Minggu, Mei 11, 2025
BerandaBerita TerbaruPlanet dengan Rotasi Tercepat hingga Terlambat di Tata Surya

Planet dengan Rotasi Tercepat hingga Terlambat di Tata Surya

Planet dengan rotasi tercepat di Tata Surya dapat diurutkan. Planet yang memiliki rotasi tercepat pasti durasi harinya lebih cepat. Apa saja planet tersebut?

Tata Surya merupakan suatu sistem Matahari dengan planet di sekitarnya. Secara resmi, ada 8 planet yang mengelilingi Matahari pada orbitnya.

Planet-planet di sekitar Matahari juga pastinya memiliki ciri khas yang berbeda. Bahkan dari waktu rotasi saja mereka tidaklah sama.

Ada planet yang berotasi sangat cepat, namun ada juga yang lambat seperti tidak bergerak sama sekali.

Baca Juga: Fakta Cincin Saturnus yang Wajib Anda Ketahui, Berikut Ini 3 Diantaranya!

Urutan Planet dengan Rotasi Tercepat ke Terlambat!

Selama ini, urutan resmi planet di Tata Surya selalu bermula dari Merkurius. Hal itu karena memang Merkurius menjadi planet terdekat dengan Matahari daripada planet lainnya.

Akan tetapi, dalam beberapa hal Merkurius tidak akan berada di awal. Seperti jika yang menjadi kategorinya adalah planet Tata Surya yang memiliki perputaran poros tercepat.

Sebab, periode rotasi dari Merkurius masih kalah cepat dari planet lainnya. Berikut ini urutan planet yang memiliki rotasi tercepat hingga terlambat di Tata Surya.

Jupiter

Di urutan pertama sebagai planet yang memiliki rotasi tercepat adalah Jupiter. Planet terbesar di Tata Surya ini memutar poros dalam satu putaran (periode rotasi) hanya selama 9,9 jam saja.

Sedangkan untuk mengitari Matahari dalam satu putaran penuh (periode revolusi). Jupiter membutuhkan waktu hingga 12 tahun lamanya.

Saturnus

Saturnus ini memiliki waktu rotasi tercepat kedua, yaitu 10,4 jam. Sedangkan periode revolusi Saturnus adalah selama 29,5 tahun. Saturnus menjadi planet dengan jumlah bulan terbanyak, yaitu 22 bulan.

Baca Juga: Planet Berwarna Biru di Tata Surya, Uranus dan Neptunus Si Raksasa Es

Neptunus

Planet es ini ternyata juga memiliki waktu perputaran poros yang cepat. Neptunus berada di daftar ketiga planet dengan rotasi tercepat, yakni hanya selama 15,3 jam.

Sementara itu, waktu untuk Neptunus gunakan mengitari Matahari adalah 165 tahun. Neptunus memiliki total 8 bulan.

Uranus

Uranus hanya membutuhkan waktu selama 17,1 jam untuk menyelesaikan satu putaran pada poros mereka. Sedangkan untuk mengitari Matahari dalam satu putaran, Uranus membutuhkan waktu hingga 84 tahun.

Bumi

Planet yang manusia tinggali ini memiliki waktu perputaran pada porosnya selama 23,9 jam. Sedangkan periode revolusi Bumi hanya 365,25 hari. Adapun Bumi hanya memiliki satu bulan saja.

Mars

Untuk memutari porosnya, Mars membutuhkan 24,6 jam. Sedangkan untuk mengitari Matahari, Mars membutuhkan 687 hari atau 1,9 tahun. Terdapat 2 bulan pada Mars.

Merkurius

Planet ini membutuhkan waktu 59 hari untuk memutari porosnya dalam satu putaran dan 88 hari untuk mengitari Matahari. Planet ini tidak memiliki bulan dan berputar sangat tinggi guna melawan gravitasi Matahari yang besar.

Baca Juga: Warna Asli Planet Mars Bukanlah Merah? Ini Penjelasannya!

Venus

Terakhir ada Venus yang membutuhkan waktu 243 hari. Sedangkan periode revolusi Venus adalah 225 hari. Seperti Merkurius, Venus juga tidak memiliki bulan sebagai satelit alami.

Nah, itulah urutan planet dengan perputaran pada porosnya mulai yang tercepat hingga terlambat di Tata Surya. Ternyata, planet yang lebih dekat dengan Matahari memiliki waktu rotasi yang lebih lambat. (R10/HR-Online)

Atap Rumah Roboh Saat Hujan Deras, 7 Warga di Tasikmalaya Mengungsi

Atap Rumah Roboh Saat Hujan Deras, 7 Warga di Tasikmalaya Mengungsi

harapanrakyat.com,- Atap rumah warga roboh di Kampung Cibinungan, Desa Sukamahi, Kecamatan Sukaratu, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat, Minggu (10/5/2025). Robohnya atap rumah diduga karena kondisinya...
Banjir Luapan Sungai Genangi Jalan, Simpang 4 Sigobing Garut Macet Parah

Banjir Luapan Sungai Genangi Jalan, Simpang 4 Sigobing Garut Macet Parah

harapanrakyat.com,- Jalur Provinsi di Kabupaten Garut arah Bandung tepatnya di wilayah Warung Peutey mengalami banjir Imbas luapan sungai yang ada di dekat jalur utama,...
Hujan Deras Disertai Angin Kencang di Ciamis, Satu Rumah Tertimpa Pohon Tumbang

Hujan Deras Disertai Angin Kencang di Ciamis, Satu Rumah Tertimpa Pohon Tumbang

harapanrakyat.com,- Hujan deras yang mengguyur wilayah Kecamatan Ciamis dan sekitarnya pada Minggu (11/5/2025) mengakibatkan sebuah pohon tumbang dan menimpa atap rumah warga di Kelurahan...
Kenali Fitur Ubah Arah Kamera dan Cara Handsfree Instagram.

Kenali Fitur Ubah Arah Kamera dan Cara Handsfree Instagram

Cara handsfree Instagram mungkin Anda butuhkan saat ini. Apakah Anda pernah kesulitan saat mencoba mengambil foto selfie atau merekam video dengan kamera depan di...
Berhaji ke Tanah Suci

Penantian Seorang Petani di Kota Banjar Berhaji ke Tanah Suci Akhirnya Terwujud Saat Usianya Memasuki 100 Tahun

harapanrakyat.com,- Penantian Rusdi (99), warga lingkungan Langen, RT 2, RW 2, Kelurahan Muktisari, Kecamatan Langensari, Kota Banjar, Jawa Barat, berhaji ke tanah suci akhirnya...
Terungkap, Begini Asal Usul Raja Dinosaurus Menurut Studi Terbaru

Terungkap, Begini Asal Usul Raja Dinosaurus Menurut Studi Terbaru

Baru-baru ini para ilmuwan berhasil mengungkap fakta terbaru melalui bukti-bukti terkait asal usul raja dinosaurus. Seperti yang kita ketahui selama ini bahwa Tyrannosaurus rex ...