggunakan aplikasi Go Locker app atau Holo Locker! (R10/HR-Online)

Oppo K12s Resmi Rilis, Hadir dengan Baterai Jumbo 7000 mAh

Oppo K12s Resmi Rilis, Hadir dengan Baterai Jumbo 7000 mAh

Oppo kembali meluncurkan produk baru di jajaran keluarga K12. Adapun produk tersebut adalah Oppo K12s. Smartphone ini resmi dirilis pada tanggal 22 April 2025...
Prestasi Gemilang, Ciamis Jadi Juara 1 Apresiasi Rumah Data Kependudukan Tingkat Jabar, Wakili ke Tingkat Nasional

Prestasi Gemilang, Ciamis Jadi Juara 1 Apresiasi Rumah Data Kependudukan Tingkat Jabar, Wakili ke Tingkat Nasional

harapanrakyat.com,- Kabupaten Ciamis menorehkan prestasi gemilang dalam apresiasi Rumah Data Kependudukan di tingkat Jawa Barat tahun 2025. Kabupaten Ciamis melalui Rumah Dataku Desa Payung...
Piala Dunia 2026

Erick Thohir Ungkap 2 Pemain yang akan Perkuat Timnas Lawan China dan Jepang di Piala Dunia 2026 Zona Asia

Perjuangan Timnas Indonesia masih belum usai, karena kali ini para punggawa skuad Garuda masih harus bermain di laga lanjutan putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia...
Mode Data Rendah di iPhone, Solusi Menghemat Kuota

Mode Data Rendah di iPhone, Solusi Menghemat Kuota

Mode data rendah di iPhone cukup mencuri perhatian pengguna gadget. Hal ini tidak terlepas dari kegunaannya. Dengan memanfaatkannya, pengguna iPhone memang bisa merasa lebih...
Persib Bandung Juara Liga

Persib Bandung Juara Liga 1 Musim Ini, Cetak Sejarah Baru

Hasil pertandingan terbaru antara Persik vs Persebaya di Stadion Brawijaya, Kediri, Jawa Timur pada Senin 5 Mei 2025, membawa Persib Bandung jadi juara Liga...
Hadits Menyingkirkan Gangguan di Jalan dan Keutamaannya

Hadits Menyingkirkan Gangguan di Jalan dan Keutamaannya

Umat muslim perlu tahu bagaimana bunyi hadits menyingkirkan gangguan di jalan. Hal ini karena perbuatan tersebut termasuk amalan. Umat muslim yang melakukan amalan tersebut...